Categories: Otomotif

Toyota dan FAW Group akan Bangun Pabrik Mobil Listrik

RiderTua.com – Mobil – Kemajuan era kendaraan listrik membuat produsen mobil mulai melakukan kolaborasi. Salah satunya yaitu Toyota dengan perusahaan otomotif asal Negeri Tirai Bambu, FAW Group. Keduanya akan membangun pabrik khusus kendaraan ramah lingkungan. Toyota dan FAW Group akan bangun pabrik mobil listrik.

Baca juga: Duo Alphard-Vellfire Dapat Fitur Toyota Safety Sense

Toyota dan FAW Group akan Bangun Pabrik Mobil Listrik

Kalau belum tahu soal FAW Group, mereka adalah perusahaan kendaraan niaga. FAW memproduksi mulai dari bus, truk, hingga sparepart-nya. Lalu kenapa mesti dengan FAW?

Melansir dari otosia.com (03/03/2020), Toyota melihat negara tersebut sebagai pasar otomotif yang sangat strategis di Asia. Walaupun dengan kondisi yang menganggu semua sektor, tak terkecuali industri otomotif. Tapi sepertinya itu tak membuat Toyota gentar.

Toyota dan FAW akan membangun pabrik barunya di Tianjin. Keduanya menginvestasikan dana sekitar Rp 17,4 triliun. Berkapasitas hingga 200 ribu unit, pabrik ini bisa memproduksi kendaraan jenis listrik murni, plug-in hybrid, hingga fuel-cell.

Entah seperti apa model yang akan diproduksi. Tapi mengingat FAW adalah produsen kendaraan niaga, maka mungkin akan ada truk hingga bus ramah lingkungan. Toyota seperti tak ingin ketinggalan dari merek lainnya.

Toyota berharap dengan kerja sama ini bisa memperkuat dominasinya di Negeri Panda. Walau diterpa berbagai masalah, Toyota selalu mencari solusi untuk mengatasinya.

This post was last modified on 30 Januari 2021 10:48

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Chery Siapkan Model Omoda Terbaru Lainnya?

RiderTua.com - Kesuksesan Chery dalam menghadirkan Omoda 5 di pasar global menjadi alasan dihadirkan varian listriknya, yaitu Omoda E5. Sejak…

20 April 2024

Alex Rins : Motor Kami Sangat Lamban..!

RiderTua.com - Setelah Suzuki mundur dari MotoGP pada 2022, Alex Rins memutuskan pindah ke tim LCR pada 2023. Ini artinya…

20 April 2024

GWM Tank 500 yang Dibanderol Lebih Dari Rp 1 Miliar

RiderTua.com - GWM Tank telah menghadirkan mobil SUV andalannya di Indonesia bulan lalu. Dikenal sebagai Tank 500, model SUV bermesin…

20 April 2024

Replika Yamaha YZF-R1 Jonathan Rea Dijual Sangat Terbatas!

RiderTua.com - Replika motor balap Jonathan Rea Replica YZF-R1 di WSBK yang mengambil basis dari model standarnya, terinspirasi dari tim…

20 April 2024

Komentar Gigi Dall’Igna Atas Penampilan Marc Marquez, Bastianini, Pecco dan Martin di Texas

RiderTua.com - Meski Marc Marquez mengalami crash saat memimpin GP Amerika, General Manager Ducati Corse Gigi Dall'Igna memuji kecemerlangannya. Pembalap…

20 April 2024

Hasil FP2 WSBK Belanda 2024 : Hujan, Bautista Tercepat!

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil FP2 WSBK Belanda 2024 ..Jumat, 19 April 2024, Dalam sesi FP2 WSBK Belanda yang…

19 April 2024