Categories: MotoGP

Ingin Seperti KTM, Aprilia Harus Ambil Dovizioso!

RiderTua.com – Ingin seperti KTM, Aprilia harus ambil Dovizioso. MotoGP 2020 telah menggelar 5 balapan yang menghasilkan empat pemenang berbeda dari tiga pabrikan ( Yamaha-Yamaha-KTM-Ducati-KTM). Dari ketiganya jelas tidak ada Aprlia yang masih terbelit beberapa masalah pembalap dan mesin barunya.. Namun ada pabrikan yang menjadi bahan perbincangan karena prestasinya yang melejit yaitu KTM. Ada dua hal yang harus dirombak Aprilia agar perkembangan motornya alami percepatan seperti KTM.. Pertama, Tim papan atas seperti Yamaha, Ducati dan KTM berani bertaruh dengan pembalap muda, kenapa Aprilia hanya berkutat itu-itu saja?.. KTM berani mempertaruhkan pengembangan motor pada seorang Dani Pedrosa.. Kenapa Aprilia membiarkan Dovizioso terlantar..

Ingin Seperti KTM, Aprilia Harus Ambil Dovizioso

Bahkan kondisi ini membuat pembalapnya gemas bin jengkel.. “Mengapa kita membutuhkan lebih banyak waktu daripada pesaing kita (KTM)?.. Tanya Aleix Espargaro. “Kami memiliki waktu yang sama (dengan KTM). Saya dalam kondisi terbaik. Tim harus menunjukkan potensi kami dengan motor baru.. Kita tidak punya waktu. Ini kejuaraan dunia. Saya sudah di sini selama enam tahun, di Aprilia selama empat musim, ” katanya…

Namun, hasilnya tidak kunjung datang. Dan Aprilia melihat Suzuki dan KTM yang dari punya konsesi, sekarang berhasil mandiri.. Jelas hal ini membuat frustrasi Aleix Espargaro: “Mengapa kita harus membutuhkan lebih banyak waktu daripada lawan-lawan kita?…

Perlu diingat bahwa proyek Aprilia saat ini hanya mengandalkan satu pembalap reguler, Aleix Espargaro, yang lainnya?.. Andrea Iannone, yang masih terlibat dalam kasus doping dan sanksi yang telah diajukannya selama berbulan-bulan, belum juga tuntas… Kenapa Aprilia tidak punya alternatif cepat lainnya..

Tahun depan jika ingin bisa bangkit Aprilia harus punya pembalap sekelas Dani Pedrosa.. Dan Dovizioso-lah orangnya.. Cal Crutchlow.? sepertinya jangan dia dah, protes terus nanti.. Sisa pembalap pengalaman di luar kontrak dan masih produktif adalah Dovi..

Mesin baru RS-GP

Memang Aprilia telah sepenuhnya merevisi RS-GP-nya untuk menjadikannya motor yang jauh lebih tangguh. Dengan mesin barunya salah satu masalah besar tahun lalu, yaitu distribusi berat, dapat diatasi dengan cukup baik. Namun masih belum bisa tampil di depan..

“Distribusi berat motor jauh lebih baik dari tahun lalu.. Tahun lalu kami mengalami beberapa masalah dengan ini. Kami sering tidak memiliki cukup beban di roda belakang. Segera setelah kami meningkatkan performa rem mesin (engine brake), ban tidak memberikan tekanan yang cukup ke aspal. Dengan motor baru, hal itu tidak terjadi lagi,” kata Aleix Espargaro. Tapi minimal kapan podium nya…? karena posisi terbaik tahun ini adalah finish posisi ke 10.. Dan bukan semakin meningkat tapi semakin menurun di posisi-12 di seri terakhir..

This post was last modified on 4 September 2020 14:14

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Kolaborasi Yamaha dengan FILA, Luncurkan Fazzio Edisi Spesial

RiderTua.com - Salah satu skutik Yamaha yang berkolaborasi dengan FILA yakni sebuah brand fashion terkenal, menghasilkan edisi spesial dari Fazzio…

25 April 2024

CEO Ducati : Performa Marc Marquez Tidak Bisa Disamakan dengan Pembalap GP24

RiderTua.com - Marc Marquez mengukuhkan dirinya sebagai pembalap GP23 tercepat pada 3 seri pertama MotoGP musim 2024. CEO Ducati Claudio…

25 April 2024

Neta Memulai Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Akhirnya Neta dapat memulai perakitan mobil listriknya di Indonesia setelah memulai penjualannya sejak tahun lalu. Walau mereka baru…

25 April 2024

Citroen e-C3 Siap Diproduksi di Indonesia!

RiderTua.com - Walau Citroen mengimpor seluruh mobilnya dari luar negeri, modelnya dapat dijual dengan harga cukup terjangkau. Tentunya dengan kualitasnya…

25 April 2024

Aleix Espargaro : Fabio Quartararo Bertahan di Yamaha Bukan Hanya Karena Uang

RiderTua.com - Fabio Quartararo memilih tetap bertahan dengan Yamaha meski performa M1 sangat mengecewakannya. Aleix Espargaro ikut mengomentari hal ini, pembalap…

25 April 2024

Penjualan Mobil Listrik Ditargetkan Bisa Mencapai 17 Juta Unit?

RiderTua.com - Sejauh ini penjualan mobil listrik di seluruh dunia masih cukup bagus, walau dengan adanya penurunan tren di Eropa…

25 April 2024