Categories: Otomotif

Toyota dan Suzuki Siapkan Platform Khusus Mobil Listrik

TOYOTA RiderTua.com – Toyota masih melanjutkan kerja samanya dengan Suzuki di India sampai sekarang. Sebelumnya mereka sukses meluncurkan mobil kembar Grand Vitara dan Urban Cruiser Hyryder. Kini Toyota dan Suzuki mempersiapkan platform khusus mobil listrik. Sehingga mereka dapat menghemat biaya pengembangannya.

Baca juga: Toyota Sienta Generasi Terbaru Dirilis di Jepang, Indonesia?

Toyota-Suzuki Menyiapkan Platform Mobil EV

Sejauh ini kedua produsen mobil asal Jepang tersebut telah menghadirkan berbagai macam produk hasil kerja samanya. Seperti Grand Vitara-Urban Cruiser Hyryder yang diluncurkannya beberapa waktu lalu mencatatkan hasil cukup bagus. Terbukti dengan pemesanan kedua mobil ini yang tembus lebih dari 10 ribu unit.

Namun mereka ingin bersaing dengan kompetitornya dalam mengeluarkan produk ramah lingkungan. Sehingga Toyota dan Suzuki dikabarkan akan menyiapkan platform khusus mobil listrik. Tentunya ini agar memberikan kemudahan bagi mereka dalam mengembangkan produk terbarunya nanti.

(Zee News)

Mobil EV Kembar

Berbicara soal mobil listrik, Toyota sudah berpengalaman dalam mengembangkan berbagai jenis mobil ramah lingkungan. Tidak hanya mobil listrik, tetapi juga hybrid, PHEV, bahkan sampai hidrogen fuel cell. Sedangkan Suzuki sendiri baru bisa menjual mobil hybrid, itupun mobil listriknya masih dikembangkan sampai sekarang.

Namun dengan kerja sama ini, Suzuki bisa saja meminjam teknologi mobil listrik dari Toyota. Mereka sudah menargetkan untuk menjual mobil listrik mulai tahun 2025, dan itu bukanlah waktu yang cukup pendek bagi mereka. Terlebih Suzuki sudah menggandeng produsen seperti Toyota, yang memiliki berbagai macam mobil listrik di pasar.

Kedengarannya cukup menarik untuk menantikan produk ramah lingkungan dari kedua produsen ini. Walau sayangnya model tersebut hanya bisa dijual di India dan sekitarnya. Sedangkan negara seperti Indonesia kemungkinan tidak ikut kebagian.

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Peluang Citroen Mengekspor Mobil Rakitan Lokal

RiderTua.com - Citroen telah memastikan akan memulai produksi mobilnya di Indonesia pada Juli mendatang. Model yang akan dirakitnya untuk pertama…

26 April 2024

Marc Marquez : Ternyata Aku Masih Cukup Cepat!

RiderTua.com - Bagaimana jika Marc Marquez tetap melanjutkan dengan Honda?.. 'Saya bisa patah semangat ' katanya... Marc Marquez dipindahkan dari…

26 April 2024

Kolaborasi Yamaha dengan FILA, Luncurkan Fazzio Edisi Spesial

RiderTua.com - Salah satu skutik Yamaha yang berkolaborasi dengan FILA yakni sebuah brand fashion terkenal, menghasilkan edisi spesial dari Fazzio…

25 April 2024

CEO Ducati : Performa Marc Marquez Tidak Bisa Disamakan dengan Pembalap GP24

RiderTua.com - Marc Marquez mengukuhkan dirinya sebagai pembalap GP23 tercepat pada 3 seri pertama MotoGP musim 2024. CEO Ducati Claudio…

25 April 2024

Neta Memulai Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Akhirnya Neta dapat memulai perakitan mobil listriknya di Indonesia setelah memulai penjualannya sejak tahun lalu. Walau mereka baru…

25 April 2024

Citroen e-C3 Siap Diproduksi di Indonesia!

RiderTua.com - Walau Citroen mengimpor seluruh mobilnya dari luar negeri, modelnya dapat dijual dengan harga cukup terjangkau. Tentunya dengan kualitasnya…

25 April 2024