Categories: Sepeda Motor

Inilah Daftar Penjualan Sepeda Motor Periode 3 Bulan Pertama 2018

RiderTua.com – Hingga bulan Maret kemarin, penjualan wholesales sepeda motor mengalami peningkatan. Inilah daftar penjualan sepeda motor periode 3 bulan pertama 2018. Terhitung ada 535.371 unit sudah terjual di bulan Maret 2018. Total penjualan pada tiga bulan pertama (Januari-Maret) tahun 2018 ini mencapai 1.457.494 unit, mengalami kenaikan dari tahun sebelumnya pada periode yang sama, yaitu 1.401.538 unit.

Baca juga: Sepeda Motor Presisi Tahun 1917 500CC, V-Twin Gak Pakai Rantai.. !!

Honda Beat Masih Perkasa

Dilansir dari data yang dikeluarkan oleh AISI (Asosiasi Industri Sepeda motor Indonesia), segmen motor skutik tetap mendominasi 10 peringkat teratas dan meraup 83,34 persen pasar otomotif roda dua.

Tahta penjualan sepeda motor paling laris masih dipertahankan oleh Honda Beat dengan total unit terjual sebanyak 420.117 unit. Sepertinya tak ada yang mampu menggeser Beat dari peringkat puncak hingga kini. Bahkan model dari Honda itu sendiri seperti Scoopy, Vario, atau PCX.

Untuk lebih jelasnya, inilah daftar 10 motor terlaris periode Januari-Maret 2018:

  1. Honda Beat: 420.117 unit
  2. Scoopy: 198.566 unit
  3. Honda Vario 125: 157.936 unit
  4. Yamaha Nmax: 103.411 unit
  5. Honda Vario 150: 93.948 unit
  6. Yamaha Mio M3: 75.010 unit
  7. Yamaha Aerox 155: 40.183 unit
  8. Honda Revo: 36.112 unit
  9. Yamaha Fino: 34.938 unit
  10. Honda Supra X 125: 27.354 unit

Jelas kalau dilihat dari daftar tersebut, Honda dan Yamaha masih mendominasi. Dalam peringkat lima besar, Nmax ditempel ketat oleh duo Vario. Honda Revo dan Supra X 125 merupakan satu-satunya motor non-matik yang bisa bertahan di 10 peringkat teratas hingga dapat mengungguli para pesaingnya.

Gimana kabar PCX ? Untuk diketahui, distribusi PCX baru dimulai bulan Februari, jadi untuk sementara akumulasi angka penjualan Februari-Maret 2018 mencapai 26.284 unit. Inilah kenapa PCX masih belum masuk daftar 10 motor terlaris Januari-Maret 2018.

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Hasil Race 1 WSBK Belanda 2024

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil Race 1 WSBK Belanda 2024.. Pembalap pengganti Danillo Petrucci, Barni Spark Racing Team, Nicholas…

20 April 2024

Yamaha Bisa Ikuti Jejak Suzuki Keluar dari MotoGP?

RiderTua.com - Yamaha harus mengembangkan mesin V4 agar mempercepat kemajuan mereka, yang diharapkan akan membuat mereka bertahan di MotoGP dalam jangka…

20 April 2024

Hasil Superpole WSBK Belanda 2024

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil Superpole WSBK Belanda 2024 .. Sesi ini tetap berlangsung dalam kondisi basah.. Jonathan Rea…

20 April 2024

Hasil FP3 WSBK Belanda 2024

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil FP3 WSBK Belanda 2024 ... Sabtu (20/4/2024), Pembalap Aruba.it Racing , Nicolo Bulega, membuat…

20 April 2024

Marc Marquez : Di Texas Saya Memikirkan Podium.. Bukan Kemenangan!

RiderTua.com - Marc Marquez bisa merayakan kemenangan pertamanya bersama tim Gresini Ducati jika dia tidak crash beberapa saat setelah memimpin…

20 April 2024

Pengiriman Suzuki Jimny 5-Door Cukup Cepat Meski Inden Beberapa Bulan

RiderTua.com - Suzuki telah menghadirkan Jimny 5-door di Indonesia bulan Februari lalu dan disambut baik di pasarnya. Seperti model 3-door,…

20 April 2024