Categories: MotoGP

Miguel Oliveira : Tidak Tahu Apakah Bisa Tampil di Mugello?

RiderTua.com – Nasib apes menimpa Miguel Oliveira di awal-awal MotoGP musim 2023. Pembalap RNF Aprilia itu disingkirkan secara kasar oleh Marc Marquez (Repsol Honda) pada balapan pembuka musim di Portimao dan kemudian juga absen di GP Argentina karena cedera tendon pada rotator eksternal kaki kanannya. Tak lama setelah start di GP Jerez, Oliveira juga bertabrakan dengan Fabio Quartararo (Yamaha) yang membuat bahu kirinya terkilir.

Karena patah tulang di lengan atas dan cedera pada alat ligamen labrum anterior, pembalap berusia 28 tahun itu terpaksa harus istirahat lagi. Kemudian test rider Aprilia Lorenzo Savadori ditunjuk untuk menggantikannya di Le Mans.

Miguel Oliveira : Tidak Tahu Apakah Bisa Tampil di Mugello?

Jeda selama 3 minggu hingga GP Mugello pada 11 Juni, akan memberi cukup waktu bagi Oliveira untuk pulih. Namun masih belum jelas apakah dia akan ambil bagian di GP Italia mendatang. “Pemulihan berjalan dengan baik, tetapi tentu saja rehabilitasi bahu tidak mudah. Kami mencoba yang terbaik bersama terapis fisik di rumah untuk mengembalikan bahu ke kondisi normal sehingga performanya bagus,” ujar Miguel Oliveira.

Pada saat yang sama, usai event ‘Aprilia All Star’ di Misano, pembalap asal Portugal itu mengungkapkan, “Saya hanya melakoni dua lap untuk menghibur para penggemar tanpa sekalipun ngepush. Tetapi saya masih merasa sangat tidak nyaman di atas motor. Saya tidak tahu apakah saya bisa membalap di Mugello. Tapi saya akan menunggu hingga minggu depan untuk melihat apakah saya bisa membalap atau tidak.”

Rekan setim Raul Fernandez itu tidak ingin terpengaruh secara negatif oleh nasib buruknya di balapan pertama sehubungan dengan upaya comeback-nya. “Pendekatan ini sejalan dengan apa yang saya rasakan tentang tubuh saya. Saya harus fit 100 persen lagi dan saya ingin kompetitif, itulah target utamanya. Saya tahu ini akan sulit karena Anda kehilangan kecepatan dan ritme dengan setiap balapan yang terlewat,” imbuh putra Paulo Oliveira itu.

Fakta bahwa pendatang baru tim RNF itu berhasil dua kali finis di posisi ke-5 dalam beberapa penyelesaiannya di Aprilia RS-GP (dalam balapan di Austin dan dalam sprint di Jerez) membuatnya percaya diri.

“Saya tahu bahwa saya dapat meraih hasil yang baik. Saat ini cukup sulit, sayang sekali saya tidak bisa lebih banyak ambil bagian pada race hari Minggu karena saya tahu hasilnya akan tercapai. Tapi kita harus melihat ke depan dan melihat sisi positif. Crash yang saya alami selalu memiliki konsekuensi yang lebih buruk. Ini hanya tentang upaya comeback dan menemukan kembali kecepatan yang saya miliki sebelumnya,” pungkas Miguel Oliveira.

Mimi Carrasco

Leave a Comment

Recent Posts

Marc Marquez : Saat Duel Melawan Pedro Acosta Saya Bilang Saya akan ‘Switch On’

RiderTua.com - Secara mengejutkan, rookie Pedro Acosta mampu menyalip juara dunia MotoGP 6 kali Marc Marquez di GP Qatar. Namun…

19 Maret 2024

Di MotoGP Portugal Marc Marquez akan Tampil Brutal

RiderTua.com - Debut Marc Marquez dengan Ducati diawali dengan hasil yang luar biasa. Pendatang baru tim Gresini itu finis ke-5…

19 Maret 2024

Fermin Aldeguer Menandatangani Kontrak dengan Ducati Corse untuk MotoGP 2025

RiderTua.com - Penandatanganan Fermin Aldeguer Mengual dengan Ducati untuk musim MotoGP 2025 akhirnya resmi. Pengumuman yang sangat dinanti telah tiba,…

19 Maret 2024

Tim VR46 Menuju ke Yamaha ? Peluang dan Tantangan!

RiderTua.com - Selain peluang yang terbuka, tim VR46 juga dihadapkan pada berbagai tantangan jika mereka memutuskan untuk bergabung dengan Yamaha. Salah…

19 Maret 2024

Apakah Martin akan Senasib dengan Diggia, Harus Pergi untuk Memberi Ruang pada Marc Marquez?

RiderTua.com -  Bukan duel Bestia versus Martinator, tapi Marc Marquez dan Jorge Martin yang berebut kursi disamping Pecco Bangnaia di…

19 Maret 2024

Mesin Aprilia Berada pada Level yang ‘Mengkhawatirkan’

RiderTua.com - Aprilia bertujuan menjadi lawan Ducati di kejuaraan MotoGP 2024. Langkah besar ke depan untuk bersaing dengan tim Borgo…

19 Maret 2024