Categories: MotoGP

Martin-Bastianini-Marini ‘Rookie Beruntung’ yang Masih Bisa Bersama Legenda Rossi

RiderTua.com – Bagi orang awam, bisa berfoto bareng dengan Valentino Rossi sudah merupakan keberuntungan. Untuk pembalap pemula jelas beda lagi ceritanya, tidak hanya berfoto, tapi balapan dan menjadi rival The Doctor, akan bisa menjadi cerita sampai anak cucu (bukan bicara tentang menang atau kalah).. Meskipun kita tidak tahu kapan Rossi akan mengucapkan selamat tinggal pada MotoGP… Namun paling tidak: Jorge Martin, Enea Bastianini, Luca Marini adalah rookie yang beruntung, di mana masih bisa bersama dan melihat legenda Rossi dalam satu trek. Karena segala sesuatu akan dirasa sangat berharga jika sudah hilang. By The Way… Rata-rata pembalap baru meng-idolakan Vale, termasuk rookie 2021 saat ini… Mereka adalah ‘kaum muda’ beruntung telah bekerja keras hingga mampu naik kelas utama tahun ini…

Martin-Bastianini-Marini ‘Rookie Beruntung’ yang Masih Bisa Bersama Legenda Rossi

Jorge Martin bahkan merasa dengan bisa bersama Rossi bahkan satu lap pun akan berguna.. “Sungguh luar biasa… Saya memiliki kesempatan untuk melaju dibelakangnya dan kenyataannya adalah Rossi masih membalap dengan sangat baik dan Anda dapat belajar banyak hal saat melaju bersamanya di trek. Jadi sangat menyenangkan bisa berada di trek bersamanya”.

Bastianini: Valentino Rossi Sosok yang Baik

Jika kesan Luca Marini tentang Rossi gak perlu dibahas lagi, Bastianini sangat kagum dengan pribadi Rossi .. “Lebih dari momen bersejarah, dia (Rossi) adalah sosok yang baik. Itu akan berdampak besar saat kami bertemu di trek. Pada outing pertama (bertemu di trek dengan Rossi pertama kali) saya akan bersama dengan rookie dan tes rider, tapi pada tes yang kedua saya akan mencoba melakukan outing pertama bersamanya (Rossi). Selalu ada sesuatu yang bisa dipelajari dari juara dunia sembilan kali. Tahun ini kami tidak bisa melakukan lomba 100 KM ( di Rach Rossi) karena kondisi kesehatan, tapi setiap tahun kami bersenang-senang,” kata Bastianini.

Di sisi lain Valentino Rossi yang menjadi mentor VR46 Academy tersebut sangat senang karena ada dua siswa VR46 di kelas utama selain Morbidelli. Ducati berkompetisi tahun ini dengan pembalap Pecco Bagnaia dan rookie Luca Marini. “Saya sangat bangga. Tim Italia terdiri dari enam pembalap dan empat, tiga, dan saya, berasal dari Akademi. Ini bagus untuk kami, kami bangga. Saya dan semua orang di Akademi. Memiliki Franco, Pecco dan juga Luca di MotoGP sungguh luar biasa. Sepertinya kami melakukan pekerjaan dengan baik dan yang terpenting, pembalap kami sangat cepat. Saya yakin mereka bisa kompetitif,” kata pembalap berusia 42 tahun itu.

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Replika Yamaha YZF-R1 Jonathan Rea Dijual Sangat Terbatas!

RiderTua.com - Replika motor balap Jonathan Rea Replica YZF-R1 di WSBK yang mengambil basis dari model standarnya, terinspirasi dari tim…

20 April 2024

Komentar Gigi Dall’Igna Atas Penampilan Marc Marquez, Bastianini, Pecco dan Martin di Texas

RiderTua.com - Meski Marc Marquez mengalami crash saat memimpin GP Amerika, General Manager Ducati Corse Gigi Dall'Igna memuji kecemerlangannya. Pembalap…

20 April 2024

Hasil FP2 WSBK Belanda 2024 : Hujan, Bautista Tercepat!

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil FP2 WSBK Belanda 2024 ..Jumat, 19 April 2024, Dalam sesi FP2 WSBK Belanda yang…

19 April 2024

Stefan Bradl : Ketika Marc Marquez Jatuh, Acosta Pasti Tersenyum

RiderTua.com - Stefan Bradl dan Marc Marquez bekerja bersama untuk Honda selama bertahun-tahun. Setelah Baby Alien pindah ke tim satelit…

19 April 2024

Hasil FP1 WSBK Belanda 2024

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil FP1 WSBK Belanda 2024 ..Jumat (19/4/2024), Pembalap ROKiT - Motorrad , Toprak Razgatlioglu menjadi…

19 April 2024

Suzuki Pastikan Jimny 3-Door di Indonesia Aman Dari Recall

RiderTua.com - Suzuki sempat melakukan penarikan terhadap Jimny 3-door di Australia beberapa bulan lalu. Belum lagi dengan adanya recall dua…

19 April 2024