Categories: Otomotif

LMPV Xpander Bakal Mendapat Fitur Radar?

RiderTua.com – Saat ini Xpander sudah dibekali dengan sejumlah fitur yang cukup mumpuni. Meskipun harus berhadapan dengan Avanza-Xenia yang memiliki fitur baru, setidaknya Xpander masih mampu bersaing di kelasnya. Karena dirasa masih kurang, Mitsubishi mulai berpikir untuk menghadirkan fitur lainnya untuk Xpander. Salah satunya fitur radar yang menjadi fitur tercanggih pada Pajero Sport.

Baca juga: Mitsubishi Bakal Hadirkan Lawan Baru Rocky-Raize?

Mitsubishi Terpikir Untuk Hadirkan Fitur Baru Pada Xpander

Jelas fitur menjadi salah satu kunci dari kualitas mobil, apalagi kelengkapannya yang dipentingkan. Di masa modern seperti sekarang, makin banyak mobil yang memiliki fitur keselamatan lengkap tapi dengan harga yang masih cukup terjangkau. Lihat saja Avanza-Xenia yang kini dibekali dengan paket fitur keselamatan Toyota Safety Sense atau sejenisnya.

Mitsubishi jelas tak mau modelnya ketinggalan dari kedua kompetitor utama di segmen low MPV tersebut. Namun yang menjadi masalah yaitu Xpander belum memiliki sejumlah fitur canggih yang ada padanya. Seperti adaptive cruise control, lane departure alert, blind spot monitoring, sampai radar.

(GoMechanic)

Hanya Ada di Pajero Sport

Sebenarnya Mitsubishi sudah memiliki sejumlah fitur tersebut pada model SUV ladder frame-nya, yaitu Pajero Sport. Hanya saja varian tertingginya yang memiliki kelengkapan tersebut. Mitsubishi mulai mempertimbangkan untuk menghadirkan fitur seperti radar pada varian lainnya, termasuk Xpander.

Mitsubishi sendiri melihat meningkatnya permintaan dari konsumen akan fitur radar tersebut pada LMPV-nya. Mereka akan mempertimbangkannya dan melihat apakah Xpander layak mendapatkan fitur tersebut. Tentunya mereka mungkin akan melakukan sedikit penyesuaian dengan modelnya.

Entah kapan mereka akan memberikan upgrade pada fitur mobilnya tersebut, tapi itu akan terjadi suatu saat nanti. Mitsubishi sendiri belum merencanakan kapan mereka bisa melakukannya.

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Kolaborasi Yamaha dengan FILA, Luncurkan Fazzio Edisi Spesial

RiderTua.com - Salah satu skutik Yamaha yang berkolaborasi dengan FILA yakni sebuah brand fashion terkenal, menghasilkan edisi spesial dari Fazzio…

25 April 2024

CEO Ducati : Performa Marc Marquez Tidak Bisa Disamakan dengan Pembalap GP24

RiderTua.com - Marc Marquez mengukuhkan dirinya sebagai pembalap GP23 tercepat pada 3 seri pertama MotoGP musim 2024. CEO Ducati Claudio…

25 April 2024

Neta Memulai Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Akhirnya Neta dapat memulai perakitan mobil listriknya di Indonesia setelah memulai penjualannya sejak tahun lalu. Walau mereka baru…

25 April 2024

Citroen e-C3 Siap Diproduksi di Indonesia!

RiderTua.com - Walau Citroen mengimpor seluruh mobilnya dari luar negeri, modelnya dapat dijual dengan harga cukup terjangkau. Tentunya dengan kualitasnya…

25 April 2024

Aleix Espargaro : Fabio Quartararo Bertahan di Yamaha Bukan Hanya Karena Uang

RiderTua.com - Fabio Quartararo memilih tetap bertahan dengan Yamaha meski performa M1 sangat mengecewakannya. Aleix Espargaro ikut mengomentari hal ini, pembalap…

25 April 2024

Penjualan Mobil Listrik Ditargetkan Bisa Mencapai 17 Juta Unit?

RiderTua.com - Sejauh ini penjualan mobil listrik di seluruh dunia masih cukup bagus, walau dengan adanya penurunan tren di Eropa…

25 April 2024