Categories: MotoGP

MV Agusta Sambut MotoGP 2020 dengan 3 Fairing dan Suspensi Baru

RiderTua.com – MV Agusta adalah pabrikan motor Italia yang bermarkas di Milan. Tahun lalu, setelah menghilang selama 42 tahun balik lagi ke MotoGP. Namun untuk sementara tidak turun di kelas utama, tetapi berkolaborasi dengan Forward Racing dengan pemiliknya Giovanni Cuzari di kelas moto2. MV Agusta sambut MotoGP 2020 dengan 3 fairing dan suspensi baru..

MV Agusta Sambut MotoGP 2020 dengan 3 Fairing dan Suspensi Baru

Kemarin tim Moto2 MV Agusta baru saja meluncurkan motor barunya di Milan. Semua tim siap sambut awal musim 2020. Pada acara presentasi itu hadir juga Giovanni Cuzari pelindung tim yang berbicara tentang target dari proyek besar yang lahir dari mimpi besar: “Saya punya mimpi, seperti halnya Enzo Ferrari, saya tentu tidak bisa membandingkan diri saya dengannya tetapi riwayat hidupnya mirip dengan saya “.

Cuzari tidak ragu memaparkan target timnya: “Semua tim dilahirkan dengan tujuan menang, itu juga tujuan saya. Musim lalu penting sebagai musim pertama, sekarang mari kita lihat sampai dimana kita bisa pergi”..

Tim Moto2 MV Agusta 2020 akan berpartisipasi, seperti tahun lalu, dalam kejuaraan dunia dengan diperkuat pembalap Stefano Manzi dan pembalap baru Simone Corsi . Keduanya menetapkan target masuk 5 besar untuk musim 2020: “Mengingat hasil akhir musim 2019, kami pikir kami bisa mencapai 5 besar. Saya ingin melihat seberapa banyak peningkatan kita” kata Manzi.

Milena Koerner, sang manajer tim berujar: “Tahun lalu kami membuat kemajuan yang signifikan, angka-angka membuktikannya. Tahun ini kami berharap untuk meningkatkan lebih lanjut dan untuk dapat mencapai puncak”..

3 Fairing dan Shock Baru

Motor MV Agusta yang baru akan mengalami beberapa evolusi teknis dibandingkan tahun lalu. Inovasi baru akan dibawa ke lintasan dengan tiga fairing berbeda selama musim bergulir. Ada pula shock ( suspensi) baru yang memungkinkan perubahan nyata pada kecepatan motor.

Trending Artikel Minggu Ini ( TOP 10):

  1. Berikut Daftar Top Speed MotoGP Tes Sepang Day-1, Kecepatan Siapa Tertinggi?
  2. Daftar Top Speed Tes Sepang Day-2: Ducati Masih Tertinggi, Yamaha?
  3. Honda Menghentikan Alex Marquez di Tes MotoGP Sepang-1 untuk Alasan Keamanan
  4. Yamaha Serius, Kerahkan 3 Motor Sekaligus buat Rossi di Sepang!
  5. Sepang Tes: Yamaha-Suzuki Unggul di Catatan Waktu Lap, Honda Jago Top Speed
  6. Hari Ini Yamaha Uji Coba Part Baru Pendongkrak Top Speed Yamaha M1 2020!
  7. Impresi Awal Mesin Anyar Aprilia V4-90, Bikin Pasukan Noale Ini Tersenyum, Karakter Mirip Yamaha!
  8. Valentino Rossi Lebih Pilih ke Tim Satelit Petronas dengan Morbidelli daripada Lorenzo
  9. Blitzkrieg: Hati-hati dengan Yamaha-Vinales, Sekarang Dalam Mode Pertempuran Cepat!
  10. Jorge Lorenzo Bandingkan Honda-Yamaha-Ducati: Yamaha M1 Motor yang Jinak!

This post was last modified on 13 Februari 2020 14:23

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Chery Tingkatkan Kapasitas Produksi Omoda E5!

RiderTua.com - Penjualan mobil Chery selama beberapa bulan terakhir di Indonesia masih cukup bagus. Terlebih bagi mobil listrik terbarunya, Omoda…

27 April 2024

Dua Motor Ducati Baru yang Segera Meluncur di Indonesia!

RiderTua.com - Seperti yang kita tau, Ducati punya pilihan model yang cukup fantastis dan desainnya keren-keren. Nanti pada tanggal 3-5…

27 April 2024

Kawasaki Membawa Bimota ke Superbike: New Bimota by Kawasaki Racing Team WSBK

RiderTua.com - Kawasaki membawa Bimota kembali ke Kejuaraan Dunia Superbike.. Bimota adalah produsen sepeda motor custom dan produksi asal Italia…

27 April 2024

Marc Marquez Kembali ke Honda?

RiderTua.com - Sejak pindah ke Ducati, Marc Marquez memang sejak awal sudah menunjukkan kecepatan dibarisan depan, namun hal seperti ini membuat…

27 April 2024

Dani Pedrosa : Saya Terkejut dengan Performa Acosta dan Masalah yang Dihadapi Miller dan Binder

RiderTua.com - Dani Pedrosa akan tampil di GP Jerez sebagai entry wildcard dan akan menunggangi KTM RC 16 pabrikan ketiga akhir…

27 April 2024

Luca Marini Berharap Mendapatkan Efek Positif dari Tes Jerez

RiderTua.com - Setelah menjadi pembalap pabrikan Honda, pamor Luca Marini semakin memudar. Dia mengharapkan pembalikan tren yang sangat dibutuhkan pada…

27 April 2024