Categories: Otomotif

BMW Indonesia Luncurkan Dua Model 3 Series Terbaru!

RiderTua.com – BMW kembali muncul dengan membawa mobil baru di Indonesia. Tak hanya satu, merek mobil asal Jerman ini membawa dua model 3 Series terbaru yang lebih sporty. Terdiri dari 320i Touring M Sport dan 330i M Sport, keduanya hadir dengan membawa sejumlah ubahan. Dari fitur sampai teknologinya, semua ini untuk meningkatkan pengalaman berkendara dengan mobil BMW tersebut.

Baca juga: Penjualan BMW Semester 1 2021 Naik Drastis!

320i Touring dan 330i M Sport Dengan Fitur Baru

Dari desainnya sekilas tak nampak berbeda jauh dengan model sebelumnya. Tapi sebagai varian M Sport, tentu 320i Touring dan 330i menawarkan penampilan yang sporty dan pastinya berkelas. Namun trim serat karbon pada model 320i Touring M Sport membuat tampilannya menjadi lebih keren.

Lalu yang membuatnya berbeda yaitu tambahan pelek 19 inci M light alloy two tone, dengan ukuran ban yang berbeda di depan dan belakang. Memang hanya peleknya yang berubah dari tampilan eksteriornya, tapi tetap saja ini membuat kedua model ini tampil maksimal. Tentu saja dengan memadukan kesan sporty dan mewah pada satu model.

(Liputan6)

Makin Modern

Baik 320i Touring maupun 330i varian M Sport sudah dilengkapi sistem audio Harman Kadron surround sound 16 speaker. Kemudian kedua model ini memiliki fitur Comfort Access 2.0 yang dapat memberikan kemudahan seperti membuka bagasi tanpa sentuhan. Tentu ini memudahkan pengguna saat melakukan perjalanan.

Sementara itu, model 320i Touring memiliki tambahan fitur parking assist plus dan remote engine start. Memang varian 330i tak mendapat banyak ubahan seperti 320i, tapi setidaknya ini membuat keduanya tampil lebih modern dan keren dari sebelumnya. Terlebih fitur baru ini juga tak bisa ditemukan pada model lamanya.

Soal harganya, 320i Touring M Sport dibanderol Rp 1,329 miliar, sedangkan 330i M Sport sebesar Rp 1,009 miliar. Tak seperti 330i, model 320i dijual dalam jumlah terbatas, meski belum dirinci berapa unit yang disediakan di Tanah Air.

This post was last modified on 19 Agustus 2021 07:02

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Suzuki Pastikan Jimny 3-Door di Indonesia Aman Dari Recall

RiderTua.com - Suzuki sempat melakukan penarikan terhadap Jimny 3-door di Australia beberapa bulan lalu. Belum lagi dengan adanya recall dua…

19 April 2024

Tesla Tunda Pengiriman Cybertruck Akibat Pedal Gas Bermasalah

RiderTua.com - Tesla menjadi salah satu merek mobil listrik yang cukup dikenal di seluruh dunia. Meski demikian, mereka juga dikenal…

19 April 2024

Chery dan Jaguar-Land Rover Bakal Kembangkan Mobil Listrik?

RiderTua.com - Chery telah menghadirkan sejumlah mobil listriknya di pasar global, termasuk Omoda E5. Meski demikian, mereka terbuka bagi merek…

19 April 2024

Alex Rins Berharap Banyak Pada Tes yang Dilakukan Cal Crutchlow di Barcelona

RiderTua.com - Setelah gagal menggelar tes di Portimao karena cuaca buruk dan kemudian COTA menjadi akhir pekan yang menyedihkan bagi…

19 April 2024

Suzuki Telah Mengirim 400 Unit Jimny 5-Door ke Konsumen Indonesia

RiderTua.com - Suzuki masih berusaha untuk memenuhi tingginya permintaan Jimny 5-door di Indonesia. Walau dengan antisipasi sebelumnya, mereka mendapat penumpukan…

19 April 2024

Toyota Fortuner Kini Hadirkan Varian Hybrid!

RiderTua.com - Toyota Fortuner masih menjadi andalannya di segmen SUV ladder frame di Indonesia sampai sekarang. Hanya saja model ini…

19 April 2024