Categories: Otomotif

Ada Mobil BMW Baru Lagi yang Siap Dirilis di Indonesia?

RiderTua.com – Tak seperti merek lainnya, BMW sudah berniat untuk meluncurkan lebih banyak mobil baru lagi di Indonesia. Seakan mereka terus menambah lini modelnya agar bisa bersaing dengan kompetitor lainnya. Disebutkan ada tiga mobil baru dari BMW yang siap dirilis di Tanah Air mulai tahun depan. Yang lebih mengejutkannya lagi, semuanya berupa model ramah lingkungan.

Baca juga: Dua Mobil Edisi Terbatas BMW Sudah Sold Out!

Tiga Mobil Baru BMW Siap Dirilis di Tanah Air

Beberapa minggu lalu, BMW sudah mengenalkan berbagai macam model anyar di Indonesia. Yang pertama yaitu penyegaran untuk model X-Series lawas yang sudah ada sejak lama. Kemudian dua model 5 Series yang hadir dalam dua varian berbeda, yaitu M Series yang sporty dan varian mewah Opulence.

Pada IIMS Hybrid 2021, merek asal Jerman ini mengenalkan dua mobil edisi terbatas, yaitu Golden Thunder untuk Seri 8 dan John Cooper Works (JCW) GP Inspired Edition. Keduanya sudah habis terjual dalam waktu yang tak begitu lama dan unitnya takkan dipasok lagi. Memang karena keduanya menjadi model edisi terbatas alias limited edition.

(Media Indonesia)

Model i-Series

Tapi tentu bukan namanya BMW kalau tak meluncurkan banyak model baru. Kini mereka mengonfirmasi kehadiran model anyar lainnya, tapi kali ini berupa mobil ramah lingkungan. Sudah bisa ditebak kalau ada tiga model baru yang hadir sebagai listrik murni alias electric vehicle (EV).

BMW sudah sukses berjualan i8 dan i3 di Tanah Air sebelum keduanya dihentikan produksinya. Sehingga mereka akan mendatangkan ‘penerus’ dari i8 dan i3, yaitu iX dan i4, dimana keduanya masih tergolong baru di pasar global. Lalu model ketiga yang dirilis adalah Mini Electric yang cukup terkenal di Inggris dan sejumlah negara di Eropa.

Sepertinya BMW sudah menyiapkan pengganti dari i3 dan i8 yang lebih bertenaga dan lebih baik dari sebelumnya. Walau ketiga model ini baru bisa dirilis tahun depan, setidaknya itu sudah menjadi sesuatu yang bagus. Untuk tahun ini, BMW berencana untuk menghadirkan versi PHEV (plug-in hybrid) untuk Seri 3.

This post was last modified on 22 April 2021 06:53

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Pedro Acosta Bisa Menang di Jerez, Tapi Kata Siapa?

RiderTua.com - Baru dua seri berlalu dan kecintaan banyak penggemar MotoGP terhadap Pedro Acosta sudah meroket. Bukan karena bakatnya saja,…

29 Maret 2024

Fermin Aldeguer Datang, Pramac Ducati Hengkang?

RiderTua.com - Bergabungnya Fermin Aldeguer dan dimana ditempatkan masih menjadi misteri... Bahkan kolaborasi Ducati dan tim Pramac juga masih belum…

29 Maret 2024

Marco Bezzecchi Ada Masalah dengan Kopling Ducati

RiderTua.com - Marco Bezzecchi sedang berjuang untuk bertarung di barisan depan di musim MotoGP 2024. Pembalap VR46 memiliki masalah dengan…

29 Maret 2024

Aleix Espargaro : Tidak Ada yang Menyangka Pedro Acosta dan KTM Akan Sekuat Itu

RiderTua.com - Aleix Espargaro salah satu dari pembalap senior yang memuji setinggi langit penampilan pembalap baru dari negaranya, Spanyol.. Pedro…

28 Maret 2024

Honda Sulit Kompetitif : Part Baru di Portimao Tidak Banyak Membantu

RiderTua.com - Pekerjaan pengembangan Honda di MotoGP mengalami kesulitan. Seperti di Qatar, pada balapan akhir pekan Portugal, tidak banyak yang…

28 Maret 2024

Hyundai Siap Tingkatkan Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Penjualan mobil listrik Hyundai masih cukup bagus di Indonesia meski dengan kondisi pasarnya selama bulan lalu. Tapi setidaknya…

28 Maret 2024