Categories: MotoGP

Jorge Martin: Kami Tidak Kompetitif!

RiderTua.com –  Jorge Martin: Kami tidak kompetitif, meskipun tanpa jatuh, kemungkinan podium bagi Martin akan sulit.. Tidak seperti Bestia yang gacor menggunakan GP21, sejak awal balapan, pembalap Pramac Ducati yang memakai GP22 itu melorot tajam dan kehilangan beberapa posisi dan dia tidak pernah menemukan ritmenya. Rider Pramac Ducati itu hanya menyelesaikan 11 lap di GP Qatar pada hari Minggu. Pada lap 12, Pecco Bagnaia menabraknya di tikungan 1. Tapi memang murid VR46 itu tidak bisa menghindari crash dan membawa Martin jatuh bersamanya. Pembalap asal Spanyol itu kena benturan dari motor Pecco yang tergelincir dan mendarat di gravel (kerikil). Setelah beberapa saat Martin bangkit dan Bagnaia langsung meminta maaf padanya. Ada apa dengan GP22?

Jorge Martin: Kami Tidak Kompetitif

Usai balapan Jorge Martin mengatakan, “Tangan kanan saya terasa sangat sakit, kami akan memeriksanya di Barcelona pada hari Senin. Saya harap tidak ada yang patah dan saya bisa balapan di Indonesia. Itulah kali pertama saya merasa takut dalam hidup saya. Saya mendarat di kerikil yang berlangsung sangat cepat dan saya berada di antara motor. Saya membentur motor Pecco dan kemudian rasa sakit itu datang.”

Sejak awal balapan, pembalap Pramac Ducati itu kehilangan beberapa posisi dan dia tidak pernah menemukan ritmenya. “Start saya cukup bagus, saya hampir mencapai 3 besar, tapi kemudian saya harus melambat karena menjadi sangat ketat dan itulah mengapa beberapa pembalap menyalip saya. Sejak saat itu segalanya menjadi salah bagi saya. Bukan hari terbaik bagi kami, tapi tetap semangat dan lanjutkan,” ujar pembalap berusia 24 tahun itu menyemangati dirinya sendiri.

Hasil Race MotoGP Qatar 2022

“Saya kesal karena kami tidak kompetitif. Saya berharap kami bisa bersaing untuk merebut kemenangan atau setidaknya untuk podium. Sayangnya, kecepatannya tidak ada dan kami memiliki beberapa masalah. Saya bahkan tidak bisa menyalip Aprilia atau Suzuki, itu selalu menjadi poin terkuat kami. Sayangnya, kami tidak lagi memiliki area yang menonjol. Lebih dari 7 atau 8 posisi tidak akan mungkin,” pungkas rekan setim Johann Zarco itu.

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Aleix Espargaro : Tidak Ada yang Menyangka Pedro Acosta dan KTM Akan Sekuat Itu

RiderTua.com - Aleix Espargaro salah satu dari pembalap senior yang memuji setinggi langit penampilan pembalap baru dari negaranya, Spanyol.. Pedro…

28 Maret 2024

Honda Sulit Kompetitif : Part Baru di Portimao Tidak Banyak Membantu

RiderTua.com - Pekerjaan pengembangan Honda di MotoGP mengalami kesulitan. Seperti di Qatar, pada balapan akhir pekan Portugal, tidak banyak yang…

28 Maret 2024

Hyundai Siap Tingkatkan Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Penjualan mobil listrik Hyundai masih cukup bagus di Indonesia meski dengan kondisi pasarnya selama bulan lalu. Tapi setidaknya…

28 Maret 2024

Hyundai Kembali Menguji Palisade Facelift di Jalan

RiderTua.com - Hyundai mungkin memiliki divisi mobil mewahnya sendiri, yaitu Genesis. Tapi bukan berarti mereka hanya mengandalkan divisinya saja di…

28 Maret 2024

Alasan BMW Belum Umumkan Harga i5 di Indonesia

RiderTua.com - BMW telah meluncurkan i5 di Indonesia sebagai model baru untuk menambah lebih banyak line-up mobil ramah lingkungannya. Mobil…

28 Maret 2024

Mobil Baru Mercedes-Benz yang akan Diluncurkan di Indonesia Tahun Ini

RiderTua.com - Mercedes-Benz telah meluncurkan dua mobil baru di Indonesia, yaitu GLA Facelift dan GLE model terbaru. Meskipun begitu, mereka…

28 Maret 2024