Categories: Otomotif

Mercedes-Benz Rilis AMG CLA Terbaru di Indonesia

RiderTua.com – Akhirnya Mercedes-Benz Distribution Indonesia meluncurkan AMG CLA 45S 4Matic+ Coupe di Tanah Air. Mobil ini berupa versi AMG dari model CLA, hanya saja memiliki tenaga yang lebih gede ketimbang model aslinya. Mercedes-AMG CLA 45S 4Matic+ Coupe disebut sebagai model best buy. Karena kualitasnya yang tak bisa diragukan lagi, jangan heran harganya lumayan mahal.

Baca juga: 2,6 Juta Unit Mobil Mercedes-Benz Kena Recall di Negara Ini

Mercedes-AMG CLA 45S Sebagai Model Best Buy

Meski terkesan baru, tapi nyatanya AMG CLA 45S ini bukanlah model baru di pasar global. Mercy meluncurkannya di pameran otomotif Frankfurt Motor Show tahun 2019 lalu, tapi baru didatangkan ke Indonesia tahun ini. Seakan Mercedes-Benz menunggu waktu yang tepat untuk menghadirkannya di Tanah Air.

Karena berupa model AMG, CLA yang satu ini tampil beda dengan model aslinya, dengan kesan sporty yang diberikan pada fascia-nya. Bagian belakangnya menampakkan empat knalpot yang semuanya asli, bukan sekedar aksesori semata. Emblem AMG juga terlihat di dekat pintu bagasi belakang untuk mempertegas identitasnya.

(Evo)

CLA Versi Sporty

Sebagai salah satu produknya Mercy, jadi jangan remehkan kelengkapan fiturnya. Dari cruise control, reversing camera, blind spot assist, active brake and parking assist, automatic deactivation of front passenger airbag, sampai windscreen wiper with rain sensor. Sejumlah fiturnya terbilang masih langka ditemukan pada model sejenisnya.

Mesin 1.991 cc 4 silinder inline turbo menjadi unggulan bagi AMG CLA 45S, dengan tenaga dan torsi yang dihasilkan bisa mencapai 421 dk dan 500 Nm. Mesinnya disebut dirakit manual oleh para insinyur AMG selama tiga jam. Model ini makin eksklusif karena memiliki plat besi dengan tanda tangan perakit mesin pada covernya.

Soal harga, Mercy mematok harga sebesar Rp 1,5 miliaran, dan itu belum termasuk pajak yang lainnya alias off-the road. Bisa dipastikan kalau model ini bakal dibanderol dengan harga lebih mahal lagi, terlebih jika itu termasuk pajak mobil mewah dan impor.

This post was last modified on 16 Maret 2021 08:03

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Chery Siapkan Model Omoda Terbaru Lainnya?

RiderTua.com - Kesuksesan Chery dalam menghadirkan Omoda 5 di pasar global menjadi alasan dihadirkan varian listriknya, yaitu Omoda E5. Sejak…

20 April 2024

Alex Rins : Motor Kami Sangat Lamban..!

RiderTua.com - Setelah Suzuki mundur dari MotoGP pada 2022, Alex Rins memutuskan pindah ke tim LCR pada 2023. Ini artinya…

20 April 2024

GWM Tank 500 yang Dibanderol Lebih Dari Rp 1 Miliar

RiderTua.com - GWM Tank telah menghadirkan mobil SUV andalannya di Indonesia bulan lalu. Dikenal sebagai Tank 500, model SUV bermesin…

20 April 2024

Replika Yamaha YZF-R1 Jonathan Rea Dijual Sangat Terbatas!

RiderTua.com - Replika motor balap Jonathan Rea Replica YZF-R1 di WSBK yang mengambil basis dari model standarnya, terinspirasi dari tim…

20 April 2024

Komentar Gigi Dall’Igna Atas Penampilan Marc Marquez, Bastianini, Pecco dan Martin di Texas

RiderTua.com - Meski Marc Marquez mengalami crash saat memimpin GP Amerika, General Manager Ducati Corse Gigi Dall'Igna memuji kecemerlangannya. Pembalap…

20 April 2024

Hasil FP2 WSBK Belanda 2024 : Hujan, Bautista Tercepat!

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil FP2 WSBK Belanda 2024 ..Jumat, 19 April 2024, Dalam sesi FP2 WSBK Belanda yang…

19 April 2024