Categories: Otomotif

Mitsubishi Xforce Ditargetkan Memiliki Pangsa Pasar 15 Persen

RiderTua.com – Tak terasa Mitsubishi Xforce sudah hadir selama hampir setahun setelah resmi dijual di Indonesia. Mobil compact SUV yang satu ini menjadi andalan baru di segmennya dengan membawa sejumlah fitur unggulan, seperti mode berkendara. Mitsubishi kini menargetkan untuk menguasai pasar Xforce hingga 15 persen. Padahal jika dilihat segmennya berjalan cukup ketat dengan banyaknya kompetitor.

Mitsubishi Menargetkan Menguasai Pangsa Pasar Compact SUV

Seperti yang diketahui sebelumnya, Xforce dihadirkan untuk melawan rival seperti Honda HR-V hingga Hyundai Creta. Melihat dari desainnya saja sudah bisa ditebak kalau model ini merupakan produk dari Mitsubishi. Meski dengan modelnya yang terlihat simpel, Xforce sudah dibekali fitur mode berkendara, dan fitur ini belum ditemukan pada model compact SUV di Indonesia sejauh ini.

Jika dilihat, HR-V memiliki pangsa pasar yang cukup besar disini, begitupun dengan model lainnya yang sudah hadir lebih dulu dari Xforce. Mitsubishi sebenarnya sudah tahu akan hal ini, tapi mereka tidak terlalu khawatir Xforce harus bersaing melawan rival yang memiliki dominasi lebih kuat. Terlebih merek berlogo tiga berlian tersebut sudah berpengalaman dalam menjual mobil SUV.

(Mitsubishi Motors)

Banyak Kompetitor Tangguh

Tidak hanya itu, hampir semua merek ternama sudah menjual mobil compact SUV di Indonesia, termasuk Toyota dan Honda. Walau demikian, Mitsubishi tidak ingin dibuat gentar oleh kompetitornya, dan yakin Xforce dapat menahan gempuran dari kompetitor tangguh. Mereka menargetkan dapat memegang 15 persen pangsa pasar mobil jenis ini.

Angka 15 persen mungkin cukup kecil untuk SUV seperti Xforce. Memang karena segmen compact SUV kini jauh lebih ramai dari beberapa tahun sebelumnya, dan ini berarti persaingannya juga berjalan makin ketat. Jelas ini bukan menjadi sesuatu yang bisa dihindari, dan Mitsubishi akan terus menawarkan produk berkualitas tingginya kepada masyarakat Indonesia.

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Matteo Flamigni : Semua yang Saya Pelajari dari Valentino Rossi Saya Sampaikan ke Bezzecchi

RiderTua.com - Matteo Flamigni dikenal sebagai ahli telemetri dari legenda MotoGP Valentino Rossi. Setelah pembalap asal Italia itu pensiun, Flamigni…

Ciri Khas Hilang tapi Tetap Sangar! Italjet Speedster 2025 Resmi Meluncur

RiderTua.com - Salah satu motor keren yang ikut mejeng di gelaran EICMA 2024 bulan November kemarin, Italjet Speedster 2025 baru…

Fabio Quartararo : Apakah Mesin V4 akan Menjadi ‘Obat Mujarab’ untuk Masalah Yamaha? Saya Tidak Yakin

RiderTua.com - Meski meraih juara dunia MotoGP pada 2021 berkat Fabio Quartararo, Yamaha belum pernah memenangkan balapan lagi sejak GP…

This website uses cookies.