Categories: Otomotif

Toyota Mendominasi Penjualan Mobil Global Tahun 2021!

RiderTua.com – Toyota boleh dibilang sebagai pemimpin penjualan mobil secara global selama ini. Bahkan selama beberapa tahun terakhir, seakan tak ada satupun merek yang mampu mengalahkannya. Toyota juga mampu memuncaki penjualan mobil global pada tahun lalu. Ini semua berkat penjualan model seperti Corolla hingga RAV4.

Baca juga: Toyota Corolla Jadi Mobil Terlaris Sedunia Tahun 2021!

Toyota Puncaki Penjualan Mobil Global Tahun Lalu

Memang tak salah lagi kalau Toyota tetap menjadi merek mobil terlaris pada tahun lalu. Bahkan mereka sudah menguasai 10,5 persen pangsa pasar roda empat secara global. Sehingga pada tahun 2021 lalu, Toyota menjual hingga 8,7 juta unit kendaraan secara keseluruhan, itupun termasuk penjualan mobilnya.

Walau nyaris menyentuh angka 9 juta, tapi setidaknya ini membawa Toyota menjadi merek terlaris di pasar global. Sementara Volkswagen yang memiliki aliansi cukup besar hanya berada di posisi kedua dengan 5,4 juta unit kendaraan yang terjual. Hasil ini jauh lebih sedikit dari yang dicatatkan oleh Toyota.

(Toyota Astra Motor)

Corolla dan RAV4

Honda menyusul dengan 4,3 juta unit mobil, dan hasil ini masih cukup bagus dari yang diperkirakan. Selanjutnya ada Ford yang mampu menjual 4,1 juta unit mobil. Disusul oleh Hyundai dengan 3,7 juta unit mobil, Nissan 3,7 juta unit, Kia 2,9 juta unit, Chevrolet 2,6 juta unit, Mercedes-Benz 2,4 juta unit, dan BMW 2,2 juta unit.

Toyota mampu mengungguli semua merek unggulan lainnya berkat penjualan dari sejumlah model seperti Corolla dan RAV4. Sebelumnya Corolla dinobatkan sebagai mobil terlaris sedunia tahun 2021 lalu. Sementara RAV4 menjadi model SUV yang paling banyak peminatnya di pasar global selama ini.

Dengan ini Toyota semakin memperkuat dominasinya di pasar roda empat global. Mereka sudah semakin tak terkejar dari kompetitornya.

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

All New Mitsubishi Triton Raih Lima Bintang Dari Tes Tabrak Australasian NCAP

RiderTua.com - Mobil pikap Mitsubishi, yaitu Triton, telah mendapatkan model generasi terbarunya sejak tahun lalu di Thailand. Pikap double cabin…

16 April 2024

Suzuki Naikkan Harga Baleno, Kompetitornya Masih Pertahankan Harga Lamanya

RiderTua.com - Suzuki telah menaikkan harga sejumlah mobilnya di Indonesia, baik model MPV maupun SUV. Kini giliran Baleno Hatchback yang…

16 April 2024

Hyundai Buka Suara Soal Munculnya All New Santa Fe di Indonesia

RiderTua.com - Hyundai telah memperkenalkan Kona Electric generasi terbaru pada Februari lalu, meski harga jualnya belum diumumkan. Sementara itu, mereka…

16 April 2024

Honda CR-V e:HEV Terjual 390 Unit Bulan Lalu

RiderTua.com - Honda baru menjual dua mobil hybrid di Indonesia, itupun keduanya merupakan model CBU dari luar negeri. Termasuk CR-V…

16 April 2024

Fabio Quartararo : Finis ke-12? Saya Memperkirakan Lebih Buruk Dari Itu!

RiderTua.com - Menjelang GP Amerika, Yamaha berhasil memperpanjang kontrak Fabio Quartararo hingga akhir musim 2026. Meski hanya finis ke-12 pada…

16 April 2024

Jorge Martin : Saya Membuat Kesalahan di Tikungan 11

RiderTua.com - Tak seperti dua seri pertama MotoGP sebelumnya, Jorge Martin tidak bisa memperjuangkan kemenangan baik pada sprint maupun pada race…

16 April 2024