Categories: MotoGPSuperbike

Jonathan Rea Kini Mulai Sering Kalah, Mengkhawatirkan Cuaca Phillip Island

RiderTua.com – Mungkinkah kejayaan Rea juga akan berangsur memudar seiring berputarnya ‘roda kehidupan’ paddock?.. Paruh kedua musim ini dia tidak pernah menang lagi, Bautista dan Toprak begitu kuat. Balapan Kejuaraan Dunia Superbike 2022 di Phillip Island adalah kesempatan terakhir Jonathan Rea untuk mengakhiri musim tanpa kemenangan. Pembalap Kawasaki itu mengkhawatirkan cuaca di bulan November.

BTW, Australia adalah rumah kedua bagi Jonathan Rea, karena istrinya Tatia berasal dari sana. Keluarga Rea juga memiliki rumah yang indah di Wandiligong atau sekitar 450 km dari sirkuit Phillip Island. Fakta bahwa Kejuaraan Dunia Superbike tidak berlangsung di Australia, sangat merugikan Rea dua kali lipat. Karena trek balap di pinggir pantai itu adalah salah satu lintasan favoritnya. Pembalap berusia 35 tahun itu telah meraih 6 kemenangan dan 12 podium di sini.

Jonathan Rea Mengkhawatirkan Cuaca Tak Menentu di Phillip Island

Tahun ini, Phillip Island tidak menjadi tuan rumah pembuka musim, melainkan balapan final. Di Australia, November adalah musim semi dan Februari biasanya musim panas.

“Saya sangat menantikan balapan di Phillip Island. Saya suka layout Phillip Island dan treknya menantang. Ini akan menjadi tantangan yang berbeda dari biasanya, karena mungkin akan ada lebih banyak cengkeraman karena kondisinya lebih dingin dari beberapa tahun terakhir,” ujar Rea.

Rea menambahkan, “Kami sekarang berada di tengah musim semi dan awal musim panas di Australia sehingga apa pun bisa terjadi. Di bulan Februari, di tengah musim panas, kita bisa mengalami empat musim dalam 1 hari, seperti apa di bulan November? Kita tidak pernah tahu apa yang akan terjadi di sana.”

BTW, di MotoGP sebulan yang lalu, hujan turun sangat deras pada 2 hari menjelang sesi latihan!

Phillip Island juga merupakan trek spesial untuk rekan setimnya Alex Lowes, setelah mengklaim satu-satunya kemenangan ZX-10RR hingga saat ini pada balapan pertamanya bersama Kawasaki di tahun 2020.

“Ini adalah kenangan indah. Tahun ini kita balapan pada bulan November, bukan Februari. Akan menarik bagaimana kondisi cuaca berubah. Sirkuitnya sangat cepat dan memiliki karakter yang sama sekali berbeda dari kebanyakan sirkuit lain di kalender. Keawetan ban selalu menjadi masalah,” ujar rider asal Inggris itu sambil tersenyum.

Mimi Carrasco

Leave a Comment

Recent Posts

Rumor Jack Miller Ditukar Pedro Acosta Musim Ini, Ini Jawaban Bos KTM

RiderTua.com - Secara kontrak KTM dapat menukar pembalap antar timnya di tengah musim, tetapi pabrikan asal Austria itu tidak berencana…

19 April 2024

Wuling Dkk Tawarkan Diskon Untuk Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Wuling masih menjadi pemimpin penjualan mobil listrik di Indonesia pada Maret lalu. Binguo yang mampu menjadi model BEV…

18 April 2024

Hyundai, Kia, dan Toyota Hadirkan Diskon Untuk MPV Mewahnya

RiderTua.com - Hyundai tidak hanya menghadirkan low MPV Stargazer di Indonesia, tetapi juga MPV mewah Staria. Nyatanya model ini hadir…

18 April 2024

Marc Marquez Bahagia: Di Qatar Duel Melawan Martin, di Portimao Bertarung dengan Pecco!

RiderTua.com - Marc Marquez kehilangan peluang meraih kemenangan di GP Amerika karena masalah pengereman, sehingga rider Gresini Ducati itu gagal…

18 April 2024

Siap Dibawa Trabasan! Modifikasi Honda CB350 RS Jadi Motor Scrambler

RiderTua.com - Dirt Freak Jepang yang menyediakan banyak sparepart modifikasi, kini mereka mengenalkan Honda CB350 RS yang telah dimodifikasi menjadi…

18 April 2024

Toyota Alphard Masih Memiliki Banyak Pesanan di Indonesia

RiderTua.com - Toyota memang cukup sukses dalam menjual mobil di Indonesia, terbukti dengan angka penjualannya yang tinggi selama ini. Bahkan…

18 April 2024