Categories: Otomotif

Hasil Penjualan Bulan Mei 2020, Avanza Makin Terpuruk !

RiderTua.com – Pasar roda empat Indonesia makin tertekan pada bulan Mei lalu. Tentu ini disebabkan oleh keadaan yang terjadi, dan membuat penjualan mobil sebagian besar menurun. Terbukti dengan hasil penjualan Avanza yang disalip oleh mobil pikap Triton dan bahkan rival terberatnya, Xpander. LMPV ini harus puas berada di posisi yang cukup jauh dari keduanya.

Baca juga: Penjualan Mobil Toyota Menurun, Avanza Masih Diandalkan

Penjualan Avanza Disalip Triton dan Xpander

Gaikindo melihat hasil penjualan bulan Mei terlihat hanya tercatat sebanyak 3.551 unit mobil baru. Hasil ini merosot hingga 95 persen dari bulan April yang mencapai 84.109 unit. Tentu itu penurunan yang sangat drastis, bahkan hampir mencapai 100 persen.

Bahkan kalau dilihat, tak ada satupun hasilnya yang mencapai lebih dari 1.000 unit. Yang tertinggi yaitu Mitsubishi Triton dengan unitnya yang terjual hingga 336 unit, itupun termasuk model single dan double cabin. Lalu Xpander (dan versi Cross) dengan 268 unit terjual, dan Suzuki XL7 dengan 196 unit.

Kemana Avanza?

Anehnya, Avanza yang selalu langganan peringkat satu sudah tak terlihat lagi. Jadi kemana mobil LMPV andalan Toyota tersebut? Inilah daftar lengkapnya:

  1. Mitsubishi Triton: 336 unit
  2. Mitsubishi Xpander: 268 unit
  3. Suzuki XL7: 196 unit
  4. Toyota Kijang Innova: 186 unit
  5. Suzuki Carry Pick-Up: 140 unit
  6. Suzuki APV: 136 unit
  7. Toyota Rush: 114 unit
  8. Suzuki Jimny: 112 unit
  9. Mitsubishi Pajero Sport: 109 unit
  10. Toyota Avanza: 91 unit
  11. Suzuki Ertiga: 79 unit
  12. Toyota Alphard: 75 unit
  13. Honda Brio: 64 unit
  14. Mitsubishi L300: 66 unit
  15. Toyota Calya: 60 unit
  16. Suzuki Ignis: 49 unit
  17. Toyota Agya: 46 unit
  18. Nissan Terra: 35 unit
  19. Suzuki Baleno: 32 unit
  20. Wuling Cortez dan Toyota Fortuner: 30 unit

Ternyata Avanza menduduki posisi ke-10, dan sepertinya ini pertama kalinya LMPV tersebut tersingkir jauh dari peringkat tiga besar. Jika digolongkan sesuai jenis mobilnya, Avanza hanya selevel dibawah Xpander dan diatas Ertiga. Dari daftar ini, hanya ketiga mobil LMPV tersebut yang terlihat.

Triton sepertinya menjadi pikap double-cabin yang cukup laris di Tanah Air, walau dalam situasi sekarang. Carry dan L300 juga masih menjadi andalan masing-masing produsen dalam pasar kendaraan komersil.

This post was last modified on 22 Juni 2020 08:25

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Kolaborasi Yamaha dengan FILA, Luncurkan Fazzio Edisi Spesial

RiderTua.com - Salah satu skutik Yamaha yang berkolaborasi dengan FILA yakni sebuah brand fashion terkenal, menghasilkan edisi spesial dari Fazzio…

25 April 2024

CEO Ducati : Performa Marc Marquez Tidak Bisa Disamakan dengan Pembalap GP24

RiderTua.com - Marc Marquez mengukuhkan dirinya sebagai pembalap GP23 tercepat pada 3 seri pertama MotoGP musim 2024. CEO Ducati Claudio…

25 April 2024

Neta Memulai Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Akhirnya Neta dapat memulai perakitan mobil listriknya di Indonesia setelah memulai penjualannya sejak tahun lalu. Walau mereka baru…

25 April 2024

Citroen e-C3 Siap Diproduksi di Indonesia!

RiderTua.com - Walau Citroen mengimpor seluruh mobilnya dari luar negeri, modelnya dapat dijual dengan harga cukup terjangkau. Tentunya dengan kualitasnya…

25 April 2024

Aleix Espargaro : Fabio Quartararo Bertahan di Yamaha Bukan Hanya Karena Uang

RiderTua.com - Fabio Quartararo memilih tetap bertahan dengan Yamaha meski performa M1 sangat mengecewakannya. Aleix Espargaro ikut mengomentari hal ini, pembalap…

25 April 2024

Penjualan Mobil Listrik Ditargetkan Bisa Mencapai 17 Juta Unit?

RiderTua.com - Sejauh ini penjualan mobil listrik di seluruh dunia masih cukup bagus, walau dengan adanya penurunan tren di Eropa…

25 April 2024