Categories: MotoGP

Dukungan Dani Pedrosa untuk Raul dan Remy

RiderTua.com – Dukungan Dani Pedrosa untuk rookie MotoGP KTM, Raul dan Remy… Herve Poncharal akan mengirim dua rookie MotoGP ke garis start untuk Tech3 KTM Factory Racing Team tahun depan. Dengan Remy Gardner dan Raul Fernandez, pria asal Prancis itu akan mengirimkan peringkat 1 dan 2 dari Kejuaraan Dunia Moto2 di kelas GP teratas ke lintasan. Pada tes Jerez, para peserta MotoGP 2022 memulai persiapan pramusim mereka. Dua rookie KTM Tech3 Remy dan Raul mengandalkan bantuan Dani Pedrosa.

“Saya ingin berterima kasih kepada Dani Pedrosa atas perannya sebagai tes rider dan juga sebagai konsultan. Dia datang ke pembalap kami setelah melihat mereka di trek dan setiap nasihat yang dia berikan kepada mereka sangat penting dan membantu,” kata bos tim Tech3, Herve Poncharal.. Wah tambah gacor nih duo rookie KTM, Raul terutama karena dia bisa bahasa Spanyol dengan Dani, masalah teknisnya lebih detail..

Dukungan Dani Pedrosa untuk Raul dan Remy

Juara dunia dan runner-up Moto2 itu melakoni persiapan pra-musim untuk tes Jerez dan mendapat dukungan penuh dari Dani Pedrosa, yang berada di lokasi sebagai tes rider untuk KTM. Pembalap berjuluk Little Samurai itu menggunakan jeda di antara tugasnya untuk mendapatkan kesan dari dua rookie dan memberi mereka tip berharga setelahnya.

Bagi Poncharal hal itu sangat menyenangkan, usai tes dia menekankan, “Saya ingin berterima kasih kepada Dani Pedrosa atas perannya sebagai tes rider dan juga sebagai konsultan. Dia datang ke pembalap kami setelah melihat mereka di trek dan setiap nasihat yang dia berikan kepada mereka sangat penting dan membantu.”

“Sekarang kita semua bisa pulang dengan lega, kita berhasil melakukan pekerjaan kita. Sekarang terserah pada pikiran cerdas di KTM Factory Racing, untuk lebih meningkatkan materi kami untuk musim 2022. Dan saya memiliki keyakinan penuh bahwa mereka bisa melakukannya,” pungkas pemilik tim itu.

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Hasil Race 1 WSBK Belanda 2024

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil Race 1 WSBK Belanda 2024.. Pembalap pengganti Danillo Petrucci, Barni Spark Racing Team, Nicholas…

20 April 2024

Yamaha Bisa Ikuti Jejak Suzuki Keluar dari MotoGP?

RiderTua.com - Yamaha harus mengembangkan mesin V4 agar mempercepat kemajuan mereka, yang diharapkan akan membuat mereka bertahan di MotoGP dalam jangka…

20 April 2024

Hasil Superpole WSBK Belanda 2024

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil Superpole WSBK Belanda 2024 .. Sesi ini tetap berlangsung dalam kondisi basah.. Jonathan Rea…

20 April 2024

Hasil FP3 WSBK Belanda 2024

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil FP3 WSBK Belanda 2024 ... Sabtu (20/4/2024), Pembalap Aruba.it Racing , Nicolo Bulega, membuat…

20 April 2024

Marc Marquez : Di Texas Saya Memikirkan Podium.. Bukan Kemenangan!

RiderTua.com - Marc Marquez bisa merayakan kemenangan pertamanya bersama tim Gresini Ducati jika dia tidak crash beberapa saat setelah memimpin…

20 April 2024

Pengiriman Suzuki Jimny 5-Door Cukup Cepat Meski Inden Beberapa Bulan

RiderTua.com - Suzuki telah menghadirkan Jimny 5-door di Indonesia bulan Februari lalu dan disambut baik di pasarnya. Seperti model 3-door,…

20 April 2024