Categories: Otomotif

Kehadiran Honda City Hatchback Sudah Semakin Dekat ?

Desain paten Honda City Hatchback

RiderTua.com – Saat Honda Jazz (Fit) generasi terbaru diluncurkan di Jepang, model internasionalnya seakan ditinggal begitu saja. Ada yang menduga kalau hatchback ini akan digantikan dengan mobil lain di negara di kawasan ASEAN. Dari rumor beredar menyebut kalau City Hatchback akan gantikan posisi Jazz di pasar luar Jepang. Kini sepertinya ‘teori’ ini sudah mulai terbukti.

(Mick Makawan/Creative Trend)
Baca juga: Tiga Mobil Honda akan Dihentikan Produksinya ?

City Hatchback akan Gantikan Jazz ?

Salah satu sedan andalan Honda lainnya, yaitu Civic, sudah punya varian hatchback-nya. Lalu bagaimana dengan City sendiri? Sebenarnya model ini juga punya model hatchback, tapi hanya dijual di China dengan nama Gienia. Entah apa Honda memang ingin memperluas variannya agar sebanyak Civic, sehingga model hatchback-nya mulai digarap.

Belakangan ini mobil yang diduga City Hatchback ‘tertangkap basah’ sedang diuji jalan di Thailand. Beberapa spyshot-nya sudah tersebar luas di dunia maya. Walau hampir seluruh bodinya dibalut stiker kamuflase, tapi bentuk bodinya bisa memberi clue atau petunjuk mengenai mobil terbaru Honda tersebut.

City Hatchback dan Baleno

Dari bentuk tampangnya sekilas menunjukkan ciri dari City generasi ketujuh. Hanya perbedaan paling jelas terlihat dari bentuk bodi belakangnya yang tak menonjol lagi seperti model sedannya. Memang semua mobil hatchback punya desain semacam ini, apalagi Jazz.

(Mick Makawan/Creative Trend)

Tak banyak informasi yang bisa didapat mengenai City Hatchback ini. Namun prediksinya mobil tersebut menawarkan dua pilihan mesin, yaitu 1.000 cc VTEC Turbo dan 1.500 cc i-VTEC naturally-aspirated. Terdengar tak asing, karena kedua mesin ini sudah tersedia pada model City Turbo dan Jazz.

Dengan kemunculan City Hatchback ini, maka dipastikan kehadirannya di Asia Tenggara sudah semakin dekat, bahkan siap ‘menyenggol’ Jazz generasi ketiga nantinya. Kalau sudah begitu, nasib Jazz akan seperti Suzuki Swift yang digantikan oleh Baleno. Tapi apakah City Hatchback bisa sesukses Baleno nantinya?

This post was last modified on 2 Juni 2020 09:27

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

MotoGP Dibeli Liberty Media? Dominasi Rider Italia Dan Spanyol Berakhir?

RiderTua.com - Setelah membeli Formula 1, American of Liberty Media pun berusaha mengamankan MotoGP dengan tawaran sebesar 4 miliar euro…

29 Maret 2024

Jack Miller Mengakui Sulit Melawan Acosta, Kaget dengan Gaya Balapnya dan Ingin Belajar dari Rookie MotoGP Itu?

RiderTua.com - Jack Miller mengakui bahwa tidak ada peluang melawan Acosta, pembalap Australia itu terkesan dengan rookie GasGas di Portimao..…

29 Maret 2024

Hyundai Dapat Mengekspor Ioniq 5 N Rakitan Lokal?

RiderTua.com - Dengan Hyundai yang telah meluncurkan Ioniq 5 N di Korea Selatan, model ini akan dihadirkan di negara lainnya.…

29 Maret 2024

Kia EV9 Raih Gelar World Car of the Year Tahun 2024

RiderTua.com - Produk dari Kia sudah tidak bisa diragukan lagi soal kualitasnya. Terlebih dengan model BEV yang dijualnya sejauh ini,…

29 Maret 2024

Hyundai Ioniq 5 Mendapatkan Varian N Lebih Dulu Dari Ioniq 6

RiderTua.com - Hyundai telah meluncurkan Ioniq 5 N sebagai mobil listrik berperforma tinggi pertama dari divisi mobil sport N. Model…

29 Maret 2024

Hyundai Belum Memutuskan Harga Kona EV Terbaru

RiderTua.com - Hyundai Kona Electric generasi terbaru telah dihadirkan di Indonesia, hanya saja harga jualnya tidak ikut diumumkan. Meski mereka…

29 Maret 2024