Categories: Otomotif

All New Nissan Pathfinder Dirilis, Makin Keren!

RiderTua.com – Akhirnya mobil SUV Pathfinder (Terrano di Indonesia) resmi mendapat generasi terbaru. Mungkin banyak orang sudah menanti kehadiran model teranyar dari Nissan tersebut, karena sudah lama tak mendapat penyegaran. All New Nissan Pathfinder hadir dengan model lebih modern serta fitur lebih canggih. Sehingga mobil ini bisa diandalkan di berbagai medan, termasuk off-road.

Baca juga: Strategi Nissan di Indonesia Setelah Datangkan Leaf

All New Nissan Pathfinder Hadir Lebih Modern

Tak seperti model SUV lainnya, Pathfinder mungkin tak terlalu terkenal di beberapa wilayah selain Amerika Utara. Walau sebenarnya mobil ini juga hadir sebagai Terrano dan pernah dijual di Indonesia, tapi itu dulu. Sekarang Nissan menghadirkan model generasi terbarunya yang lebih modern dari sebelumnya.

Jika dibandingkan dengan model lawasnya, Pathfinder kini tampil lebih modern dengan desain lampu depan yang unik. Apalagi dengan desain grille terbarunya yang lebih menampakkan kesan ala mobilnya Nissan, lengkap dengan logo baru merek asal Jepang tersebut. Tapi kalau diperhatikan, tampang Pathfinder yang baru ini agak mirip dengan saudaranya, Patrol.

(Kumparan)

Fitur Canggih

Karena berupa mobil yang dijual di Amerika Serikat, jadi jangan heran kalau kesan ala ‘American car’ lebih terasa pada generasi anyar Pathfinder. Bagian atap berwarna hitam juga tersebar hingga pilar A dan B, sementara pilar C senada denganbodi mobil. Lalu bagian belakang mobil mendapat ubahan pula sehingga terlihat lebih keren karena ditambahkan emblem Pathfinder.

Kesan mobil Amerika masih terasa hingga ke dalam kabin mobil, dan itu bisa terlihat dari kesan mengotak pada dasbornya. Panel instrumen full digital, setir model flat bottom, serta layar infotainment model pop up menambah kesan mewah pada Pathfinder. Karena berupa model all new, maka mesin 3.500 cc V6 bertenaga 284 hp dan torsi 351 Nm dan transmisi otomatis 9 percepatan disematkan pada generasi kelima ini.

Sebagai pelengkap, All New Pathfinder sudah dibekali dengan fitur ProPilot, termasuk adaptive cruiser control. Entah berapa banderol yang dipatok Nissan untuk membawa pulang mobil ini. Yang jelas, SUV tersebut kini tampil sporty dan modern dengan desain terbarunya.

This post was last modified on 10 Februari 2021 08:21

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Rumor Jack Miller Ditukar Pedro Acosta Musim Ini, Ini Jawaban Bos KTM

RiderTua.com - Secara kontrak KTM dapat menukar pembalap antar timnya di tengah musim, tetapi pabrikan asal Austria itu tidak berencana…

19 April 2024

Wuling Dkk Tawarkan Diskon Untuk Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Wuling masih menjadi pemimpin penjualan mobil listrik di Indonesia pada Maret lalu. Binguo yang mampu menjadi model BEV…

18 April 2024

Hyundai, Kia, dan Toyota Hadirkan Diskon Untuk MPV Mewahnya

RiderTua.com - Hyundai tidak hanya menghadirkan low MPV Stargazer di Indonesia, tetapi juga MPV mewah Staria. Nyatanya model ini hadir…

18 April 2024

Marc Marquez Bahagia: Di Qatar Duel Melawan Martin, di Portimao Bertarung dengan Pecco!

RiderTua.com - Marc Marquez kehilangan peluang meraih kemenangan di GP Amerika karena masalah pengereman, sehingga rider Gresini Ducati itu gagal…

18 April 2024

Siap Dibawa Trabasan! Modifikasi Honda CB350 RS Jadi Motor Scrambler

RiderTua.com - Dirt Freak Jepang yang menyediakan banyak sparepart modifikasi, kini mereka mengenalkan Honda CB350 RS yang telah dimodifikasi menjadi…

18 April 2024

Toyota Alphard Masih Memiliki Banyak Pesanan di Indonesia

RiderTua.com - Toyota memang cukup sukses dalam menjual mobil di Indonesia, terbukti dengan angka penjualannya yang tinggi selama ini. Bahkan…

18 April 2024