Categories: Otomotif

Lama Tak Ada Kabar, Bagaimana Nasib Renault Koleos ?

RiderTua.com – Masih ingat dengan Renault Koleos? Mobil ‘kembaran’ dengan Nissan X-Trail dan Renault Kadjar ini terlihat seperti model yang begitu menjanjikan. Namun entah mengapa Renault mulai ‘menduakan’ SUV-nya demi fokus ke produk lainnya. Bahkan kini kabarnya nasib Renault Koleos sudah diujung tanduk, atau dalam arti lain SUV ini akan segera berakhir. Bagaimana bisa?

Baca juga: Renault Kiger, Compact SUV Lebih Besar dari Climber ?

Renault Koleos Diujung Tanduk

Koleos bisa dikatakan sebagai kembarannya Kadjar atau Nissan X-Trail, karena dari bentuk bodinya sudah terlihat mirip dengan kedua mobil tersebut. Apalagi dengan dipadu bahasa desain dari Renault, menjadikan SUV ini terlihat begitu menawan untuk dipandang. Ditambah lagi dengan fitur unggulan seperti head unit besar untuk dalam kabinnya.

Awal penjualan Koleos cukup mengesankan, karena awalnya model ini terjual ratusan unit saja, dan setahun setelahnya melonjak hingga puluhan ribu unit. Hasil penjualan tertinggi di Eropa terjadi pada tahun 2018 lalu, dimana Koleos terjual sebanyak 18 ribu unit. Di negara lain saja Renault mampu menjual hingga 46 ribu unit.

Tak Ngetren Lagi?

Namun setahun sejak saat itu, penjualan Koleos mulai menunjukkan penurunan, dengan hasil 12 ribu unit terjual di Benua Biru. Kalau di Indonesia sendiri, Koleos hanya terjual sekitar ratusan unit per tahunnya sejak diluncurkan pada tahun 2016 lalu. Hasil paling sedikit tercatat di tahun 2019, dimana Maxindo Renault Indonesia (MRI) hanya menjual 7 unit saja!

Walau begitu, di tahun ini setidaknya MRI mulai lega karena penjualan Koleos naik hingga 34 unit sejauh ini. Namun bukan berarti nasib mobil tersebut akan baik-baik saja, mengingat Renault menghentikan penjualan Koleos di Inggris sekitar dua tahun lalu. Apalagi Renault tak pernah mengomentari soal nasib SUV-nya sendiri.

Sepertinya nasib Koleos untuk saat ini masih samar-samar, walau berada dalam kondisi yang tak terlalu mengkhawatirkan. Penjualannya masih cukup bagus, tapi seberapa lama Koleos bisa bertahan?

This post was last modified on 4 Juli 2020 09:38

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Kia EV9 Raih Gelar World Car of the Year Tahun 2024

RiderTua.com - Produk dari Kia sudah tidak bisa diragukan lagi soal kualitasnya. Terlebih dengan model BEV yang dijualnya sejauh ini,…

29 Maret 2024

Hyundai Ioniq 5 Mendapatkan Varian N Lebih Dulu Dari Ioniq 6

RiderTua.com - Hyundai telah meluncurkan Ioniq 5 N sebagai mobil listrik berperforma tinggi pertama dari divisi mobil sport N. Model…

29 Maret 2024

Hyundai Belum Memutuskan Harga Kona EV Terbaru

RiderTua.com - Hyundai Kona Electric generasi terbaru telah dihadirkan di Indonesia, hanya saja harga jualnya tidak ikut diumumkan. Meski mereka…

29 Maret 2024

Honda akan Merilis Lebih Banyak Mobil HEV?

RiderTua.com - Honda baru memiliki dua mobil hybrid yang dijual di Indonesia, yaitu CR-V dan Accord e:HEV. Meskipun dijual dengan…

29 Maret 2024

Pramac : Bagnaia Bisa Saja Menghindari Kecelakaan dengan Marc

RiderTua.com - Kemenangan pertama musim ini untuk tim Pramac dan Jorge Martin, kandidat gelar MotoGP 2024 dan mengincar tujuan bersejarah: tim…

29 Maret 2024

Pedro Acosta Bisa Menang di Jerez, Tapi Kata Siapa?

RiderTua.com - Baru dua seri berlalu dan kecintaan banyak penggemar MotoGP terhadap Pedro Acosta sudah meroket. Bukan karena bakatnya saja,…

29 Maret 2024