Categories: MotoGP

Quartararo Buktikan Ternyata Marquez Bukan Alien !

RiderTua.com – Di MotoGP Misano, Fabio melaju sangat cepat di tikungan cepat Curvone yang ternyata menjadi kunci dan andalan mampu merecoki keperkasaan Marquez. Pembalap Petronas Yamaha, Quartararo, unggul dari tim pabrikan Yamaha Maverick Vinales.. Di lap akhir terjadi duel seru antara Quartararo dan Marc, kita sebenarnya sudah bisa menebak bagaimana akhirnya karena motor Yamaha Quartararo adalah motor dengan spek yang tidak maksimal ( spek B). Karena untuk hembusan nafas terakhir mesin saat duel motor dengan tenaga besar juga diperlukan untuk imbangi laju motor lawan. Quartararo Buktikan Ternyata Marquez Bukan Alien !

Quartararo Buktikan Ternyata Marquez Bukan Alien !

Marquez menyalip Quartarao saat cornering di tikungan pertama, Fabio membalas di tikungan 4, pada tikungan 8 Marquez kembali berada di depan. Quartararo melintasi garis finis dengan selisih hanya 0,9 detik. pasca balapan Quartararo mengatakan bahwa hal yang bagus bisa membalas serangan marquez di tikungan-4. Hal ini membuktikan bahwa Marquez adalah “manusia seperti kita”, dan dengan pengalaman ini telah memberinya banyak kepercayaan diri.

Sebenarnya Quartararo tahu Marc akan mencoba sesuatu, tetapi Marc sulit diduga. Dia bisa menyalip dan menarik diri nya lagi karena Fabio tidak paham apakah ban RC213V Marc masih tersisa untuk duel di lap akhir. “Hal baiknya adalah saya bisa menyusulnya kembali, dan pulang ke rumah dengan ini  ( podium-2) memberi saya kepercayaan diri yang besar, dan mengatakan ‘dia adalah juara dunia tujuh kali, tetapi kita bisa menyusulnya’. Jadi, dia manusia seperti kita. ”

Di tikungan tiga Fabio berada di pinggir lintasan ( kerb), jadi mustahil untuk menyalip Marc lagi. Meskipun kalah, Quartararo bangga dengan perjuangannya atas Marquez sebagai momen terbaik tidak hanya dalam karir, tetapi juga dalam hidup nya. “Ketika Anda di depan juara dunia tujuh kali selama 20 putaran dan dia menyusul Anda di tikungan pertama, Anda menyusulnya kembali di tikungan empat, saya sangat senang bisa bertarung dengannya.” kata Fabio..

Menurut rookie asal Perancis itu kunci kemenangannya adalah bagaimana dia mengelola ban dengan sangat baik. Sisi kiri ban jauh lebih kritis, tetapi sisi kanan berhasil terselamatkan dengan baik. Jadi, selangkah demi selangkah pembalap muda itu dalam proses belajar.

Trending Artikel Minggu Ini ( Top 10) :

Referensi : motorsport.com ( 15/09/19)

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Dua Motor Ducati Baru yang Segera Meluncur di Indonesia!

RiderTua.com - Seperti yang kita tau, Ducati punya pilihan model yang cukup fantastis dan desainnya keren-keren. Nanti pada tanggal 3-5…

27 April 2024

Kawasaki Membawa Bimota ke Superbike: New Bimota by Kawasaki Racing Team WSBK

RiderTua.com - Kawasaki membawa Bimota kembali ke Kejuaraan Dunia Superbike.. Bimota adalah produsen sepeda motor custom dan produksi asal Italia…

27 April 2024

Marc Marquez Kembali ke Honda?

RiderTua.com - Sejak pindah ke Ducati, Marc Marquez memang sejak awal sudah menunjukkan kecepatan dibarisan depan, namun hal seperti ini membuat…

27 April 2024

Dani Pedrosa : Saya Terkejut dengan Performa Acosta dan Masalah yang Dihadapi Miller dan Binder

RiderTua.com - Dani Pedrosa akan tampil di GP Jerez sebagai entry wildcard dan akan menunggangi KTM RC 16 pabrikan ketiga akhir…

27 April 2024

Luca Marini Berharap Mendapatkan Efek Positif dari Tes Jerez

RiderTua.com - Setelah menjadi pembalap pabrikan Honda, pamor Luca Marini semakin memudar. Dia mengharapkan pembalikan tren yang sangat dibutuhkan pada…

27 April 2024

Maverick Vinales : Mungkin Massimo Rivola Ingin Saya Segera Menandatangani Perpanjangan Kontrak

RiderTua.com - Maverick Vinales tampil luar biasa di COTA Austin. Dengan kemenangannya di balapan utama, kini dia berhasil mencetak rekor sebagai…

27 April 2024