Categories: Otomotif

Suzuki Mulai Garap Baleno Versi SUV?

SUZUKI RiderTua.com – Suzuki telah meluncurkan Baleno Hatchback generasi terbaru di Indonesia di GIIAS 2022. Tapi ternyata mereka diketahui tengah mengembangkan versi lainnya dari salah satu mobil tertuanya tersebut. Suzuki kemungkinan sedang mengembangkan Baleno versi SUV. Terbukti dari sejumlah spyshot yang beredar belakangan ini.

Baca juga: Toyota dan Suzuki Siapkan Platform Khusus Mobil Listrik

Suzuki Tengah Mengembangkan Baleno SUV

Baleno awalnya hadir sebagai mobil sedan selama beberapa tahun, dan awalnya dikenal sebagai Suzuki Cultus Crescent. Namun sejak tahun 2015, Suzuki menghadirkannya dalam model hatchback 5 pintu dan dijual di sejumlah negara. Indonesia menjadi salah satu diantaranya, walau baru mendapatkan modelnya pada tahun 2017 lalu.

Meskipun kini dikenal dengan model hatchback, tapi Suzuki merasa kalau segmennya ini masih belum bisa menarik perhatian banyak konsumen. Sehingga mereka terpikir untuk menghadirkan Baleno dengan jenis lainnya. Dari sejumlah spyshot yang beredar, Baleno diduga akan menghadirkan versi SUV.

(The Financial Express)

Lebih Banyak SUV

Sebenarnya model ini tidak akan menjadi Baleno Cross atau semacamnya, melainkan dengan nama baru sebagai YTB SUV Cross. Entah apakah ini berupa nama untuk prototype-nya, mengingat model tersebut masih dalam tahap uji coba. Yang pasti, model ini bakal ditempatkan di antara Baleno dan Grand Vitara.

Jadi bisa dipastikan kalau dimensi mobil ini bakal lebih besar dari Baleno, tapi masih belum kecil dari Grand Vitara. Tentu ini dapat mengisi ruang di antara kedua produk Suzuki tersebut, meskipun nantinya mereka memiliki banyak model SUV. Tapi melihat mobil SUV paling banyak diincar oleh konsumen, Suzuki ingin menambah lebih banyak produk yang ditawarkannya.

Disebutkan YTB SUV Cross ini akan diluncurkan pada awal tahun 2023, bersama dengan Jimny Long. Tapi kecil kemungkinan model tersebut bisa dijual di Indonesia.

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Suzuki Telah Mengirim 400 Unit Jimny 5-Door ke Konsumen Indonesia

RiderTua.com - Suzuki masih berusaha untuk memenuhi tingginya permintaan Jimny 5-door di Indonesia. Walau dengan antisipasi sebelumnya, mereka mendapat penumpukan…

19 April 2024

Toyota Fortuner Kini Hadirkan Varian Hybrid!

RiderTua.com - Toyota Fortuner masih menjadi andalannya di segmen SUV ladder frame di Indonesia sampai sekarang. Hanya saja model ini…

19 April 2024

Augusto Fernandez : Sekarang Pedro Acosta Adalah Pembalap Terbaik di Pabrikan KTM

RiderTua.com - Ketika rekan setimnya di GasGas Tech3 Pedro Acosta merayakan podium (finis ke-2) di COTA, Augusto Fernandez hanya mampu…

19 April 2024

Enea Bastianini Menemukan Kecepatannya Kembali, GP24 Sudah Nyetel?

RiderTua.com - Enea Bastianini menemukan kecepatannya kembali setelah finis ketiga di Texas, dia merasa berada di jalur yang benar, tahun…

19 April 2024

Ducati Harus Memberi Pecco Motor Terbaik untuk Meng-KO Jorge Martin

RiderTua.com - Ducati harus memberi Pecco motor terbaik untuk meng-KO Jorge Martin... Kejuaraan dunia MotoGP 2024 dimulai dengan penuh kejutan…

19 April 2024

Rumor Jack Miller Ditukar Pedro Acosta Musim Ini, Ini Jawaban Bos KTM

RiderTua.com - Secara kontrak KTM dapat menukar pembalap antar timnya di tengah musim, tetapi pabrikan asal Austria itu tidak berencana…

19 April 2024