Categories: Sepeda Motor

Honda Gold Wing 1800 Terbaru Hadir di Indonesia!

RiderTua.com – Honda Gold Wing 1800 akhirnya mendapatkan penyegaran di Indonesia. Motor gede terbaru ini dirilis oleh Astra Honda Motor (AHM), dan tetap memberikan tampilan ala motor touring premium yang menjadi flagship big bike Honda. Honda Gold Wing 1800 terbaru ini mendapat penyegaran pada tampilan warna. Sehingga membuat model ini terlihat semakin elegan.

Baca juga: Astra Honda Motor Kembali Gelar Mudik dan Balik Bareng Honda

Honda Gold Wing 1800 Mendapat Penyegaran Warna

Gold Wing 1800 masih mempertahankan konsep ‘The Honda Premium Tourer’. Dengan memadukan kebebasan desain, fitur inovatif canggih, serta performa tangguh untuk perjalanan jauh. Motor ini siap memberikan sensasi kebebasan berkendara yang memberi kebanggaan dan kenyamanan tinggi.

Tampilan barunya bisa terlihat dari area tampilan depan, melalui perubahan kombinasi warna bodi dan cover lampu berkesan dual-tone. Kesan serupa juga dapat ditemui pada cover lampu utama yang menghadirkan ornamen elegan berwarna hitam. Boks penyimpanan kanan-kiri sepeda motor dibalut dengan warna merah yang senada dengan warna bodi.

(MCN)

Tampil Mewah

Sementara untuk bagian lainnya pada Gold Wing 1800 tidak mengalami ubahan apapun. Namun model ini sudah memiliki sejumlah keunggulan seperti jok premium yang memberikan pengalaman berkendara jauh lebih nyaman. Fitur canggih seperti konektivitas Apple CarPlay dan Android Auto, serta dua slot USB pada dashboard tetap dipertahankan.

Gold Wing 1800 menggendong mesin 1.833 cc 6 silinder bertenaga 93 kW dan torsi 170 Nm, dipadu dengan transmisi 7 kecepatan Dual Clutch Transmission (DCT) serta forward/reverse Walking Mode. Kapasitas top box 61 liter memungkinkan penggunanya untuk membawa barang lebih banyak. Sistem Honda Smart Key bisa digunakan untuk membuka kunci bagasi, sehingga pengguna dapat mengakses bagasi dengan lebih mudah.

Honda Gold Wing 1800 hadir dengan satu pilihan warna saja, yaitu Candy Ardent Red. Moge ini dibanderol dengan harga Rp 1.052.487.000 (On The Road DKI Jakarta) dan dijual secara eksklusif di 11 showroom Big Wing Honda di 9 kota besar di Indonesia.

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Ducati Melepas VR46 Racing Karena Alasan Uang?

RiderTua.com - Hingga saat ini belum ada titik temu untuk kesepakatan baru antara Ducati dan VR46 Racing. Kontrak tim milik…

19 Maret 2024

Daihatsu Sigra Memimpin Penjualan Mobil Bulan Februari 2024

RiderTua.com - Daihatsu sudah tidak bisa diremehkan lagi soal penjualan mobilnya di Indonesia. Apalagi untuk mobil murahnya, Sigra, yang mampu…

19 Maret 2024

MG Motor Siap Rilis Mobil Baru di Indonesia

RiderTua.com - MG Motor telah sukses dalam meluncurkan dua mobil listriknya di Indonesia pada bulan lalu. Namun itu saja belum…

19 Maret 2024

Manajer Tim GASGAS Tech3 : Penasaran Melihat Aksi Acosta di Portimao, Siapa yang Dia Asapi?

RiderTua.com - Debut Pedro Acosta di MotoGP sungguh menarik. Rookie dari tim GasGas Tech3 itu langsung melaju ke Q2 dengan…

19 Maret 2024

Daihatsu Tak Mau Buru-buru Hadirkan Mobil Niaga Listrik

RiderTua.com - Daihatsu masih memimpin penjualan mobil niaga ringan di Indonesia selama beberapa tahun terakhir. Sementara itu, segmennya kini diisi…

19 Maret 2024

Penjualan Wuling Binguo Menurun Drastis Bulan Lalu?

RiderTua.com - Wuling kini memiliki tiga mobil listrik yang dijual di Indonesia, terdiri dari Air EV, Binguo, dan Cloud EV.…

19 Maret 2024