Categories: Otomotif

BMW Siap Produksi Mobil PHEV di Indonesia?

RiderTua.com – BMW sebenarnya sudah memiliki banyak model ramah lingkungan yang dijualnya di pasar. Tapi baru segelintir model yang sudah dirilis di Indonesia, contohnya i3 dan i8. Oleh karena itu, BMW mulai berencana untuk memproduksi mobil ramah lingkungan secara lokal. Hanya saja sebagai tahap awal, mereka mendahulukan produksi model PHEV.

Baca juga: BMW 7 Series dan i7 Terbaru Resmi Dikenalkan!

BMW Berencana Memproduksi Mobil Ramah Lingkungan

Sejauh ini, BMW sudah merakit sejumlah model di Tanah Air, itupun termasuk model dari divisinya. Dari Seri 2, Seri 3, Seri 7, X1, X3, X7, sampai Mini Countryman, semuanya sudah dirakit di pabriknya yang ada di Sunter. Namun BMW masih terus menambahkan variannya, sehingga produknya lebih bervariasi lagi.

Namun hanya memproduksi mobil konvensional saja membuat BMW terpikir untuk bisa merakit model ramah lingkungan. Memang karena selama ini mereka hanya bisa mendatangkan mobil ‘eco friendly ini dari luar negeri, seperti i3 dan i8. Tapi BMW sudah yakin untuk langsung memproduksi mobil ramah lingkungan di Indonesia.

(BMW Blog)

Model X Series

Hanya saja mereka takkan langsung memproduksi mobil listrik, tetapi model PHEV (plug-in hybrid). BMW sendiri sudah memiliki model jenis ini di pasar, dan varian tersebut dihadirkan pada beberapa model. Kebetulan varian PHEV ini dihadirkan pada hampir semua model BMW yang dirakit di Indonesia, kecuali Seri 2 dan X7.

Jadi BMW tinggal menerapkan teknologi PHEV saja pada model yang sudah ada, sehingga mereka tak perlu repot-repot membawanya dari luar negeri. Tapi tentu semuanya membutuhkan proses agar mereka bisa memproduksinya tanpa masalah. Apalagi itu termasuk mempersiapkan penjualannya disini.

BMW yakin kalau konsumen Indonesia sudah siap untuk menyambut mobil ramah lingkungan darinya. Termasuk rencana mereka untuk merilis model EV terbaru dari i-Series, serta Mini Electric.

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Kolaborasi Yamaha dengan FILA, Luncurkan Fazzio Edisi Spesial

RiderTua.com - Salah satu skutik Yamaha yang berkolaborasi dengan FILA yakni sebuah brand fashion terkenal, menghasilkan edisi spesial dari Fazzio…

25 April 2024

CEO Ducati : Performa Marc Marquez Tidak Bisa Disamakan dengan Pembalap GP24

RiderTua.com - Marc Marquez mengukuhkan dirinya sebagai pembalap GP23 tercepat pada 3 seri pertama MotoGP musim 2024. CEO Ducati Claudio…

25 April 2024

Neta Memulai Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Akhirnya Neta dapat memulai perakitan mobil listriknya di Indonesia setelah memulai penjualannya sejak tahun lalu. Walau mereka baru…

25 April 2024

Citroen e-C3 Siap Diproduksi di Indonesia!

RiderTua.com - Walau Citroen mengimpor seluruh mobilnya dari luar negeri, modelnya dapat dijual dengan harga cukup terjangkau. Tentunya dengan kualitasnya…

25 April 2024

Aleix Espargaro : Fabio Quartararo Bertahan di Yamaha Bukan Hanya Karena Uang

RiderTua.com - Fabio Quartararo memilih tetap bertahan dengan Yamaha meski performa M1 sangat mengecewakannya. Aleix Espargaro ikut mengomentari hal ini, pembalap…

25 April 2024

Penjualan Mobil Listrik Ditargetkan Bisa Mencapai 17 Juta Unit?

RiderTua.com - Sejauh ini penjualan mobil listrik di seluruh dunia masih cukup bagus, walau dengan adanya penurunan tren di Eropa…

25 April 2024