Categories: Otomotif

Citroen C5 Aircross Jadi Lawan Barunya Honda CR-V Dkk

RiderTua.com – Citroen tidak hanya menghadirkan C3 dan e-C4, tetapi juga C5 Aircross. Sebenarnya model ini sempat mendapat facelift pada awal tahun ini dan dihadirkan di sejumlah negara. Citroen C5 Aircross yang dijual dalam bentuk CBU dengan banderol Rp 1,1 miliar. Tapi model ini menjadi lawan baru bagi Honda CR-V di kelasnya.

Baca juga: Citroen Pede Bisa Bersaing Lagi di Indonesia?

Citroen C5 Aircross Dijual Rp 1,1 Miliar

Seperti yang dijelaskan sebelumnya, C5 Aircross yang dijual di Indonesia merupakan model facelift tahun ini. Kalau dibandingkan dengan model lamanya, lampu LED-nya kini dibuat sejajar satu sama lain, tapi masih memperlihatkan kesan modern nan sporty. Model ini dijual dengan harga mulai dari Rp 1,1 miliar, sedikit lebih mahal dari e-C4, tapi jauh lebih mahal ketimbang C3.

Memang karena semua modelnya masih didatangkan dari luar negeri dalam bentuk CBU. Namun C3 dijual dengan harga lebih terjangkau jika dibandingkan dengan C5 Aircross dan e-C4. Sementara C5 Aircross harus berhadapan dengan sesama SUV monokok lainnya di Indonesia, terutama Honda CR-V.

(Motor1)

SUV Monokok

Jelas CR-V memiliki dominasi yang cukup kuat di segmen SUV, terutama kelas medium SUV. Penjualannya selama ini juga stabil meskipun di tengah situasi pasar roda empat yang belum kondusif. CR-V juga dibanderol sekitar setengah dari harga jual C5 Aircross, tapi mungkin penjualannya cukup tinggi karena pamor Honda yang kuat disini.

Selain CR-V, C5 Aircross juga harus berhadapan dengan Peugeot 3008, yang kebetulan berada dalam satu aliansi dengan Citroen, yaitu Stellantis. Jadi mesin 1.500 cc yang diusung keduanya tidak memiliki perbedaan cukup mencolok, kecuali harganya. 3008 di Indonesia dijual mulai dari Rp 627 jutaan, bahkan untuk model yang masih berupa CBU.

Walau berupa model CBU, C5 Aircross akan menjadi lawan yang setara bagi CR-V maupun 3008. Meskipun mobil ini juga menjadi yang termahal di kelasnya.

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Semua Rider Mengincar Tempat Enea Bastianini di Ducati

RiderTua.com - Mengenai performa kuat Enea Bastianini musim ini, usai GP Amerika Michael Laverty mengatakan, "Senang melihat performa Enea. Dia…

23 April 2024

Yamaha Bolt R-Spec : Motor Bobber Baru yang Harganya Rp 140 Jutaan

RiderTua.com - Motor bobber yang punya ciri khas tersendiri, kini Yamaha meluncurkan Bolt R-Spec yang dapat model baru tahun 2024.…

23 April 2024

Honda Catatkan Hasil Penjualan Mobil yang Bagus Bulan Lalu

RiderTua.com - Honda mungkin juga mengalami perlambatan penjualan mobil di Indonesia sepanjang kuartal pertama tahun ini. Tapi setidaknya hasil yang…

23 April 2024

BYD akan Merilis Pikap D-Cab Terbarunya Minggu Ini

RiderTua.com - BYD telah dikenal dengan mobil listriknya di pasar global, dari hatchback, sedan, sampai SUV telah dijualnya. Namun hanya…

23 April 2024

Chery akan Hadirkan MPV Terbaru Melalui Exeed

RiderTua.com - Chery memang dikenal dengan sejumlah model yang dijualnya di pasar. Meski mereka juga memiliki merek mobil lainnya, salah…

23 April 2024

5 Tim MotoGP Ini Bisa Mengalami Perubahan Besar di 2025

RiderTua.com - Dengan hanya 6 pembalap yang dipastikan berada di grid MotoGP 2025 sejauh ini dan 3 tim satelit yang…

23 April 2024