Categories: MotoGP

Marquez Menang, Deklarasikan Perang!

RiderTua.com – Marc Marquez mengangkat tangan kanan setelah menang, apakah dia berkata ” ini sudah 100%” ?.. Rider Spanyol itu tetap menguntit dibelakang Pecco Bagnaia sampai rider Ducati itu akhirnya mengubur harapan untuk meraih kemenangan di trek kandangnya. Juara dunia 8 kali itu memenangkan balapan MotoGP untuk pertama kalinya di musim ini di trek yang searah dengan jarum jam. Terakhir kali, bintang Repsol Honda itu berhasil di Motegi 2019.

Oleh karena itu, kemenangan ketiganya di musim ini sekaligus kemenangan satu-dua pertama untuk tim pabrikan Honda sejak GP Aragon 2017 sangat penting bagi rider berusia 28 tahun itu. Rider Repsol Honda itu merayakan kemenangan ketiganya musim ini di Misano. Dia juga mengucapkan selamat kepada juara dunia MotoGP baru Fabio Quartararo, tapi pembalap asal Spanyol itu juga mendeklarasikan perang untuk MotoGP 2022.

Marc Marquez: Kemenangan Ini Jauh Lebih Penting

“Ya, jelas kemenangan ini jauh lebih penting ketimbang di Austin. Target saya adalah naik podium di Misano atau di Portimao. Karena saya membutuhkan podium di trek tikungan kanan, untuk diri sendiri, untuk perasaan saya, sebelum musim berakhir. Sekarang kemenangan datang di Misano, di trek dan dalam kondisi di mana saya tidak memperkirakannya dan dengan kecepatan balapan yang sangat cepat. Untuk beberapa alasan, hari ini kecepatan ada di sana,” ungkap Marc Marquez.

“Tentu saja kami beruntung karena Pecco sedikit lebih cepat. Ketika dia gas pol, saya menyerah. Dan di lap ketika dia memacu lebih kencang dan saya sudah menyerah, dia jatuh. Untungnya dia baik-baik saja, tetapi tentu saja kami menggunakan situasi itu untuk keuntungan kami,” tambah pemenang MotoGP 59 kali itu.

“Bagi saya itu juga penting, saya bisa balapan secara normal untuk paruh pertama balapan. Di bagian akhir balapan saya mulai merasakan sesuatu, saya tidak membalap seperti yang saya inginkan. Meski demikian, saya mampu menggeber dengan kecepatan konstan. Kami terus meningkat. Ini adalah cara terbaik untuk mengakhiri musim 2021 dan mempersiapkan diri dengan baik untuk 2022,” tambah kakak Alex Marquez (LCR Honda) itu puas.

Juara Dunia MotoGP 6 kali itu memberi ucapan selamat kepada juara dunia baru, “Itu adalah hari yang penting bagi kami, tetapi ini bukan hari kami. Hari ini adalah hari juara dunia, harinya Fabio, hari pembalap tercepat dan paling konsisten tahun ini. Saya ingin mengucapkan selamat kepadanya. Dan sekarang saatnya untuk kembali bekerja sehingga kami bisa bertarung lagi dengannya untuk tahun depan.”

This post was last modified on 25 Oktober 2021 14:50

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Kolaborasi Yamaha dengan FILA, Luncurkan Fazzio Edisi Spesial

RiderTua.com - Salah satu skutik Yamaha yang berkolaborasi dengan FILA yakni sebuah brand fashion terkenal, menghasilkan edisi spesial dari Fazzio…

25 April 2024

CEO Ducati : Performa Marc Marquez Tidak Bisa Disamakan dengan Pembalap GP24

RiderTua.com - Marc Marquez mengukuhkan dirinya sebagai pembalap GP23 tercepat pada 3 seri pertama MotoGP musim 2024. CEO Ducati Claudio…

25 April 2024

Neta Memulai Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Akhirnya Neta dapat memulai perakitan mobil listriknya di Indonesia setelah memulai penjualannya sejak tahun lalu. Walau mereka baru…

25 April 2024

Citroen e-C3 Siap Diproduksi di Indonesia!

RiderTua.com - Walau Citroen mengimpor seluruh mobilnya dari luar negeri, modelnya dapat dijual dengan harga cukup terjangkau. Tentunya dengan kualitasnya…

25 April 2024

Aleix Espargaro : Fabio Quartararo Bertahan di Yamaha Bukan Hanya Karena Uang

RiderTua.com - Fabio Quartararo memilih tetap bertahan dengan Yamaha meski performa M1 sangat mengecewakannya. Aleix Espargaro ikut mengomentari hal ini, pembalap…

25 April 2024

Penjualan Mobil Listrik Ditargetkan Bisa Mencapai 17 Juta Unit?

RiderTua.com - Sejauh ini penjualan mobil listrik di seluruh dunia masih cukup bagus, walau dengan adanya penurunan tren di Eropa…

25 April 2024