Categories: MotoGP

Darryn Binder Bukan Pilihan Pertama Yamaha, Tapi Raul dan Bezzecchi

RiderTua.com – Sebenarnya, Darryn Binder bukanlah pilihan pertama untuk Yamaha RNF 2022. Alasan pertama, karena dana terbatas. Kedua, batalnya kesepakatan dengan dua telanta berbakat yang diincar seperti Raul Fernandez dan Marco Bezzecchi. Razali mengakui bahwa Yamaha mempengaruhi pilihan pembalap di tim satelit. “Karena Yamaha membayar para pembalap, kami senang akan hal itu. Tapi kami tetap membayar harga sewa motor. Akibatnya, kami sebagai tim juga memiliki hak suara dalam komitmen pembalap,” tegas Razali.

Razali juga tidak pernah merahasiakan bahwa, dia ingin merekrut Juara Dunia Superbike Toprak Razgatlioglu untuk tahun 2023. Namun, beberapa waktu yang lalu manajernya Kenan Sofuoglu sempat mengatakan jika Toprak hanya akan bersedia bergabung di tim pabrikan Yamaha.

Kenan Sofuoglu mengatakan, “Yamaha sangat tertarik membawa Toprak ke MotoGP. Tapi itu hanya mungkin jika Toprak kembali memenangkan gelar di Kejuaraan Dunia Superbike pada 2022. Setelah itu, jika Yamaha memberi kami tawaran untuk tim pabrikan MotoGP, kami akan mempertimbangkannya.”

“Kami tidak memimpikan MotoGP, Yamaha juga tahu itu. Kami juga tidak akan membalap untuk tim B, hanya untuk tim resmi! Beberapa kali Razlan Razali bertanya kepada kami tentang musim depan, tetapi kami tidak tertarik. Saya menjelaskan kepadanya bahwa tim pabrikan adalah satu-satunya pilihan bagi kami.”

Misalnya, jika Quartararo pindah ke Repsol-Honda setelah musim 2022, maka Razgatlioglu bisa mendapatkan tempat di tim Monster Yamaha.

Bagaimana Masa Depan Darryn?

Masih harus dilihat, apakah eksperimen dengan Darryn Binder akan sukses, meskipun pembalap asal Afrika Selatan itu melewatkan kelas Moto2. “Saya mencari ketegangan, untuk merasakan kegembiraan. Saya ingin memberikan kejutan. Masih harus dilihat apakah kita beruntung atau malah buntung dengan konsep seperti itu,” tegas Razali.

Bukan tanpa alasan kenapa bos tim itu mengambil langkah berani tersebut. Karena Razali pernah melakukannya pada tahun 2019, saat mereka mendatangkan Franco Morbidelli dan Fabio Quartararo. Saat itu mereka tak mau mendekati pembalap top seperti Dani Pedrosa atau Bradl Smith tapi lebih memilih dua talenta muda.

Tahun 2022, Dovizioso akan menunggangi Yamaha M1 terbaru, semantara Binder menggunakan motor pabrikan 2021. Matteo Ballerin sangat antusias dengan performa tim baru ini.

“Saya cukup percaya diri. Saya pikir kami bisa naik podium bersama Dovi. Karena Dovi adalah seorang pembalap jenius. Dia akan terus meningkat selangkah demi selangkah. Franco Morbidelli telah mengkonfirmasi kepada kami bahwa, perbedaan antara motor spek A 2021 dan motor pabrikan terbaru Yamaha sangat besar. Itu membuatku cukup senang. Jadi jelas motor Dovi akan sangat kompetitif. Perbedaan materi akan signifikan. Itu membuka peluang menarik bagi kami,” ujar bos WithU itu optimis.

Rookie MotoGP Darryn Binder (hanya menorehkan 1 kemenangan balap Moto3 dalam 117 balapan) diharapkan dapat meningkatkan performa dari balapan ke balapan, dan bersaing dalam perebutan gelar Rookie of the Year melawan Remy Gardner, Raul Fernandez, Fabio Di Giannantonio dan Marco Bezzecchi.

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Wuling Dkk Tawarkan Diskon Untuk Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Wuling masih menjadi pemimpin penjualan mobil listrik di Indonesia pada Maret lalu. Binguo yang mampu menjadi model BEV…

18 April 2024

Hyundai, Kia, dan Toyota Hadirkan Diskon Untuk MPV Mewahnya

RiderTua.com - Hyundai tidak hanya menghadirkan low MPV Stargazer di Indonesia, tetapi juga MPV mewah Staria. Nyatanya model ini hadir…

18 April 2024

Marc Marquez Bahagia: Di Qatar Duel Melawan Martin, di Portimao Bertarung dengan Pecco!

RiderTua.com - Marc Marquez kehilangan peluang meraih kemenangan di GP Amerika karena masalah pengereman, sehingga rider Gresini Ducati itu gagal…

18 April 2024

Siap Dibawa Trabasan! Modifikasi Honda CB350 RS Jadi Motor Scrambler

RiderTua.com - Dirt Freak Jepang yang menyediakan banyak sparepart modifikasi, kini mereka mengenalkan Honda CB350 RS yang telah dimodifikasi menjadi…

18 April 2024

Toyota Alphard Masih Memiliki Banyak Pesanan di Indonesia

RiderTua.com - Toyota memang cukup sukses dalam menjual mobil di Indonesia, terbukti dengan angka penjualannya yang tinggi selama ini. Bahkan…

18 April 2024

Daihatsu Sigra yang Memimpin Penjualan Mobil LCGC Bulan Lalu

RiderTua.com - Tidak bisa dipungkiri kalau Daihatsu mampu menjadi salah satu merek mobil terlaris di Indonesia. Walau mereka lebih unggul…

18 April 2024