Categories: Sepeda Motor

MV Agusta Merilis Superveloce 800, Cakep Banget !

RiderTua.com – Setelah sekian lama tak menampakkan diri, akhirnya MV Agusta muncul dengan merilis model Superveloce 800. Motor sport yang gagah ini menawarkan penampilan cukup agresif serta mesin bertenaga buas. Dengan peluncuran MV Agusta Superveloce 800 ini, maka posisinya di pasar Eropa akan semakin kuat. Meski merek tersebut masih mengandalkan model lainnya.

Baca juga: MV Agusta Brutale 1000 RR ML, Hanya Ada Satu di Dunia !

Peluncuran MV Agusta Superveloce 800 di Eropa

Sebenarnya Superveloce 800 sudah pernah ditampakkan penampilannya pada EICMA 2019 di Milan. Gaya desainnya seolah bertentangan dengan model MV Agusta lainnya yang cukup terkenal. Jika model MV Agusta lebih dikenal dengan gaya modern, Superveloce 800 memadukan kesan modern dan klasik, sehingga terlihat begitu apik.

Walau berjenis motor sport, bahasa desain Superveloce 800 lebih mengarah ke cafe racer, dengan lampu depan-belakang yang membulat serta single seat. Warna hitam terlihat dipadu sempurna dengan warna emas pada pelek dan rangka motor, seolah menimbulkan kesan mewah nan sporty. Desain knalpotnya begitu unik yang berbentuk 3 bilah bambu.

Harga Selangit

Jangan remehkan Superveloce 800 dulu sebelum melihat fitur yang dibawakannya. Motor ini menghadirkan teknologi LED, serta instrument cluster 5 inci yang bisa terhubung lewat smartphone dengan Bluetooth. Ada empat mode berkendara yang bisa diubah sesuai gaya berkendara, yaitu Sport, Race, Rain, dan Custom Race.

Seperti namanya, Superveloce 800 mengandalkan mesin 800 cc 3 silinder inline yang mampu memberi tenaga hingga 148 dk dan torsi 88 Nm. Kalau ditambah kit peningkat performa mesin, maka tenaganya melonjak sampai 153 dk, cukup besar untuk motor 800 cc. Superveloce 800 dilengkapi dengan suspensi depan upside-down Marzocchi dan suspensi belakang monoshock Sachs untuk menunjang performanya.

Soal banderolnya jangan kaget, karena Superveloce ini dibanderol hingga Rp 324,5 juta, atau kira-kira setara dengan harga Toyota Avanza. Memang harganya selangit, karena dengan semua fitur dan performa yang ditawarkan cukup mewah. Ditambah dengan bahan karbon dan trim kulit yang dimilikinya, tak heran kalau Superveloce 800 ini punya kualitas nomor satu.

This post was last modified on 11 Agustus 2020 10:47

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Replika Yamaha YZF-R1 Jonathan Rea Dijual Sangat Terbatas!

RiderTua.com - Replika motor balap Jonathan Rea Replica YZF-R1 di WSBK yang mengambil basis dari model standarnya, terinspirasi dari tim…

20 April 2024

Komentar Gigi Dall’Igna Atas Penampilan Marc Marquez, Bastianini, Pecco dan Martin di Texas

RiderTua.com - Meski Marc Marquez mengalami crash saat memimpin GP Amerika, General Manager Ducati Corse Gigi Dall'Igna memuji kecemerlangannya. Pembalap…

20 April 2024

Hasil FP2 WSBK Belanda 2024 : Hujan, Bautista Tercepat!

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil FP2 WSBK Belanda 2024 ..Jumat, 19 April 2024, Dalam sesi FP2 WSBK Belanda yang…

19 April 2024

Stefan Bradl : Ketika Marc Marquez Jatuh, Acosta Pasti Tersenyum

RiderTua.com - Stefan Bradl dan Marc Marquez bekerja bersama untuk Honda selama bertahun-tahun. Setelah Baby Alien pindah ke tim satelit…

19 April 2024

Hasil FP1 WSBK Belanda 2024

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil FP1 WSBK Belanda 2024 ..Jumat (19/4/2024), Pembalap ROKiT - Motorrad , Toprak Razgatlioglu menjadi…

19 April 2024

Suzuki Pastikan Jimny 3-Door di Indonesia Aman Dari Recall

RiderTua.com - Suzuki sempat melakukan penarikan terhadap Jimny 3-door di Australia beberapa bulan lalu. Belum lagi dengan adanya recall dua…

19 April 2024