Categories: Sepeda Motor

KTM Ekspansi Ke Bandung Lebarkan Sayap

RiderTua.com – Perkembangan dunia otomotif di Indonesia kendaraan roda 2 semakin dinamis. Hal ini didukung dengan banjirnya produk-produk baru dari berbagai brand. Bersaing mencuri hati konsumen dengan segala keunggulan produk yang berkembang kian kreatif dan inovatif. Baru-baru ini KTM ekspansi ke Bandung lebarkan sayap.

Baca juga: KTM Tebar Pesona Merayu Para Bikers di Surabaya, Muantep Kabeh Cak !

Membuka Dealer di Bandung

Setelah beberapa bulan lalu membuka dealer untuk wilayah Surabaya Jawa Timur, kali ini KTM menyapa warga Kota Bandung. KTM melancarkan gerilya dari cafe to cafe, dari kampus ke kampus dan berbagai tempat strategis di beberapa tempat di Kota Peuyeum (bener tulisannya ?) itu.

Dengan strategi itu diharapkan KTM bisa memperkenalkan lebih dekat kepada semua masyarakat dari berbagai lapisan tentang produk-produk motor andalannya. Jadi warga Bandung khususnya dan warga Jawa Barat umumnya bisa lebih mengenal motor sport dengan gen asli dari Eropa.

Dealer KTM baru ini berlokasi di Jalan Abdurrahman Saleh No. 79 Bandung. Dealer di bawah naungan PT. Penta Jaya Laju motor ini merupakan showroom sekaligus melayani aftersales. Yang mana sudah menerapkan 3S (sales, service, sparepart) dengan standart Eropa. Jadi jika anda berniat memboyong motor KTM anda sudah tidak bingung lagi nyari tempat servis apalagi nyari sparepart yang memang tidak semua toko menjualnya.

Jawa Barat menyimpan potensi yang luar biasa besar untuk pasar roda 2. Jawa Barat juga merupakan propinsi dengan jumlah penduduk terbesar nomor satu di Indonesia. Jadi tak salah jika KTM membidik pasar roda 2 di wilayah ini. Memang untuk saat ini, KTM hadir di kota Bandung terlebih dulu. Jika pasar roda 2 terus menggeliat dan menunjukkan tren positif bukan tidak mustahil KTM juga akan membuka dealer di beberapa kota besar lain di Jawa Barat.

Motor Sport Premium

Motor KTM adalah motor sport asli buatan Austria. KTM didesain dengan mengambil DNA Racing ala motor sport khas Eropa. Sehingga tak salah jika motor-motor produk KTM ini punya fitur-fitur yang tidak dipunyai motor sport lain. Ada WP shockabsorber, EFI BOSCH dan brake system Bybre (Brembo) dan ban Metzler (Group Pirelli). Tak hanya itu, untuk motor 250 cc keatas sudah dilengkapi dengan ABS (Antilock Braking System) dan Slipper Cluctch (Anti Hoping Clutch). Sehingga membuat KTM Duke dan RC sangat menarik bagi para penggila Otomotif di tanah air.

Perkembangan motor sport di Indonesia sangat pesat dalam kurun waktu 7 tahun ini. Dimana konsumen ‘zaman now’ sangat cerdas dalam memilih tunggangan. Dimana desain, price dan brand sangat menentukan. Konsumen saat ini memandang harga sudah tak menjadi masalah jika kita bisa mendapat barang dengan kualitas yang OK. Dan KTM sudah memiliki ke-3 faktor keunggulan tersebut.

Motor KTM didesain dengan sangat apik nan futuristik dan sporty. Jika dilihat dari harga, harga motor KTM sangat kompetitif. Brand KTM merupakan Worldwide Brand yang sudah melanglang buana di berbagai tingkat kejuaraan baik Enduro maupun street bike. Prestasi KTM jangan ditanya lagi mulai dari Dakar, Moto3 hingga arena balap motor bergengsi MotoGP.

 

Promo Hot Deal KTM Bandung

Pada acara launching dealer baru KTM Abdurrahman Saleh Bandung digelar Promo Hot Deal dan test ride bagi anda yang ingin merasakan langsung sensasi menunggangi motor Eropa.  Adapun varian yang disapkan dalam rangka even Launching Showroom KTM Abd.Saleh-Bandung sbb. :

– KTM Duke 200
– RC200
– KTM Duke 250
– New KTM Duke 250 Non ABS/ABS
– New KTM RC 250
– KTM Duke 390

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Jack Miller Mengakui Sulit Melawan Acosta, Kaget dengan Gaya Balapnya dan Ingin Belajar dari Rookie MotoGP Itu?

RiderTua.com - Jack Miller mengakui bahwa tidak ada peluang melawan Acosta, pembalap Australia itu terkesan dengan rookie GasGas di Portimao..…

29 Maret 2024

Hyundai Dapat Mengekspor Ioniq 5 N Rakitan Lokal?

RiderTua.com - Dengan Hyundai yang telah meluncurkan Ioniq 5 N di Korea Selatan, model ini akan dihadirkan di negara lainnya.…

29 Maret 2024

Kia EV9 Raih Gelar World Car of the Year Tahun 2024

RiderTua.com - Produk dari Kia sudah tidak bisa diragukan lagi soal kualitasnya. Terlebih dengan model BEV yang dijualnya sejauh ini,…

29 Maret 2024

Hyundai Ioniq 5 Mendapatkan Varian N Lebih Dulu Dari Ioniq 6

RiderTua.com - Hyundai telah meluncurkan Ioniq 5 N sebagai mobil listrik berperforma tinggi pertama dari divisi mobil sport N. Model…

29 Maret 2024

Hyundai Belum Memutuskan Harga Kona EV Terbaru

RiderTua.com - Hyundai Kona Electric generasi terbaru telah dihadirkan di Indonesia, hanya saja harga jualnya tidak ikut diumumkan. Meski mereka…

29 Maret 2024

Honda akan Merilis Lebih Banyak Mobil HEV?

RiderTua.com - Honda baru memiliki dua mobil hybrid yang dijual di Indonesia, yaitu CR-V dan Accord e:HEV. Meskipun dijual dengan…

29 Maret 2024