Categories: Otomotif

Mobil Hatchback Terlaris 2017

Kelas hatchback di Indonesia memang tidak seriuh kelas seperti low MPV atau SUV. Namun kehadirannya di pasar otomotif cukup menggembirakan karena sedikit penyumbang jumlah penjualan secara keseluruhan. Mobil Hatchback Terlaris 2017

Baca juga: 10 Mobil SUV Medium Terlaris 2017

Inilah 3 mobil hatchback terlaris 2017 :

Honda Jazz

Honda Jazz masih ‘sakti’ bertengger di puncak tahta sebagai mobil hatcback terlaris 2017. Jazz berhasil membukukan total penjualan 15.073 unit (Januari-November 2017).

(Foto: autodeal.com.ph) toyota yaris

Toyota Yaris

Tahun 2017 ini Yaris mengalami penurunan penjualan yang cukup signifikan. Bulan Januari hingga April 2017, penjualan Yaris masih diatas angka 1.200 unit. Namun pada bulan selanjutnya yaitu Mei hingga November 2017 hanya terjual dibawah 1.000 unit.

Bahkan penjualannya sempat disalip si pendatang baru Suzuki Baleno Hatchback yang baru diluncurkan pada bulan Juli 2017 lalu. Untuk penjualan bulan Oktober 2017 Yaris hanya terjual 571 unit. Sedangkan pada bulan November 2017 terjual 616 unit.

Untuk periode Januari-November 2017, Yaris membukukan total penjualan wholesales sebanyak 10.160 unit. Dan menempatkan Yaris ke posisi kedua mobil hatchback terlaris 2017.

(Foto: Carscoop) suzuki baleno

Suzuki Baleno

Wuis, ini dia si pendatang baru yang cukup bikin ‘keder’ rivalnya. Hanya dalam waktu 3 bulan saja sudah bisa menyalip Toyota Yaris yang notabene sudah eksis terlebih dulu di kelas hatchback tanah air.

Penjualan Baleno di bulan Oktober 2017 sebanyak 581 unit. Ini berarti penjualan Baleno terpaut 10 unit lebih banyak dari Yaris. Dan untuk penjualan bulan November 2017, Baleno berhasil membuat selisih penjualan semakin lebar. Yaitu terjual sebanyak 659 unit. Terpaut 43 unit lebih banyak dari Yaris.

Namun jika melihat penjualan Baleno dari bulan Juli-November 2017 ya hanya 2.140 unit. Jauh dari Yaris memang. Tapi OK-lah untuk pendatang baru pencapaian ini sangat bagus.

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Hasil Race 1 WSBK Belanda 2024

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil Race 1 WSBK Belanda 2024.. Pembalap pengganti Danillo Petrucci, Barni Spark Racing Team, Nicholas…

20 April 2024

Yamaha Bisa Ikuti Jejak Suzuki Keluar dari MotoGP?

RiderTua.com - Yamaha harus mengembangkan mesin V4 agar mempercepat kemajuan mereka, yang diharapkan akan membuat mereka bertahan di MotoGP dalam jangka…

20 April 2024

Hasil Superpole WSBK Belanda 2024

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil Superpole WSBK Belanda 2024 .. Sesi ini tetap berlangsung dalam kondisi basah.. Jonathan Rea…

20 April 2024

Hasil FP3 WSBK Belanda 2024

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil FP3 WSBK Belanda 2024 ... Sabtu (20/4/2024), Pembalap Aruba.it Racing , Nicolo Bulega, membuat…

20 April 2024

Marc Marquez : Di Texas Saya Memikirkan Podium.. Bukan Kemenangan!

RiderTua.com - Marc Marquez bisa merayakan kemenangan pertamanya bersama tim Gresini Ducati jika dia tidak crash beberapa saat setelah memimpin…

20 April 2024

Pengiriman Suzuki Jimny 5-Door Cukup Cepat Meski Inden Beberapa Bulan

RiderTua.com - Suzuki telah menghadirkan Jimny 5-door di Indonesia bulan Februari lalu dan disambut baik di pasarnya. Seperti model 3-door,…

20 April 2024