Categories: Otomotif

Chery Bisa Rakit Mobil di Indonesia, Tapi…

RiderTua.com – Chery sudah mempersiapkan segalanya untuk memulai penjualannya di Indonesia. Dari jaringan dealer sampai mobil yang akan dijualnya, semuanya sudah dipersiapkan dengan matang. Chery juga merencanakan untuk membangun pabrik produksi mobilnya sendiri di Tanah Air. Tapi karena masih bingung mencari lokasinya, sehingga mereka harus ‘meminjam’ fasilitas perakitan yang ada dulu.

Baca juga: Chery Pastikan Omoda 5 Hadir di Indonesia Tahun Ini

Chery Berencana Membangun Pabrik Mobil di Tanah Air

Sudah cukup lama Chery ingin memiliki pabrik produksi mobilnya sendiri di Indonesia. Walau rencana ini baru dilakukan setelah mereka kembali berjualan disini, tapi setidaknya itu sudah cukup sebagai rencana jangka panjang. Sebab Chery ingin menghadirkan produk yang lebih beragam dari sebelumnya.

Namun masalah yang ditemui oleh mereka yaitu kalau mereka mendatangkan mobil dalam bentuk CBU dari luar negeri, maka harga jualnya menjadi lebih mahal. Oleh karena itulah, Chery berniat untuk membangun pabrik mobil miliknya di Tanah Air. Tapi mereka masih mencari-cari lokasi yang tepat untuk membangunnya.

(Tek Deeps)

Menanti Mobil Rakitan Lokal

Chery mulai khawatir kalau mereka takkan bisa tepat waktu untuk mendirikan pabrik sebelum mereka memulai penjualan mobilnya pada bulan Juni mendatang. Sehingga mereka memutuskan untuk memakai fasilitas perakitan mobil yang ada di Jawa Barat. Tapi belum jelas fasilitas perakitan mana yang ‘dipinjam’ oleh Chery ini.

Yang jelas, mereka akan memakai fasilitas tersebut sampai pembangunan pabriknya selesai. Chery berencana untuk merakit sejumlah model, dan model pertama yang akan dihadirkan yaitu Tiggo 7 Pro. Kemudian model lainnya seperti Tiggo 8 Pro dan Skytour bakal menyusul setelahnya.

Untuk menanti kehadiran mobil Chery rakitan lokal mungkin takkan lama lagi, karena mereka akan menghadirkannya cepat atau lambat. Meskipun masih menumpang di fasilitas perakitan mobil lainnya, setidaknya Chery tak perlu repot-repot mendatangkannya dari luar negeri.

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Augusto Fernandez : Sekarang Pedro Acosta Adalah Pembalap Terbaik di Pabrikan KTM

RiderTua.com - Ketika rekan setimnya di GasGas Tech3 Pedro Acosta merayakan podium (finis ke-2) di COTA, Augusto Fernandez hanya mampu…

19 April 2024

Enea Bastianini Menemukan Kecepatannya Kembali, GP24 Sudah Nyetel?

RiderTua.com - Enea Bastianini menemukan kecepatannya kembali setelah finis ketiga di Texas, dia merasa berada di jalur yang benar, tahun…

19 April 2024

Ducati Harus Memberi Pecco Motor Terbaik untuk Meng-KO Jorge Martin

RiderTua.com - Ducati harus memberi Pecco motor terbaik untuk meng-KO Jorge Martin... Kejuaraan dunia MotoGP 2024 dimulai dengan penuh kejutan…

19 April 2024

Rumor Jack Miller Ditukar Pedro Acosta Musim Ini, Ini Jawaban Bos KTM

RiderTua.com - Secara kontrak KTM dapat menukar pembalap antar timnya di tengah musim, tetapi pabrikan asal Austria itu tidak berencana…

19 April 2024

Wuling Dkk Tawarkan Diskon Untuk Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Wuling masih menjadi pemimpin penjualan mobil listrik di Indonesia pada Maret lalu. Binguo yang mampu menjadi model BEV…

18 April 2024

Hyundai, Kia, dan Toyota Hadirkan Diskon Untuk MPV Mewahnya

RiderTua.com - Hyundai tidak hanya menghadirkan low MPV Stargazer di Indonesia, tetapi juga MPV mewah Staria. Nyatanya model ini hadir…

18 April 2024