Categories: Sepeda Motor

KTM Motor Indonesia Gelar KTM Track Day di Sirkuit Sentul.. “Ready To Race”

Dibawah naungan PT Penta Jaya Laju Motor selaku ATPM Sepeda Motor KTM Indonesia. Dimana pada hari Sabtu( 23/12/17), KTM Motor Indonesia gelar KTM Track Day di Sirkuit Sentul, Bogor, Jawa Barat. Dimana event terselenggara berkat sinergi dengan Komunitas Sepeda Motor KTM dan KTM Sportbike Indonesia. Event KTM Track Day merupakan acara yang sangat dinanti oleh user/pengguna sepeda motor KTM. Sesuai dengan tagline dan   jati diri dari Sepeda Motor KTM yaitu “Ready To Race”. Acara inin dilangsungkan dari pagi hari hingga sore dengan sukses.

Tidak kurang dari 30 pemilik KTM yang terdiri dari berbagai komunitas motor KTM mengikuti event KTM Trackday ini. Sedangkan type motor yang turun adalah dari berbagai macam tipe sepeda motor KTM, artinya tidak hanya terbatas pada KTM RC series saja yang memang secara filosofis, merupakan motor sport tulen alias motor balap nya KTM. Varian KTM Duke 200, KTM Duke 250 (old & new) juga mengikuti KTM Trackday karena secara keseluruhan, motor KTM adalah motor yang identik dengan performa dan handling yang memang siap buat ngebalap.. ready to race.

Mohammad Reihan juga hadir

Ada yang menarik dari event KTM Track Day. Yaitu hadirnya pembalap KTM Indonesia yang turun di KTM RC Cup Asia 2017. Mohammad Reihan. dia hadir di KTM Track Day dalam rangka memberi dan berbagi pengalaman, tips dan ilmu membalap dan memacu sepeda motor KTM di Sirkuit dengan cara dan teknik yang baik kepada para peserta track day…wah asik nih.. dimana tujuannya agar para peserta mendapat  pengalaman berkendara di Sirkuit dengan aman, berkesan, dan para pengguna lebih mengenal karakteristik sepeda motor KTM miliknya. Tujuan akhirnya adalah jika para pengguna mengenal mengenal sepeda motornya, diharapkan mereka akan dapat berkendara dengan lebih aman, lebih baik, dan lebih terampil.

Rencana kedepan event KTM Track Day akan diadakan dua bulan sekali mulai tahun 2018. Tujuannya mengasah skill berkendara sekaligus bisa bersilaturahmi dengan pengguna sepeda motor KTM lainnya serta dapat bertukar informasi mengenai sepeda motor KTM.

KTM, Ready To Race!

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Bermesin 2 Silinder Harganya Rp 60 Jutaan, Suzuki Rilis GSX-250R Model Baru

RiderTua.com - Suzuki GSX-250R, motor sport touring yang hanya dijual di 2 negara saja yakni Jepang dan China untuk saat…

24 April 2024

Daihatsu Lanjutkan Produksi Rocky-Raize di Jepang

RiderTua.com - Sebelumnya Daihatsu diketahui melakukan manipulasi tes tabrak terhadap sejumlah mobilnya yang dijual di Jepang. Akibatnya beberapa model seperti…

24 April 2024

Citroen Menjual C3 Aircross Dengan Harga Terjangkau Karena Ini

RiderTua.com - Citroen telah meluncurkan mobil terbaru lainnya di Indonesia, yaitu C3 Aircross. Model SUV ini menjadi model ketiga dalam varian…

24 April 2024

Tesla Turunkan Harga Mobil Listriknya Lagi?

RiderTua.com - Tesla masih memimpin penjualan mobil listrik secara global pada kuartal pertama tahun ini. Seharusnya mereka sudah dapat mempertahankan…

24 April 2024

Honda Mobilio Baru Terjual 194 Unit di Q1 2024

RiderTua.com - Honda telah mencatatkan hasil penjualan yang cukup bagus sepanjang Maret lalu. Dengan lebih dari 10 ribu unit mobil…

24 April 2024

‘Rolling in the City’ dengan New Honda Stylo 160

RiderTua.com - Kemarin Selasa 23/04, MPM Honda Jatim mengadakan acara rolling city bersama skutik premium fashionable mereka yakni New Honda…

24 April 2024