Categories: MotoGP

Dikalahkan oleh Martin, Zarco: Itulah Balapan

RiderTua.com – Zarco belum yakin dengan pilihan ban, namun dia percaya lengannya yang baru dioperasi tidak akan menyebabkan masalah pada balapan hari Minggu di Austin. Pembalap Pramac Ducati itu melihat banyak kemajuan pada hari Sabtu setelah kualifikasi. Pembalap asal Prancis yang akan start dari posisi-6 di grid (second row) itu mengatakan, “Itu adalah hari kedua di atas motor sejak operasi. Lengan bawah saya terasa jauh lebih baik. Saya punya lebih banyak kekuatan dan itu membantu saya dalam balapan di sirkuit yang menantang ini.” Pembalap berusia 30 tahun itu puas dengan hasil ini, meski kembali dikalahkan oleh rival sekaligus rekan setimnya, Jorge Martin (P-4).

Dikalahkan oleh Martin, Zarco: Itulah Balapan

Sekali lagi, Zarco dikalahkan oleh Jorge Martin. Rookie berusia 23 tahun itu akan start dari posisi ke-4 di grid GP Texas. Meski begitu, Zarco lebih percaya diri. “Saya berharap bisa mengambil langkah besar seperti Pecco. Tapi begitulah adanya, itu bagian dari balapan. Kita harus bertarung. Saya punya perasaan yang baik, tetapi masih ada waktu untuk perbaikan. Tapi saya pikir baris kedua adalah posisi start yang baik dan itu akan menjadi balapan yang sulit bagi semua rider,” ujar Johann Zarco.

Saat Zarco ditanya, apakah dia akan memilih ban belakang soft untuk balapan yang sulit nanti? Zarco menjawab, “Itu masih menjadi tanda tanya besar. Saya suka ban soft, tapi kami belum melakukan cukup banyak lap dengannya. Secara keseluruhan, perasaanku baik-baik saja. Sulit untuk mengatakannya, tetapi jika memungkinkan dan ban akan bertahan di jarak yang jauh, maka saya ingin memakainya.”

Topik hangat yang banyak diperbincangkan adalah tentang gundukan berbahaya di Texas. Zarco berkata, “Saya kesulitan dengan itu. Tapi bukan hanya saya. Saya pikir kami akan memiliki beberapa kejutan dan saya akan memberikan segalanya.”

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Bermesin 2 Silinder Harganya Rp 60 Jutaan, Suzuki Rilis GSX-250R Model Baru

RiderTua.com - Suzuki GSX-250R, motor sport touring yang hanya dijual di 2 negara saja yakni Jepang dan China untuk saat…

24 April 2024

Daihatsu Lanjutkan Produksi Rocky-Raize di Jepang

RiderTua.com - Sebelumnya Daihatsu diketahui melakukan manipulasi tes tabrak terhadap sejumlah mobilnya yang dijual di Jepang. Akibatnya beberapa model seperti…

24 April 2024

Citroen Menjual C3 Aircross Dengan Harga Terjangkau Karena Ini

RiderTua.com - Citroen telah meluncurkan mobil terbaru lainnya di Indonesia, yaitu C3 Aircross. Model SUV ini menjadi model ketiga dalam varian…

24 April 2024

Tesla Turunkan Harga Mobil Listriknya Lagi?

RiderTua.com - Tesla masih memimpin penjualan mobil listrik secara global pada kuartal pertama tahun ini. Seharusnya mereka sudah dapat mempertahankan…

24 April 2024

Honda Mobilio Baru Terjual 194 Unit di Q1 2024

RiderTua.com - Honda telah mencatatkan hasil penjualan yang cukup bagus sepanjang Maret lalu. Dengan lebih dari 10 ribu unit mobil…

24 April 2024

‘Rolling in the City’ dengan New Honda Stylo 160

RiderTua.com - Kemarin Selasa 23/04, MPM Honda Jatim mengadakan acara rolling city bersama skutik premium fashionable mereka yakni New Honda…

24 April 2024