Categories: MotoGP

Enea Bastianini: MotoGP Melelahkan

RiderTua.com – Enea Bastianini: MotoGP melelahkan… Pada TT Circuit Assen sepanjang 4,542 km, skuat Ducati jelas mengalami kesulitan akhir pekan lalu. Enea Bastianini pun juga mengakui hal yang sama. Usai finis ke-15 pada race hari minggu, pembalap Avintia Ducati itu mengakui, “Itu sulit. Saya banyak bertarung sepanjang akhir pekan dan menghabiskan banyak energi untuk itu. Sulit untuk menyelesaikan balapan.” Pembalap berusia 23 tahun itu juga tak puas dengan hasil GP Belanda. “Saya ingin berada lebih jauh di depan,” imbuh rookie MotoGP, yang dapat berkonsentrasi penuh pada musim ini setelah menandatangani kesepakatan anyar dengan Ducati.

Enea Bastianini: MotoGP Melelahkan

“Pada akhirnya kami tidak melakoni balapan yang buruk, tetapi ada dua tempat di mana saya benar-benar kalah. Terlepas dari 2 poin ini, saya langsung melaju dengan baik setelah saya santai,” lanjut Enea Bastianini yang tertinggal 32,785 detik dari pemenang Fabio Quartararo (Yamaha) setelah 26 lap.

“Tentu saja saya menyesal telah kehilangan begitu banyak waktu di puncak. Tentu masih ada pekerjaan yang harus dilakukan, kami harus meningkat. Saya masih harus menemukan limit motor ini. Dan di atas segalanya, memahami bagaimana saya menghabiskan lebih sedikit waktu untuk melakukannya. Sekarang kami akan beristirahat panjang untuk bersantai, secara mental menekan tombol ‘reset’ dan kembali berlatih. Karena MotoGP sangat menuntut fisik dan mental,” tambah pembalap asal Italia itu.

Juara dunia Moto2 tahun 2020 itu adalah rookie terbaik dengan finis di urutan ke-15, setelah Jorge Martin gagal finis dan Luca Marini melintasi garis finis sebagai pembalap ke-18 dan terakhir.

“Ya, saya pikir Martin kelelahan. Treknya sangat menuntut dan secara fisik dia mungkin belum pulih 100 persen. Saya tidak tahu apakah Luca punya masalah, tapi dia tertinggal cukup jauh. Tapi seperti yang selalu saya katakan, kita harus melihat diri kita sendiri. Saya tidak puas menjadi rookie pertama. Saya ingin lebih maju,” kata Le Bestia menegaskan.

Setelah 5 pekan tanpa balapan, balapan ganda Spielberg akan berlanjut pada Agustus. “Austria harusnya cocok dengan Ducati. Kami akan melihat apakah itu benar-benar terjadi dan apakah sesuatu yang baru (part baru) akan datang dari Ducati,” ujarnya.

Sebelum liburan musim panas, rincian kontrak dengan Ducati untuk 2022 telah diklarifikasi di Assen pada hari Kamis. Bastianini akan mengendarai Desmosedici GP21 di ‘Tim MotoGP Gresini FlexBox’, yang akan diberikan pembaruan.

“Kami akhirnya mencapai kesepakatan, kami akan terus bersama terutama dengan Gresini. ‘Keluarga’ pertama saya yang sangat percaya pada saya. Membalap untuk mereka lagi adalah luar biasa,” pungkas rookie asal Italia berusia 23 tahun itu.

This post was last modified on 29 Juni 2021 17:30

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Pedro Acosta Bisa Menang di Jerez, Tapi Kata Siapa?

RiderTua.com - Baru dua seri berlalu dan kecintaan banyak penggemar MotoGP terhadap Pedro Acosta sudah meroket. Bukan karena bakatnya saja,…

29 Maret 2024

Fermin Aldeguer Datang, Pramac Ducati Hengkang?

RiderTua.com - Bergabungnya Fermin Aldeguer dan dimana ditempatkan masih menjadi misteri... Bahkan kolaborasi Ducati dan tim Pramac juga masih belum…

29 Maret 2024

Marco Bezzecchi Ada Masalah dengan Kopling Ducati

RiderTua.com - Marco Bezzecchi sedang berjuang untuk bertarung di barisan depan di musim MotoGP 2024. Pembalap VR46 memiliki masalah dengan…

29 Maret 2024

Aleix Espargaro : Tidak Ada yang Menyangka Pedro Acosta dan KTM Akan Sekuat Itu

RiderTua.com - Aleix Espargaro salah satu dari pembalap senior yang memuji setinggi langit penampilan pembalap baru dari negaranya, Spanyol.. Pedro…

28 Maret 2024

Honda Sulit Kompetitif : Part Baru di Portimao Tidak Banyak Membantu

RiderTua.com - Pekerjaan pengembangan Honda di MotoGP mengalami kesulitan. Seperti di Qatar, pada balapan akhir pekan Portugal, tidak banyak yang…

28 Maret 2024

Hyundai Siap Tingkatkan Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Penjualan mobil listrik Hyundai masih cukup bagus di Indonesia meski dengan kondisi pasarnya selama bulan lalu. Tapi setidaknya…

28 Maret 2024