Categories: MotoGP

Marquez Siap ‘Duel’ Melawan Hamilton, Messi,Tiger Woods dan Rafael Nadal

RiderTua.com – Di ajang balap otomotif, juara dunia Formula 1 dan MotoGP bersaing langsung untuk memperebutkan penghargaan paling bergengsi dalam kategori yang sama: Sportsman of the Year. Baik Lewis Hamilton dan Marc Marquez masuk nominasi sebagai olahragawan terbaik tahun ini dalam acara tahunan Laureus World Sports Awards, yang dijadwalkan 17 Februari di Berlin. Marquez siap ‘Duel’ melawan Hamilton, Messi,Tiger Woods dan Rafael Nadal

Marquez Siap ‘Duel’ Melawan Hamilton, Messi,Tiger Woods dan Rafael Nadal

Siapa saja Saingannya?

Di dunia ‘balap mesin’ keduanya kembali dalam musim yang luar biasa, dimana pada akhirnya mereka sama-sama memenangkan gelar juara dunia keenam mereka. Untuk menang dalam penghargaan di kategori teratas ‘Oscar-nya Sport’ ini Hamilton dan Marquez, sebagai wakil dari kelompok ‘balap mesin’. Mereka harus berhadapan dengan juara hebat lain dari berbagai disiplin olahraga seperti: pesepakbola Lionel Messi, pegolf Tiger Woods, pemain tenis Rafael Nadal dan pelari maraton Eliud Kipchoge.

Lewis Hamilton bahkan sudah masuk nominasi untuk keenam kalinya, dan sejauh ini dia belum pernah berhasil memenangkannya sekali pun. Dimana dalam edisi terakhir, petenis Novak Djokovic yang mengalahkannya.

Untuk Marquez ini adalah nominasi kedua, sebelumnya pada tahun 2015. Saat itu dia juga merupakan kandidat dalam kategori yang sama melawan Hamilton, namun sekali lagi yang menang adalah Djokovic. Mulai 2014, peraih penghargaan dari dunia balap mesin belum ada. Tahun itu Sebastian Vettel, yang menang setelah dia menjadi juara dunia empat kali berturut-turut di tim Formula-1 Red Bull di musim sebelumnya.

Die Laureus Trophäe The Laureus trophy

Team of the Year

Untuk kategori tim, di balapan roda empat, Mercedes mendapatkan nominasi dalam kategori itu tahun ini. Bersama dengan Liverpool, Toronto Raptors, tim rugby Afrika Selatan, tim bola basket Spanyol dan tim sepak bola wanita Amerika). Selain itu, pembalap Formula 3 Sophia Floersch dinominasikan untuk Return of the year, setelah kembali ke balapan pasca kecelakaan yang mengerikan di Macau pada 2018.

Trending Artikel Minggu Ini ( TOP5):

  1. Yamaha Akan Menerapkan Eksternal Flywheel Seperti Honda dan Ducati, Apa Kelebihannya?
  2. Kenapa Fans Valentino Rossi Tetap Setia Meskipun Dia Tidak Menang Lagi?
  3. Ketika Livery Suzuki Motocross Nempel di Suzuki GSX-RR MotoGP, Bagaimana Menurutmu?
  4. Hiroshi Ito dan Kazuhisa Takano, 2 Karakter Kunci Kembalikan Kejayaan Yamaha di MotoGP
  5. Andrea Pellegrini: Kenapa Teknik Braking Rossi Berubah Pakai 2 Jari?

This post was last modified on 16 Januari 2020 09:35

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Honda Sulit Kompetitif : Part Baru di Portimao Tidak Banyak Membantu

RiderTua.com - Pekerjaan pengembangan Honda di MotoGP mengalami kesulitan. Seperti di Qatar, pada balapan akhir pekan Portugal, tidak banyak yang…

28 Maret 2024

Hyundai Siap Tingkatkan Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Penjualan mobil listrik Hyundai masih cukup bagus di Indonesia meski dengan kondisi pasarnya selama bulan lalu. Tapi setidaknya…

28 Maret 2024

Hyundai Kembali Menguji Palisade Facelift di Jalan

RiderTua.com - Hyundai mungkin memiliki divisi mobil mewahnya sendiri, yaitu Genesis. Tapi bukan berarti mereka hanya mengandalkan divisinya saja di…

28 Maret 2024

Alasan BMW Belum Umumkan Harga i5 di Indonesia

RiderTua.com - BMW telah meluncurkan i5 di Indonesia sebagai model baru untuk menambah lebih banyak line-up mobil ramah lingkungannya. Mobil…

28 Maret 2024

Mobil Baru Mercedes-Benz yang akan Diluncurkan di Indonesia Tahun Ini

RiderTua.com - Mercedes-Benz telah meluncurkan dua mobil baru di Indonesia, yaitu GLA Facelift dan GLE model terbaru. Meskipun begitu, mereka…

28 Maret 2024

Hyundai Umumkan Recall Mobil Listriknya, Indonesia Termasuk?

RiderTua.com - Sebelumnya Hyundai mengumumkan penarikan ratusan ribu unit mobil listriknya di Korea Selatan setelah ditemukan adanya cacat produksi. Tidak…

28 Maret 2024