Categories: Otomotif

Subaru BRZ-Toyota 86 Terbaru Tak Pakai Turbo ?

RiderTua.com – Layaknya Toyota Supra dan BMW Z4, Toyota 86 serta Subaru BRZ laris manis di pasar. Namun tak terasa sudah waktunya bagi mobil sport tersebut untuk disegarkan. Tapi muncul kabar kalau model terbarunya takkan menggunakan mesin turbo lagi. Lho kok bisa?

Baca juga: Toyota-Subaru Mulai Membuat Penantang Nissan Ariya !

Subaru BRZ-Toyota 86 Terbaru

Kabar mengenai BRZ-86 terbaru sempat ramai dibicarakan setelah Subaru mulai berhenti terima pesanan BRZ. Penghentian tersebut akan dimulai pada tanggal 20 Juli mendatang. Belum jelas bagaimana dengan Toyota, tapi mungkin akan mengikuti hal yang sama.

Banyak yang mulai penasaran seperti apa kedua mobil ini tampil dengan penyegaran baru. Kalau tidak, mungkin hanya ubahan sedikit pada sebagian bodi mobil. Tapi ubahan yang paling kentara akan terlihat dari mesin yang digendongnya nanti.

Mesin Tanpa Turbo

BRZ dan 86 dikabarkan akan menggunakan mesin baru. Yang mengejutkan yaitu mesin ini takkan memakai turbo, meskipun sportcar sudah akrab dengan yang namanya turbo. Ternyata ada alasannya sendiri kenapa tak pakai turbo, karena Subaru-Toyota hanya menginginkan pengendaliannya, bukan tenaga.

Mesin tersebut disebutkan berjenis boxer 2.400 cc 4 silinder naturally-aspirated. Mesin ini juga sudah dipakai pada model Subaru Ascent. Tenaganya bisa mencapai 217 hp dan torsi 240 Nm, tenaga yang cukup besar walau tanpa turbo.

Sepertinya menarik untuk menanti kedua mobil kembar ini hadir dengan wajah dan mesin baru. Seharusnya jika tanpa ada halangan, Subaru-Toyota sudah bisa mengenalkannya pada bulan Maret tahun depan. Tapi kemungkinan kuat jadwal tersebut bisa dimundurkan.

This post was last modified on 27 April 2020 10:36

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Honda Sulit Kompetitif : Part Baru di Portimao Tidak Banyak Membantu

RiderTua.com - Pekerjaan pengembangan Honda di MotoGP mengalami kesulitan. Seperti di Qatar, pada balapan akhir pekan Portugal, tidak banyak yang…

28 Maret 2024

Hyundai Siap Tingkatkan Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Penjualan mobil listrik Hyundai masih cukup bagus di Indonesia meski dengan kondisi pasarnya selama bulan lalu. Tapi setidaknya…

28 Maret 2024

Hyundai Kembali Menguji Palisade Facelift di Jalan

RiderTua.com - Hyundai mungkin memiliki divisi mobil mewahnya sendiri, yaitu Genesis. Tapi bukan berarti mereka hanya mengandalkan divisinya saja di…

28 Maret 2024

Alasan BMW Belum Umumkan Harga i5 di Indonesia

RiderTua.com - BMW telah meluncurkan i5 di Indonesia sebagai model baru untuk menambah lebih banyak line-up mobil ramah lingkungannya. Mobil…

28 Maret 2024

Mobil Baru Mercedes-Benz yang akan Diluncurkan di Indonesia Tahun Ini

RiderTua.com - Mercedes-Benz telah meluncurkan dua mobil baru di Indonesia, yaitu GLA Facelift dan GLE model terbaru. Meskipun begitu, mereka…

28 Maret 2024

Hyundai Umumkan Recall Mobil Listriknya, Indonesia Termasuk?

RiderTua.com - Sebelumnya Hyundai mengumumkan penarikan ratusan ribu unit mobil listriknya di Korea Selatan setelah ditemukan adanya cacat produksi. Tidak…

28 Maret 2024