Categories: MotoGP

Data Telemetri Marquez Tidak Bisa Dipakai Acuan Pembalap Honda Lainnya !

RiderTua.com – Di kelas MotoGP, Cal Crutchlow pernah membela tim Yamaha dan Ducati. Dan menariknya dia tidak pernah menang dengan Yamaha dan Ducati, justru dengan RC213V menang 3 kali : Ceko dan Australia 2016 serta di Argentina 2018. Tentunya dia memulai musim ini dengan harapan yang lebih tinggi. Namun pencapaian terbaiknya musim ini adalah dua podium-3 (Qatar dan Sachsenring) dan sisanya mengeluh sejak awal musim tentang kurangnya feeling yang bagus dengan ban depan dan masalah lainnya. Data Telemetri Marquez Tidak Bisa Dipakai Acuan Pembalap Honda Lainnya !

Baik Cal Crutchlow dan bos pemilik tim LCR Honda, Lucio Cecchinello paham apa yang sedang terjadi dengan paket motor yang diberikan HRC. “Honda bekerja sangat keras meningkatkan power agar setara dengan mesin Ducati sebelum musim 2019.” kata Cecchinello. Menurut bos LCR itu Honda sudah mencapai tujuan dalam meningkat top speed-nya. Di Aragon top speed Honda Cal Crutchlow tercepat pada hari Jumat di FP1.

Akibat tambahan power ekstra itu, para insinyur Honda harus mendesain ulang mesin dan beberapa bagian di sekitar mesin. Honda juga terpaksa membangun kembali sasis. Masalahnya Marquez merasa nyaman dengan sasis baru itu, sementara Cal memiliki gaya balap yang berbeda dan dia merasa lebih nyaman dengan sasis lama (2018)..

Data Telemetri Marquez Tidak Bisa Dipakai Acuan Pembalap Honda Lainnya !

Di beberapa sirkuit, motor Cal Crutchlow memiliki cengkeraman yang baik ( Qatar, Catalunya, Jerman). Namun tim satelit Honda itu memiliki sedikit kesulitan menemukan kecepatan yang tepat dan set-up motor. Di Misano membuktikan bahwa Honda kekurangan sesuatu ketika cengkeraman tidak sesuai dengan yang diinginkan. Bahkan Marquez mengalami kesulitan saat sesi latihan di Misano. Tapi dia membalap seperti di dunia lain. Tim satelitnya ( LCR Honda) tidak bisa menggunakannya sebagai acuan.

Seperti kita ketahui di Yamaha pembalap tercepat, datanya dipakai oleh semua tim. Bahkan data tim satelitnya ( Quartararo). Namun di Honda beda, data terbaik Marquez tidak bisa dipakai oleh pembalap lainnya. Salah satu bukti bahwa gaya balap Marc unik dan langka… Di Honda data telemetri Marquez sulit diterapkan oleh pembalap lain. Kapan dia mengerem dan betot gas pun dilakukan dengan manuver yang tidak biasa. Siapa yang bisa meniru gaya balap Marquez itulah yang cocok menjadi rekan setimnya di Honda, tapi siapa?

Honda sekarang sangat fokus pada pengembangan sasis yang berkelanjutan. Bos LCR yakin bahwa motor RC213V versi 2020 akan lebih kuat. Dan masih ada beberapa trek dengan cengkeraman yang lebih banyak, sehingga dapat mencapai hasil yang sama seperti di Qatar, Sachsenring, Brno dan balapan lainnya. Singkat kata tim satelit harus menemukan cara sendiri untuk kendalikan Honda, karena Lorenzo untuk saat ini masih belum bisa maksimal.

Trending Artikel Minggu Ini ( Top7):

  1. Apakah Rossi Masih Bisa Juara Dunia? Ini Jawaban Mengejutkan Bos Yamaha!
  2. Waktunya Waspada Pada Tim Yamaha, ECU M1 Akan Diracik Teknisi Ducati Marco Frigerio !
  3. Marc Marquez Setingkat Profesor Dalam Memahami Ban Ghoib Michelin !
  4. Ducati Punya Magneti Marelli, Honda Punya Marc Marquez, Yamaha Punya Cornering Speed !
  5. Kursi Panas di Repsol Honda: Batas Waktu Lorenzo di MotoGP Thailand, Jika Gagal ?
  6. Transfer Pembalap MotoGP 2021: Marquez Ditawar Ducati, Tebak Digaji Berapa Sama Tim Merah?
  7. Ducati Menangis, Pembalap dan Teknisinya Dibajak Total Honda, Ribut Karena Uang ?

This post was last modified on 28 September 2019 21:20

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Marc Marquez : Di Texas Saya Memikirkan Podium.. Bukan Kemenangan!

RiderTua.com - Marc Marquez bisa merayakan kemenangan pertamanya bersama tim Gresini Ducati jika dia tidak crash beberapa saat setelah memimpin…

20 April 2024

Pengiriman Suzuki Jimny 5-Door Cukup Cepat Meski Inden Beberapa Bulan

RiderTua.com - Suzuki telah menghadirkan Jimny 5-door di Indonesia bulan Februari lalu dan disambut baik di pasarnya. Seperti model 3-door,…

20 April 2024

Toyota Umumkan Recall Prius Karena Ini

RiderTua.com - Toyota Prius masih menjadi salah satu mobil hybrid unggulannya di pasar global. Terlebih setelah modelnya memasuki generasi terbaru…

20 April 2024

BYD dan Mercedes-Benz Siap Hadirkan Mobil Baru di Eropa?

RiderTua.com - BYD sudah dapat mencatatkan hasil penjualan mobil listriknya yang cukup bagus selama ini. Meski demikian, mereka juga melakukan…

20 April 2024

Chery Siapkan Model Omoda Terbaru Lainnya?

RiderTua.com - Kesuksesan Chery dalam menghadirkan Omoda 5 di pasar global menjadi alasan dihadirkan varian listriknya, yaitu Omoda E5. Sejak…

20 April 2024

Alex Rins : Motor Kami Sangat Lamban..!

RiderTua.com - Setelah Suzuki mundur dari MotoGP pada 2022, Alex Rins memutuskan pindah ke tim LCR pada 2023. Ini artinya…

20 April 2024