Categories: Otomotif

Penjualan Mobil Bulan Juni 2020: Carry Kalahkan Avanza

RiderTua.com – Bulan Mei membuat hampir semua penjualan mobil anjlok, bahkan ada yang tak terjual sama sekali. Namun memasuki bulan Juni, penjualan sudah terpantau memulih, meski belum sepenuhnya membaik. Dari hasil yang dikumpulkan, Suzuki Carry menjadi mobil yang terjual paling banyak pada bulan Juni 2020. Bahkan pikap ini mampu mengalahkan ‘juara’ bertahan, Toyota Avanza.

Baca juga: Penjualan Mobil Semester Pertama 2020, Avanza Jadi Nomor Satu

Suzuki Carry Terjual Paling Banyak Bulan Juni 2020

Mungkin ini terdengar aneh, karena Avanza selalu langganan nomor satu penjualan mobil di Indonesia. Memang tak selamanya mobil LMPV ini ‘hinggap’ di posisi teratas. Kondisi yang terjadi selama beberapa bulan terakhir menyebabkan penjualannya turun drastis, sehingga gampang disalip oleh kompetitor.

Lalu dimana Avanza sekarang? untuk lebih jelasnya, ini daftar 20 mobil yang terjual bulan Juni lalu:

  1. Suzuki Carry: 1.701 unit
  2. Honda Brio (Satya dan RS): 895 unit
  3. Toyota Kijang Innova: 523 unit
  4. Toyota Alphard: 522 unit
  5. Mitsubishi L300: 501 unit
  6. Mitsubishi Xpander (dan Cross): 493 unit
  7. Toyota Rush: 460 unit
  8. Mitsubishi Triton: 440 unit
  9. Toyota Calya: 435 unit
  10. Suzuki XL7: 407 unit
  11. Toyota Avanza: 401 unit
  12. Toyota Hilux: 397 unit
  13. Isuzu Traga: 339 unit
  14. Mitsubishi Pajero Sport: 324 unit
  15. Toyota Fortuner: 293 unit
  16. Suzuki APV: 244 unit
  17. Toyota Agya: 240 unit
  18. Daihatsu Sigra: 194 unit
  19. Honda HR-V: 129 unit
  20. Honda Jazz: 122 unit

Alphard Naik, Avanza Turun

Dari daftar ini, hanya Carry yang penjualannya diatas 1,5 ribu unit. Tentu saja karena permintaan akan mobil niaga jenis pikap sangat tinggi, terutama dalam kondisi seperti ini. Meskipun model sejenisnya seperti L300 dan Traga terjual lebih sedikit.

Tak biasanya Alphard menduduki posisi lima besar, karena MPV premium ini tak pernah masuk dalam 10 besar. ‘Saudaranya’, Avanza, malah dikalahkan oleh rivalnya sendiri, Xpander. Bahkan oleh model berbasis saingannya, XL7.

Hanya satu model dari Isuzu dan Daihatsu yang nampak pada daftar 20 besar ini. Model dari Nissan hingga Wuling tak masuk dalam daftar, sepertinya karena angka penjualannya cukup kecil.

This post was last modified on 19 Juli 2020 16:24

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Pedro Acosta Bisa Menang di Jerez, Tapi Kata Siapa?

RiderTua.com - Baru dua seri berlalu dan kecintaan banyak penggemar MotoGP terhadap Pedro Acosta sudah meroket. Bukan karena bakatnya saja,…

29 Maret 2024

Fermin Aldeguer Datang, Pramac Ducati Hengkang?

RiderTua.com - Bergabungnya Fermin Aldeguer dan dimana ditempatkan masih menjadi misteri... Bahkan kolaborasi Ducati dan tim Pramac juga masih belum…

29 Maret 2024

Marco Bezzecchi Ada Masalah dengan Kopling Ducati

RiderTua.com - Marco Bezzecchi sedang berjuang untuk bertarung di barisan depan di musim MotoGP 2024. Pembalap VR46 memiliki masalah dengan…

29 Maret 2024

Aleix Espargaro : Tidak Ada yang Menyangka Pedro Acosta dan KTM Akan Sekuat Itu

RiderTua.com - Aleix Espargaro salah satu dari pembalap senior yang memuji setinggi langit penampilan pembalap baru dari negaranya, Spanyol.. Pedro…

28 Maret 2024

Honda Sulit Kompetitif : Part Baru di Portimao Tidak Banyak Membantu

RiderTua.com - Pekerjaan pengembangan Honda di MotoGP mengalami kesulitan. Seperti di Qatar, pada balapan akhir pekan Portugal, tidak banyak yang…

28 Maret 2024

Hyundai Siap Tingkatkan Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Penjualan mobil listrik Hyundai masih cukup bagus di Indonesia meski dengan kondisi pasarnya selama bulan lalu. Tapi setidaknya…

28 Maret 2024