Categories: MotoGP

Menggoyang Kemapanan Skuat Yamaha, Ducati Akan Bajak Quartararo atau Vinales !

RiderTua.com – Di tim Yamaha MotoGP Valentino Rossi sudah punya lembaran cerita sendiri. Menyisakan Vinales dan Quartararo yang berpeluang direbut oleh tim lain, jika Yamaha resmi hanya menyediakan 2 kursi untuk 2021. Ceritanya akan menjadi, menggoyang kemapanan skuat Yamaha, Ducati akan bajak Quartararo atau Vinales !

Menggoyang Kemapanan Skuat Yamaha, Ducati Akan Bajak Quartararo atau Vinales !

Davide Tardozzi, direktur tim Ducati, berbicara tentang minatnya dengan sosok Fabio Quartararo. Performa apiknya memikat semua tim MotoGP, memang dia tidak mendominasi, namun bakat mentahnya terbukti mudah diasah. Beberapa petinggi balap anggap tahun pertamanya di kelas utama lebih dari luar biasa. Itulah sebabnya Davide Tardozzi memiliki beberapa kata tentang El Diablo. Tardozzi berujar: “Fabio bukan bintang jatuh, dia bisa terbang di level ini selama sepuluh tahun ke depan. Setiap tim yang memahami bisnis akan menyadarinya.”

Potensi dan Bakat Quartararo Lebih Besar

Quartararo akan mengakhiri kontrak dengan Petronas pada tahun 2020 dan sebagian besar tim MotoGP menginginkannya dia berada di tim mereka pada tahun 2021. Ducati akan mengusulkan masa depan untuk Quartararo dalam strukturnya. Tardozzi mangatakan: “Fabio akan mendapat tawaran dari enam pabrikan pada tahun 2021. Setiap orang akan menawarkannya motor padanya.”

Dilansir media Speedweek, Davide Tardozzi mengatakan bahwa Fabio cerdas, selalu mencari batas dan terlepas dari masa mudanya, selalu menguasai bakatnya. Potensinya bahkan lebih besar dari apa yang telah dia ditunjukkan sejauh ini.

Davide Tardozzi bahkan secara terang-terangan mengirim pesan ke kubu Quartararo. Tardozzi memperkirakan Fabio akan mendapat tawaran gaji yang lebih besar dalam beberapa bulan atau pada awal 2020. Davide Tardozzi sebagai pihak Ducati mengingatkan agar manajer Quartararo menunggu penawaran itu, pasti akan datang.

Yamaha Melepas Vinales atau Quartararo?

Mengenai motor Ducati yang berbeda dengan Yamaha? .. Ducati sedang meracik motor yang sama sekali baru yang di uji oleh Michele Pirro. Desmosedici sedang membenahi kelemahan di tikungan. Mesin Ducati saat ini punya power, pengereman dan akselerasi yang lebih kuat. Bukan tidak mungkin Ducati lebih mudah dikendarai untuk motor dengan mesin V4.. Jadi tidak ada masalah jika mereka memakai pembalap jebolan Yamaha, Vinales atau Quartararo..

Yamaha sudah mapan dengan line-up pembalapnya. Dengan agenda Ducati ini ibarat Yamaha diberi pilihan: Melepas Vinales atau Quartararo..?

Trending Artikel Minggu Ini ( TOP5):

  1. Transfer 2021: Rossi Mesin Penjualan Yamaha Tiada Banding, Vinales ke Ducati-Honda-Suzuki?
  2. Ketika Sihir Tipuan Marquez Gagal dan Berakhir di Aspal !
  3. Iker Lecuona: Super-Rookie Jelmaan Casey Stoner dan Anti-Marquez, Waspadalah !
  4. Hilang Tak Bercari, Yamaha Tak Pedulikan Jonas Folger Lagi, Audisi 3 Rider Berbaju Hitam!
  5. Pantas Ditunggu, Kita Akan Segera Melihat Aksi Iker ‘Stoner’ Lecuona di MotoGP Valencia !

This post was last modified on 9 November 2019 08:59

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Marc Marquez Kembali ke Honda?

RiderTua.com - Sejak pindah ke Ducati, Marc Marquez memang sejak awal sudah menunjukkan kecepatan dibarisan depan, namun hal seperti ini membuat…

27 April 2024

Dani Pedrosa : Saya Terkejut dengan Performa Acosta dan Masalah yang Dihadapi Miller dan Binder

RiderTua.com - Dani Pedrosa akan tampil di GP Jerez sebagai entry wildcard dan akan menunggangi KTM RC 16 pabrikan ketiga akhir…

27 April 2024

Luca Marini Berharap Mendapatkan Efek Positif dari Tes Jerez

RiderTua.com - Setelah menjadi pembalap pabrikan Honda, pamor Luca Marini semakin memudar. Dia mengharapkan pembalikan tren yang sangat dibutuhkan pada…

27 April 2024

Maverick Vinales : Mungkin Massimo Rivola Ingin Saya Segera Menandatangani Perpanjangan Kontrak

RiderTua.com - Maverick Vinales tampil luar biasa di COTA Austin. Dengan kemenangannya di balapan utama, kini dia berhasil mencetak rekor sebagai…

27 April 2024

Hasil Latihan MotoGP Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - 10 pembalap yang lolos ke Q2.. Latihan MotoGP di Sirkuit Jerez berlangsung hari ini,…

26 April 2024

Hasil Latihan 1 Moto2 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Joe Roberts menjadi pembalap tercepat pada Latihan 1 Moto2 Spanyol setelah menguasai sesi ini…

26 April 2024