Categories: Otomotif

Porsche Belum Bisa Bawa Mobil Hybrid ke Indonesia

RiderTua.com – Mobil – Kendaraan ramah lingkungan masih belum tersebar luas di Indonesia. Kalaupun ada, itu hanya sebatas armada taksi saja. Mungkin inilah yang membuat Porsche urung membawa mobil hybrid-nya. Porsche belum bisa bawa mobil hybrid ke Indonesia.

Baca juga: Porsche Tambahkan Varian Baru untuk Macan

Porsche Belum Bisa Bawa Mobil Hybrid ke Indonesia

Melansir detik.com (29/01/2020), untuk tahun ini, Porsche akan membawa beberapa mobil baru. Salah satunya yaitu mobil listrik baterai Taycan. Tentu ini akan menambah jajaran kendaraan listrik yang ada di Tanah Air.

Sebenarnya Porsche juga memiliki mobil berjenis hybrid, lalu kenapa tak dibawa juga sekalian? Porsche mengatakan kalau mereka tak melihat permintaan akan model jenis ini. Memang ada, tapi jumlahnya masih lebih sedikit dari mobil bensin.

Walau belum ingin membawanya, Porsche akan terus memantau perkembangan pasar. Jika memungkinkan, maka membawa mobil hybrid bisa dipertimbangkan. Walau masih harus menunggu petunjuk teknis dari pemerintah mengenai aturan kendaraan ramah lingkungan.

Porsche memiliki segelintir mobil hybrid, salah satunya yaitu Panamera 4-E Hybrid. Sedangkan beberapa produsen mobil di Indonesia memiliki cukup banyak model hybrid. Sepertinya Porsche akan menghadapi persaingan sengit di kelas ini.

Untuk saat ini baik mobil hybrid maupun listrik belum banyak dijual di Indonesia. Tapi produsen otomotif sudah mempersiapkan diri jika mendapat kode untuk meluncurkan model ramah lingkungannya.

This post was last modified on 30 Januari 2020 06:27

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Rumor Jack Miller Ditukar Pedro Acosta Musim Ini, Ini Jawaban Bos KTM

RiderTua.com - Secara kontrak KTM dapat menukar pembalap antar timnya di tengah musim, tetapi pabrikan asal Austria itu tidak berencana…

19 April 2024

Wuling Dkk Tawarkan Diskon Untuk Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Wuling masih menjadi pemimpin penjualan mobil listrik di Indonesia pada Maret lalu. Binguo yang mampu menjadi model BEV…

18 April 2024

Hyundai, Kia, dan Toyota Hadirkan Diskon Untuk MPV Mewahnya

RiderTua.com - Hyundai tidak hanya menghadirkan low MPV Stargazer di Indonesia, tetapi juga MPV mewah Staria. Nyatanya model ini hadir…

18 April 2024

Marc Marquez Bahagia: Di Qatar Duel Melawan Martin, di Portimao Bertarung dengan Pecco!

RiderTua.com - Marc Marquez kehilangan peluang meraih kemenangan di GP Amerika karena masalah pengereman, sehingga rider Gresini Ducati itu gagal…

18 April 2024

Siap Dibawa Trabasan! Modifikasi Honda CB350 RS Jadi Motor Scrambler

RiderTua.com - Dirt Freak Jepang yang menyediakan banyak sparepart modifikasi, kini mereka mengenalkan Honda CB350 RS yang telah dimodifikasi menjadi…

18 April 2024

Toyota Alphard Masih Memiliki Banyak Pesanan di Indonesia

RiderTua.com - Toyota memang cukup sukses dalam menjual mobil di Indonesia, terbukti dengan angka penjualannya yang tinggi selama ini. Bahkan…

18 April 2024