Categories: Sepeda Motor

291 Unit BMW R 1200 RT Menjadi Armada Civil Guard

Civil Guard adalah sebuah lembaga penegak hukum di negara Spanyol. Dengan mirip pendekatannya secara militer mereka ditugasi sama dengan tugas polisi dan berada dibawah kewenangan Kementerian Dalam Negeri dan Kementerian Pertahanan. Dan 291 unit BMW R 1200 RT menjadi armada Civil Guard itu.

Divisi lalu lintas dari Civil Guard itu diberitakan telah mengakuisisi sebanyak 291 unit BMW R 1200 RT, unit yang dikirim untuk sebuah wilayah otonomi di Madrid yang dipimpin oleh Cristóbal Cremades, Sekretaris Jenderal Direktorat Jenderal Lalu Lintas, dan Alexander von Scheidt, Direktur BMW Motorrad Spanyol, yang menyerahkan kunci secara simbolik sebagai tanda diserahkannya unit kendaraan patroli itu.
Unit BMW R 1200 RT baru yang berjumlah hampir tiga ratus akan bergabung dengan sepeda motor lainnya di Direktorat Jenderal Lalu Lintas, dengan tujuan akan membuat lebih aman pekerjaan Civil Guard yang akan menggunakannya untuk berpatroli di jalan umum dan jalan raya Spanyol, baik di semenanjung, Kepulauan Balearic dan Kepulauan Canary, menggantikan BMW R 850 RT yang lama.

2018 BMW R 1200 RT

BMW R 1200 RT adalah model terkini yang menggabungkan semua unsur keselamatan dan kenyamanan, yang mana spesifikasi yang diminta oleh Departemen Lalu Lintas telah ditambahkan untuk melaksanakan tugas yang akan ditugaskan( disesuaikan dengan spek kerjaan patroli).
291 unit sudah dikirim dengan warna sesuai dengan institusi dari divisi Lalu Lintas Civil Guard, yaitu berupa warna fluorin kuning terbaru, sehingga beradaptasi dengan undang-undang Eropa yang baru yang merekomendasikan penggunaannya di kendaraan polisi.
BMW Motos merasa sangat bangga dapat memberikan kontribusi pada keamanan agen Traffic Civil Guard  yang akan berpatroli dengan mereka di jalan-jalan negara Spanyol.

 

2018 BMW R 1200 RT Specs:

ENGINE
  • Tipe Mesin : Horizontally opposed twin ( boxer engine) DOHC, 4 Valve per Silinder
  • Kubikasi : 1170cc
  • Bore x stroke: 101 x 73mm
  • Power: 125 horsepower @ 7750 rpm
  • Torsi : 92 ft/lbs @ 6500 rpm
  • Rasio Kompresi : 12.5:1
  • Pendingin : Cair dan udara
  • Transmission: Constant mesh 6-speed w/ helical gear teeth
  • Final drive: Shaft ( tidak pakai rantai)
Civil Guard dengan striping lama, sekarang ada kuning fluorescent color

Harga BMW R 1200 RT

Jika dirupiahkan setara dengan Rp 245 jutaan.. jika harga kisaran katakanlah 245 jutaan itu saja kali 291 unit  = 71 Milyar lebih.. wow… !!

 

This post was last modified on 30 Desember 2017 10:46

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

MotoGP Dibeli Liberty Media? Dominasi Rider Italia Dan Spanyol Berakhir?

RiderTua.com - Setelah membeli Formula 1, American of Liberty Media pun berusaha mengamankan MotoGP dengan tawaran sebesar 4 miliar euro…

29 Maret 2024

Jack Miller Mengakui Sulit Melawan Acosta, Kaget dengan Gaya Balapnya dan Ingin Belajar dari Rookie MotoGP Itu?

RiderTua.com - Jack Miller mengakui bahwa tidak ada peluang melawan Acosta, pembalap Australia itu terkesan dengan rookie GasGas di Portimao..…

29 Maret 2024

Hyundai Dapat Mengekspor Ioniq 5 N Rakitan Lokal?

RiderTua.com - Dengan Hyundai yang telah meluncurkan Ioniq 5 N di Korea Selatan, model ini akan dihadirkan di negara lainnya.…

29 Maret 2024

Kia EV9 Raih Gelar World Car of the Year Tahun 2024

RiderTua.com - Produk dari Kia sudah tidak bisa diragukan lagi soal kualitasnya. Terlebih dengan model BEV yang dijualnya sejauh ini,…

29 Maret 2024

Hyundai Ioniq 5 Mendapatkan Varian N Lebih Dulu Dari Ioniq 6

RiderTua.com - Hyundai telah meluncurkan Ioniq 5 N sebagai mobil listrik berperforma tinggi pertama dari divisi mobil sport N. Model…

29 Maret 2024

Hyundai Belum Memutuskan Harga Kona EV Terbaru

RiderTua.com - Hyundai Kona Electric generasi terbaru telah dihadirkan di Indonesia, hanya saja harga jualnya tidak ikut diumumkan. Meski mereka…

29 Maret 2024