Categories: MotoGP

Quartararo Boleh Memakai Motor Morbidelli Tahun Depan, Ini Aturannya!

RiderTua.com – Bisakah Yamaha menggunakan M1 milik Franco Morbidelli di tim resmi?. Jawabnya: Quartararo boleh memakai motor Morbidelli tahun depan, dan berikut ini aturannya… Franco Morbidelli ‘menyelamatkan muka‘ pabrikan Yamaha dengan menjadi runner-up MotoGP 2020. Namun hanya dengan mengendarai M1 Spec A yang lebih sederhana. Sementara tiga pembalap dengan motor spec pabrikan yang seharusnya lebih unggul, Maverick Vinales, Fabio Quartararo dan Valentino Rossi finis di urutan ke-6, 8 dan ke-15. Tentunya untuk Valentino Rossi ada kendala masalah penyakit.. Dengan kelebihan M1 2019 milik Morbidelli, mungkinkah Yamaha membangun ‘masa depan‘ dengan ‘masa lalunya‘?

Quartararo Boleh Memakai Motor Morbidelli Tahun Depan, Ini Aturannya!

Keluhan yang kompak dari pembalap MotoGP Yamaha adalah tentang kurangnya konsistensi tunggangan mereka. Di mana tergantung pada kondisi cengkeraman, suhu dan trek. Sementara Franco Morbidelli tanpa mengeluh terlalu banyak …

Fabio Quartararo beberapa kali menyebutkan bahwa dia tidak merasa motor Yamaha 2020 sebagai motor miliknya, tidak seperti versi 2019.. Apakah ada peraturan yang akan memungkinkan Yamaha memberikan mesin 2019 pada Quartararo, dengan mesin lebih lama. Motor yang sama dengan yang digunakan oleh Franco Morbidelli tahun ini ( M1 versi 2019)…

Peraturan FIM pada tahun 2020 tampak jelas:

Contoh:

  • Pabrikan diizinkan untuk mengubah jenis spesifikasi mesin yang disediakan untuk setiap pengguna yang menggunakan mesin mereka pada awal musim 2021.
  • Misalnya, pembalap 2020 berlanjut hingga 2021 tetapi dapat menerima upgrade (misalnya, dari Spec A ke Spec B) atau penurunan level (dari Spec B ke Spec A).
  • Demikian pula, jika pabrikan memiliki empat pembalap pada musim 2020 menggunakan (2 mesin Spec A ) dan ( 2 mesin Spec B), pabrikan dapat memilih kombinasi apapun untuk 2021, seperti 4 mesin Spec A atau kombinasi lainnya. “

Jadi Yamaha bisa memberikan Fabio Quartararo motor M1 2019 pada tahun 2021!

Apakah Fabio Mau Memakai M1 2019?

Namun, setidaknya ada tiga alasan kemungkian Fabio tidak diijinkan memakai motor lama …

  1. Pertama: Bagi pabrikan atau tim resmi, kembali ke masa lalu bukanlah suatu pilihan. Bukan saja ditolak oleh teknisi Yamaha, tetapi di atas semua itu, ada ungkapan bijak yang menyebutkan: “Kita tidak membangun masa depan dengan kembali ke masa lalu“. Dalam kasus terburuk, jika perkembangan baru tidak memberikan kepuasan, pabrikan biasanya mempertahankan solusi yang ada. Hal ini terjadi dengan Honda, yang memakai sasis (frame) Marc Marquez 2014 selama tiga tahun. Tapi mengambil motor versi “lama” untuk menyelaraskannya dua tahun kemudian di tim pabrikan belum pernah terlihat …
  2. Alasan kedua: Mesin motor Yamaha dari Franco Morbidelli (2019) tidak bisa dipasang pada sasis motor Maverick Vinales, Fabio Quartararo, dan Valentino Rossi (2020) dan sebaliknya. Oleh karena itu, tidak mungkin untuk mendapatkan keuntungan dari mesin terbaru. Dan perkembangan elektronik pada tahun 2020 pada sasis Franco Morbidelli yang tampaknya lebih lembut, yang bisa menjadi dasar untuk pengembangan.
  3. Ketiga: Di Yamaha, setiap tahun, pembalap pabrikan berkata bahwa M1 model tahun sebelumnya selalu lebih baik. Hal ini tidak terjadi tahun ini Fabio Quartararo lebih memilih motor Franco Morbidelli, tetapi juga tahun lalu dengan Maverick Vinales yang lebih menyukai motor Fabio Quartararo. Dan pembalap tim resmi Yamaha sebelumnya yang mengatakan bahwa motor Johann Zarco adalah lebih mudah dikendarai daripada Maverick Vinales dan Valentino Rossi.

Khusus poin ketiga jika secara teoti sesederhana itu:.. Cukup memberikan motor Johann Zarco di Tech3 MotoGP (M1 2018) kepada pembalap pabrikan Yamaha pada tahun 2021.. Beres bukan?

Namun meskipun peraturan memperbolehkan.. Apakah tim resmi Yamaha akan mengambil langkah mundur?.. Semangat persaingan teknologi tidak ada. Tidak mau move on.. dan yang paling penting jika memakai motor lama dua tahun lalu artinya insinyur Yamaha akan menganggur karena tidak membangun motor baru (part baru).. Wes angel wes..

This post was last modified on 8 Desember 2020 08:22

Tags: motogp
ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Toyota Umumkan Recall Prius Karena Ini

RiderTua.com - Toyota Prius masih menjadi salah satu mobil hybrid unggulannya di pasar global. Terlebih setelah modelnya memasuki generasi terbaru…

20 April 2024

BYD dan Mercedes-Benz Siap Hadirkan Mobil Baru di Eropa?

RiderTua.com - BYD sudah dapat mencatatkan hasil penjualan mobil listriknya yang cukup bagus selama ini. Meski demikian, mereka juga melakukan…

20 April 2024

Chery Siapkan Model Omoda Terbaru Lainnya?

RiderTua.com - Kesuksesan Chery dalam menghadirkan Omoda 5 di pasar global menjadi alasan dihadirkan varian listriknya, yaitu Omoda E5. Sejak…

20 April 2024

Alex Rins : Motor Kami Sangat Lamban..!

RiderTua.com - Setelah Suzuki mundur dari MotoGP pada 2022, Alex Rins memutuskan pindah ke tim LCR pada 2023. Ini artinya…

20 April 2024

GWM Tank 500 yang Dibanderol Lebih Dari Rp 1 Miliar

RiderTua.com - GWM Tank telah menghadirkan mobil SUV andalannya di Indonesia bulan lalu. Dikenal sebagai Tank 500, model SUV bermesin…

20 April 2024

Replika Yamaha YZF-R1 Jonathan Rea Dijual Sangat Terbatas!

RiderTua.com - Replika motor balap Jonathan Rea Replica YZF-R1 di WSBK yang mengambil basis dari model standarnya, terinspirasi dari tim…

20 April 2024