Categories: Otomotif

Toyota Resmi Luncurkan Yaris Versi Sporty

RiderTua.com – Mobil – Dalam ajang Tokyo Auto Show 2020, Toyota resmi meluncurkan Yaris GR Sport. Mobil hatchback ini kini tampil lebih sporty dengan sentuhan Gazoo Racing. Lalu apa keistimewaan Yaris GR dibanding varian biasanya? Toyota resmi luncurkan Yaris versi sporty.

Baca juga: Yaris ‘Versi SUV’ Sedang Disiapkan Toyota ?

Toyota Resmi Luncurkan Yaris Versi Sporty

Melansir detik.com (10/01/2020), melihat dari bentuk modelnya terlihat seperti masih menggunakan Yaris generasi ketiga. Tapi ada beberapa tambahan modifikasi yang membuat penampilan serta performanya terasa seperti mobil balap.

Yaris GR Sport tersedia dalam dua tipe, yaitu RZ First Edition dan RZ High-Performance First Edition. Kedua tipe ini memiliki karakteristik yang berbeda. Dari spesifikasi hingga aksesori tambahan.

Pada RZ First Edition memiliki grille depan, difuser sisi depan, spoiler belakang, hingga bumper belakang berwarna hitam. Sementara pada RZ High-Performance, terdapat tambahan kit seperti intercooler dan pelek aluminium BBS berwarna hitam matte.

Soal mesin sama di tiap tipe, yaitu mesin G16E-GTS 1.600 cc turbo direct-injection 3 silinder DOHC. Dengan penggerak 4WD, Yaris GR Sport mampu menghasilkan tenaga sebesar 268 hp dan torsi 370 Nm. Mesin tersebut juga dipadu dengan transmisi manual iMT 6 percepatan dan otomatis GR-Four (empat) percepatan.

Yaris GR memiliki suspensi khusus MacPherson Strut (depan) dan Double Wishbone (belakang). Soal harganya untuk tipe RZ First Edition sekitar Rp 498 juta dan RZ High-Performance Rp 574 jutaan. Toyota sudah membuka inden Yaris GR Sport sehari lalu dan akan ditutup pada tanggal 30 Juni mendatang.

This post was last modified on 11 Januari 2020 07:22

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Hasil Race 1 WSBK Belanda 2024

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil Race 1 WSBK Belanda 2024.. Pembalap pengganti Danillo Petrucci, Barni Spark Racing Team, Nicholas…

20 April 2024

Yamaha Bisa Ikuti Jejak Suzuki Keluar dari MotoGP?

RiderTua.com - Yamaha harus mengembangkan mesin V4 agar mempercepat kemajuan mereka, yang diharapkan akan membuat mereka bertahan di MotoGP dalam jangka…

20 April 2024

Hasil Superpole WSBK Belanda 2024

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil Superpole WSBK Belanda 2024 .. Sesi ini tetap berlangsung dalam kondisi basah.. Jonathan Rea…

20 April 2024

Hasil FP3 WSBK Belanda 2024

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil FP3 WSBK Belanda 2024 ... Sabtu (20/4/2024), Pembalap Aruba.it Racing , Nicolo Bulega, membuat…

20 April 2024

Marc Marquez : Di Texas Saya Memikirkan Podium.. Bukan Kemenangan!

RiderTua.com - Marc Marquez bisa merayakan kemenangan pertamanya bersama tim Gresini Ducati jika dia tidak crash beberapa saat setelah memimpin…

20 April 2024

Pengiriman Suzuki Jimny 5-Door Cukup Cepat Meski Inden Beberapa Bulan

RiderTua.com - Suzuki telah menghadirkan Jimny 5-door di Indonesia bulan Februari lalu dan disambut baik di pasarnya. Seperti model 3-door,…

20 April 2024