Categories: Otomotif

McLaren Ingin Mobil Sportnya Lebih Ringan Lagi

RiderTua.com – Biasanya mobil sport kebanyakan memiliki bobot yang lumayan ringan. Ternyata bobot kendaraan ini dapat berpengaruh pada performanya, apalagi kalau berjenis hybrid atau listrik. Tapi McLaren masih belum puas dan ingin semua model sportnya menjadi lebih ringan lagi. Dengan begitu, mobil bisa lebih mudah dibawa melaju kencang.

Baca juga: McLaren Ogah Ikut-ikutan Masuk ke Segmen SUV

McLaren Ingin Mobil Sport Ringan

Para produsen mobil biasanya mengandalkan serat karbon alias carbon fiber sebagai solusi mengatasi bobot kendaraan yang terlampau berat. Contohnya BMW yang memberi serat karbon pada mobil listrik sportnya, i8. Sehingga mereka tak lagi khawatir dengan bobotnya akibat penggunaan baterai dan motor listrik, walau harganya menjadi selangit.

Untuk mobil listrik, masalah yang dihadapi kalau ingin membuat versi sport yaitu bobotnya. Karena paduan baterai dan motor listrik akan menambah berat mobil. Dan McLaren sudah mengetahui hal ini, dan memutuskan untuk menyusun solusinya.

Mobil Sport Ringan

Model McLaren ramah lingkungan seperti P1 dan Speedtail sebenarnya cukup berat, tapi bisa diatasi dengan menetralisir material dasarnya. Termasuk mobil terbaru 765LT yang bermesin bensin, bobotnya juga lumayan ringan. McLaren bisa saja membuatnya jauh lebih ringan dari itu.

Lalu apa rahasianya? McLaren memberi ‘diet ketat’ bagi ketiga modelnya tersebut. Seperti 765LT, dimana mereka sangat memperhitungkan komponen komposit sampai penggunaan kaca polikarbonat. Bahkan mereka tak ragu untuk menyematkan transmisi ala mobil balap F1, serta knalpot titanium, untuk performa lebih maksimal.

Dalam pengembangan mobil, McLaren menganggap bobot merupakan musuh utamanya. Tapi semua itu bisa diatasi dengan ‘diet ketat’ ala pabrikan sportcar ini, bahkan lebih ketat lagi jika ingin menghasilkan mobil dengan performa buas. Trik seperti ini akan terus diterapkan untuk hampir semua mobilnya.

This post was last modified on 28 April 2020 09:49

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Wuling Dkk Tawarkan Diskon Untuk Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Wuling masih menjadi pemimpin penjualan mobil listrik di Indonesia pada Maret lalu. Binguo yang mampu menjadi model BEV…

18 April 2024

Hyundai, Kia, dan Toyota Hadirkan Diskon Untuk MPV Mewahnya

RiderTua.com - Hyundai tidak hanya menghadirkan low MPV Stargazer di Indonesia, tetapi juga MPV mewah Staria. Nyatanya model ini hadir…

18 April 2024

Marc Marquez Bahagia: Di Qatar Duel Melawan Martin, di Portimao Bertarung dengan Pecco!

RiderTua.com - Marc Marquez kehilangan peluang meraih kemenangan di GP Amerika karena masalah pengereman, sehingga rider Gresini Ducati itu gagal…

18 April 2024

Siap Dibawa Trabasan! Modifikasi Honda CB350 RS Jadi Motor Scrambler

RiderTua.com - Dirt Freak Jepang yang menyediakan banyak sparepart modifikasi, kini mereka mengenalkan Honda CB350 RS yang telah dimodifikasi menjadi…

18 April 2024

Toyota Alphard Masih Memiliki Banyak Pesanan di Indonesia

RiderTua.com - Toyota memang cukup sukses dalam menjual mobil di Indonesia, terbukti dengan angka penjualannya yang tinggi selama ini. Bahkan…

18 April 2024

Daihatsu Sigra yang Memimpin Penjualan Mobil LCGC Bulan Lalu

RiderTua.com - Tidak bisa dipungkiri kalau Daihatsu mampu menjadi salah satu merek mobil terlaris di Indonesia. Walau mereka lebih unggul…

18 April 2024