Categories: MotoGP

Minggu Ini Honda dan Gresini akan Menggelar Presentasi Tim

RiderTua.com – Minggu ini Honda dan Gresini akan menggelar presentasi tim… Balapan seri pembuka musim 2022 akan digelar pada 6 Maret di sirkuit Losail Qatar. Namun tepat 3 minggu sebelum race pertama, tes rider dan para rookie akan membuka pramusim resmi dengan ‘tes shakedown’ pada 31 Januari di Sepang-Malaysia. Dua tim yakni Honda dan Gresini direncanakan akan menggelar presentasi tim dalam minggu ini. Tetapi seperti yang sudah diberitakan, bintang Repsol Honda Marc Marquez tak bisa menghadiri acara tersebut.

Minggu Ini Honda dan Gresini akan Menggelar Presentasi Tim

Sebelumnya tes rider Honda, Stefan Bradl sudah melakoni tes Kejuaraan Dunia Superbike di Jerez. Sementara, pembalap reguler akan kembali menunggangi motor MotoGP mereka untuk pertama kalinya pada 5 dan 6 Februari di Sepang.

Setelah 7 tahun bekerja sama dengan Aprilia, untuk pertama kalinya Gresini Racing menjadi tim satelit Ducati di kelas MotoGP mulai 2022. Presentasi tim resmi akan digelar pada hari Sabtu (15 Januari) di Faenza mulai pukul 11 ​​pagi, bersama Enea Bastianini (juara dunia Moto2 tahun 2020) dan rookie Fabio Di Giannantonio yang akan meunggangi Ducati Desmosedici GP21. Acara ini disiarkan secara streaming langsung di Facebook.

Sehari sebelumnya atau tepatnya pada hari Jumat (14 Januari), Honda menggelar zoom press round yang akan dihadiri Pol Espargaro, Takaaki Nakagami dan Alex Marquez. Marc Marquez terpaksa harus melewatkan acara tersebut. Menurut Honda, juara dunia 8 kali itu harus berkonsentrasi pada pemulihan dan persiapannya setelah mengalami crash saat latihan off-road pada 30 Oktober. Presentasi resmi tim Repsol Honda akan berlangsung di kemudian hari, dan hingga saat ini tanggalnya belum dikonfirmasikan.

Presentasi tim WITHU Yamaha RNF yang baru dibentuk, digelar pada 24 Januari di Verona.

Kalender Tes 2022

  • Shakedown Tes MotoGP
    -> 31 Januari hingga 2 Februari: Sepang / Malaysia
  • Tes IRTA untuk kelas MotoGP
    -> 5-6 Februari: Sepang / Malaysia
    -> 11-13 Februari: Sirkuit Mandalika / Indonesia
  • Tes IRTA untuk kelas Moto2 dan Moto3
    -> 19-21 Februari: Portimao / Portugal

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Replika Yamaha YZF-R1 Jonathan Rea Dijual Sangat Terbatas!

RiderTua.com - Replika motor balap Jonathan Rea Replica YZF-R1 di WSBK yang mengambil basis dari model standarnya, terinspirasi dari tim…

20 April 2024

Komentar Gigi Dall’Igna Atas Penampilan Marc Marquez, Bastianini, Pecco dan Martin di Texas

RiderTua.com - Meski Marc Marquez mengalami crash saat memimpin GP Amerika, General Manager Ducati Corse Gigi Dall'Igna memuji kecemerlangannya. Pembalap…

20 April 2024

Hasil FP2 WSBK Belanda 2024 : Hujan, Bautista Tercepat!

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil FP2 WSBK Belanda 2024 ..Jumat, 19 April 2024, Dalam sesi FP2 WSBK Belanda yang…

19 April 2024

Stefan Bradl : Ketika Marc Marquez Jatuh, Acosta Pasti Tersenyum

RiderTua.com - Stefan Bradl dan Marc Marquez bekerja bersama untuk Honda selama bertahun-tahun. Setelah Baby Alien pindah ke tim satelit…

19 April 2024

Hasil FP1 WSBK Belanda 2024

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil FP1 WSBK Belanda 2024 ..Jumat (19/4/2024), Pembalap ROKiT - Motorrad , Toprak Razgatlioglu menjadi…

19 April 2024

Suzuki Pastikan Jimny 3-Door di Indonesia Aman Dari Recall

RiderTua.com - Suzuki sempat melakukan penarikan terhadap Jimny 3-door di Australia beberapa bulan lalu. Belum lagi dengan adanya recall dua…

19 April 2024