Categories: Otomotif

Hyundai Stargazer Menjadi Mobil Terlaris di GIIAS 2022!

HYUNDAI RiderTua.com – Hyundai memang baru meluncurkan Stargazer di Indonesia pada tahun ini. Namun mobil low MPV tersebut mampu mencatatkan hasil yang cukup bagus selama pameran berlangsung. Terbukti dengan hasil penjualan Hyundai Stargazer menjadi yang tertinggi di GIIAS 2022. Bahkan Stargazer sanggup mengungguli penjualan mobil lainnya, termasuk Toyota Avanza.

Baca juga: Hyundai Recall Palisade Gara-gara Wiper, Tapi…

Hyundai Stargazer Menjadi Mobil Terlaris di GIIAS 2022

Mungkin terdengar cukup mengejutkan, sebab Stargazer masih terbilang baru diluncurkan di Indonesia. Tapi siapa sangka kalau mobil LMPV ini dapat menjadi mobil terlaris di GIIAS 2022, dengan penjualan mencapai 1.585 unit. Hasil ini membuatnya lebih unggul dari mobil-mobil lainnya, termasuk rival terberatnya, Avanza.

Mobil ‘sejuta umat’ dari Toyota ini hanya mampu menjual hingga 926 unit saja, jauh lebih sedikit dari Stargazer. Begitupun dengan kembarannya, Veloz, yang mencatatkan hasil sebanyak 706 unit. Walau jika digabungkan keduanya dapat menjual lebih banyak unit daripada Stargazer, tapi jika dipisahkan Avanza-Veloz belum mampu mengunggulinya.

(Viva)

MPV Terbaik

Sementara mobil terlaris di GIIAS 2022 lainnya masih dari Hyundai, yaitu Creta, dengan hasil mencapai 1.191 unit. Nampaknya hanya kedua mobil dari merek asal Korea Selatan tersebut yang mampu terjual hingga lebih dari 1.000 unit. Sisanya mencatatkan di bawah angka tersebut, seperti Avanza-Veloz.

Honda Brio yang menjadi mobil terlarisnya di GIIAS 2022 hanya mampu menjual sebanyak 676 unit. Selanjutnya ada Toyota Kijang Innova dan Honda HR-V yang masing-masing terjual hingga 658 unit dan 501 unit. Disusul oleh Toyota Rush 456 unit, Honda BR-V 454 unit, Daihatsu Sigra 404 unit, dan Hyundai Ioniq 5 399 unit.

Jadi tidak salah jika memanggil Stargazer sebagai bintangnya GIIAS tahun ini. Dengan angka penjualannya yang cukup tinggi serta banyak dilirik oleh pengunjung pameran, tak heran mengapa model ini dinobatkan sebagai MPV terbaik.

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Hyundai Belum Memutuskan Harga Kona EV Terbaru

RiderTua.com - Hyundai Kona Electric generasi terbaru telah dihadirkan di Indonesia, hanya saja harga jualnya tidak ikut diumumkan. Meski mereka…

29 Maret 2024

Honda akan Merilis Lebih Banyak Mobil HEV?

RiderTua.com - Honda baru memiliki dua mobil hybrid yang dijual di Indonesia, yaitu CR-V dan Accord e:HEV. Meskipun dijual dengan…

29 Maret 2024

Pramac : Bagnaia Bisa Saja Menghindari Kecelakaan dengan Marc

RiderTua.com - Kemenangan pertama musim ini untuk tim Pramac dan Jorge Martin, kandidat gelar MotoGP 2024 dan mengincar tujuan bersejarah: tim…

29 Maret 2024

Pedro Acosta Bisa Menang di Jerez, Tapi Kata Siapa?

RiderTua.com - Baru dua seri berlalu dan kecintaan banyak penggemar MotoGP terhadap Pedro Acosta sudah meroket. Bukan karena bakatnya saja,…

29 Maret 2024

Fermin Aldeguer Datang, Pramac Ducati Hengkang?

RiderTua.com - Bergabungnya Fermin Aldeguer dan dimana ditempatkan masih menjadi misteri... Bahkan kolaborasi Ducati dan tim Pramac juga masih belum…

29 Maret 2024

Marco Bezzecchi Ada Masalah dengan Kopling Ducati

RiderTua.com - Marco Bezzecchi sedang berjuang untuk bertarung di barisan depan di musim MotoGP 2024. Pembalap VR46 memiliki masalah dengan…

29 Maret 2024