Categories: Otomotif

Hyundai Mulai Buka Inden Ioniq 5 di Indonesia

RiderTua.com – Hyundai sudah mulai mempersiapkan inden Ioniq 5 di Indonesia. Mobil SUV bertenaga listrik murni ini bakal dirakit lokal mulai bulan depan, dan mungkin juga dijual saat itu juga. Hyundai membuka inden Ioniq 5 bagi konsumen yang berminat. Dengan membayar uang tanda jadi sebesar Rp 5 juta, konsumen sudah bisa mengantri untuk mendapatkan model ini.

Baca juga: Hyundai Mau Rakit Ioniq Sedan di Indonesia?

Hyundai Buka Inden Ioniq 5 Bagi Konsumen Indonesia

Sebenarnya Ioniq 5 sudah dikenalkan di Tanah Air sejak akhir tahun lalu. Tapi sepertinya Hyundai membutuhkan waktu untuk menyiapkan tempat produksinya di pabriknya yang baru. Dengan begitu, mereka tak perlu repot-repot mendatangkannya dari Korea Selatan seperti Ioniq Sedan.

Selain itu, Ioniq 5 rakitan lokal bisa dibanderol dengan harga lebih terjangkau ketimbang Ioniq maupun Kona EV. Walau harga resminya belum diumumkan, tapi semoga saja harganya bisa cukup terjangkau. Sebab sejumlah konsumen sudah tak sabar lagi ingin segera memesan Ioniq 5.

(Motor1)

Produksi Bulan Depan

Hyundai diketahui sudah membuka inden Ioniq 5 lewat sejumlah dealer-nya. Hanya membayar uang tanda jadi atau booking fee sebesar Rp 5 juta, konsumen sudah bisa mengantri untuk mendapatkan SUV listrik ini. Apalagi konsumen yang lebih dulu memesan berkesempatan untuk mendapatkan unitnya yang pertama.

Untuk tanggal rilisnya sendiri masih belum dapat dipastikan. Tapi berhubung Hyundai baru bisa memproduksi Ioniq 5 mulai bulan depan, ada kemungkinan mereka akan merilisnya sebelum bulan April. Harganya mungkin takkan sampai Rp 800 jutaan, itupun belum termasuk insentif PPnBM yang akan didapatkannya.

Mungkin kedengarannya cukup bagus kalau Ioniq 5 juga menjadi penerima insentif PPnBM yang baru. Apalagi model ini berupa mobil listrik, maka insentif yang didapatkannya bisa berlipat-lipat. Namun untuk sekarang masih sekedar spekulasi, dan nantinya akan dikonfirmasi lebih jauh lagi oleh Hyundai.

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Jack Miller Mengakui Sulit Melawan Acosta, Kaget dengan Gaya Balapnya dan Ingin Belajar dari Rookie MotoGP Itu

RiderTua.com - Jack Miller mengakui bahwa tidak ada peluang melawan Acosta, pembalap Australia itu terkesan dengan rookie GasGas di Portimao..…

29 Maret 2024

Hyundai Dapat Mengekspor Ioniq 5 N Rakitan Lokal?

RiderTua.com - Dengan Hyundai yang telah meluncurkan Ioniq 5 N di Korea Selatan, model ini akan dihadirkan di negara lainnya.…

29 Maret 2024

Kia EV9 Raih Gelar World Car of the Year Tahun 2024

RiderTua.com - Produk dari Kia sudah tidak bisa diragukan lagi soal kualitasnya. Terlebih dengan model BEV yang dijualnya sejauh ini,…

29 Maret 2024

Hyundai Ioniq 5 Mendapatkan Varian N Lebih Dulu Dari Ioniq 6

RiderTua.com - Hyundai telah meluncurkan Ioniq 5 N sebagai mobil listrik berperforma tinggi pertama dari divisi mobil sport N. Model…

29 Maret 2024

Hyundai Belum Memutuskan Harga Kona EV Terbaru

RiderTua.com - Hyundai Kona Electric generasi terbaru telah dihadirkan di Indonesia, hanya saja harga jualnya tidak ikut diumumkan. Meski mereka…

29 Maret 2024

Honda akan Merilis Lebih Banyak Mobil HEV?

RiderTua.com - Honda baru memiliki dua mobil hybrid yang dijual di Indonesia, yaitu CR-V dan Accord e:HEV. Meskipun dijual dengan…

29 Maret 2024