Categories: MotoGP

Honda RC213V Mencoba Selentur Suzuki GSX-RR ?

RiderTua.com – Honda RC213V versi 2021 mencoba bisa selentur Suzuki GSX-RR ?.. Stefan Bradl mulai menunjukkan prototipe MotoGP Honda RC213V versi 2021 yang diuji coba di Jerez. Dengan part baru meliputi swingarm, knalpot, dan frame. Target yang paling penting adalah mencoba beradaptasi dengan ban Michelin dan handling yang bersahabat untuk semua pembalap Honda.. Sasis baru terlihat lebih menonjol untuk mengejar ‘stiffness’ longitudinal, lateral, dan torsi (tak mau kalah dengan Suzuki). Honda berusaha melenturkan motornya pada kondisi sudut kemiringan tinggi untuk membantunya menyesuaikan diri dengan permukaan trek dan mendapatkan grip sempurna.

Honda RC213V Mencoba Selentur Suzuki GSX-RR ?

Stefan Bradl berusaha melakukan banyak putaran untuk mengumpulkan data dalam tes Jerez dengan RC213V baru. Satu-satunya pembalap yang mengendarai prototipe MotoGP, dia meluncurkan beberapa inovasi yang tampak dari luar seperti swingarm, knalpot, dan frame. Namun, hujan telah memperlambat pekerjaannya, tetapi dia akan tetap di Jerez untuk kembali ke trek Senin dan Selasa depan.

HRC dikejar waktu untuk kembali membalik keadaan menyusul performa tahun lalu yang mengecewakan.. Apalagi tanpa Marc Marquez Honda tidak mendapatkan kemenangan. Tujuannya adalah agar semua pembalap Honda kompetitif setiap akhir pekan.

Masalah yang harus diselesaikan adalah top speed di trek lurus lurus dan masalah dengan ban belakang Michelin. Pada motor yang diuji coba Bradl, terlihat sasis yang lebih menonjol, kemudian ketebalan yang lebih tipis di sekitar area pivot swingarm.

Selincah Suzuki GSX-RR

Mereka berusaha mencari kelenturan seperti Suzuki GSX-RR namun tidak berlebihan.. Frame Suzuki terlihat cukup lembut dan memiliki banyak kelenturan lateral. Kondisi ini membuat Suzuki mampu menikung dengan cepat. Frame yang memungkinkan Suzuki GSX-RR ramah dengan ban. Namun ada kelemahannya yaitu pada single lap (Kualifikasi) sulit untuk unggul karena kurangnya kekakuan.

Honda RC213V terbaru juga memiliki swingarm baru pada prototipe MotoGP 2021, meskipun sulit untuk melihat perbedaannya. Knalpot juga mengalami perubahan, lebih ramping, swingarm serat karbon dan spatbor aerodinamis belakang lebih besar dibandingkan versi sebelumnya. Dengan knalpot HRC baru ini mungkin mengejar top speed.

This post was last modified on 22 Januari 2021 19:02

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Toyota Fortuner Kini Hadirkan Varian Hybrid!

RiderTua.com - Toyota Fortuner masih menjadi andalannya di segmen SUV ladder frame di Indonesia sampai sekarang. Hanya saja model ini…

19 April 2024

Augusto Fernandez : Sekarang Pedro Acosta Adalah Pembalap Terbaik di Pabrikan KTM

RiderTua.com - Ketika rekan setimnya di GasGas Tech3 Pedro Acosta merayakan podium (finis ke-2) di COTA, Augusto Fernandez hanya mampu…

19 April 2024

Enea Bastianini Menemukan Kecepatannya Kembali, GP24 Sudah Nyetel?

RiderTua.com - Enea Bastianini menemukan kecepatannya kembali setelah finis ketiga di Texas, dia merasa berada di jalur yang benar, tahun…

19 April 2024

Ducati Harus Memberi Pecco Motor Terbaik untuk Meng-KO Jorge Martin

RiderTua.com - Ducati harus memberi Pecco motor terbaik untuk meng-KO Jorge Martin... Kejuaraan dunia MotoGP 2024 dimulai dengan penuh kejutan…

19 April 2024

Rumor Jack Miller Ditukar Pedro Acosta Musim Ini, Ini Jawaban Bos KTM

RiderTua.com - Secara kontrak KTM dapat menukar pembalap antar timnya di tengah musim, tetapi pabrikan asal Austria itu tidak berencana…

19 April 2024

Wuling Dkk Tawarkan Diskon Untuk Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Wuling masih menjadi pemimpin penjualan mobil listrik di Indonesia pada Maret lalu. Binguo yang mampu menjadi model BEV…

18 April 2024