Categories: MotoGP

Takahiro: Vinales Terlalu Sensitif dengan Perubahan Grip

RiderTua.com – Takahiro Sumi bos teknis Yamaha MotoGP berujar, Maverick Vinales terlalu sensitif dengan perubahan grip atau daya cengkram. Jika trek atau motor punya grip bagus dia bisa ngacir, sebaliknya sedikit saja berubah cengkeramannya dia kesulitan, Maverick Vinales terlalu sensitif… “Dia agak sensitif sehubungan dengan cencengkeram roda belakang,” jelas manajer proyek MotoGP Yamaha, Sumi.

Masalah Grip, Maverick Vinales Terlalu Sensitif

Setelah finis 2 kali di tempat kedua di awal musim di MotoGP Jerez, Maverick Vinales kembali ke pola lama. Finis di tempat ke-14 di Brno. kemudian start dari pole position dan finis ke-10 di Austria. Sebuah lompatan spektakuler setelah kerusakan rem di GP Styria.

Di Misano, pembalap pabrikan Yamaha itu bahkan dua kali berada di posisi terdepan. Tetapi baru pada race kedua, dia meraih kemenangan yang dirindukan. Setelah itu, dia melanjutkan finis di luar podium, posisi 9, 10, 4 dan 7.

Takahiro: Vinales Terlalu Sensitif dengan Perubahan Grip

Setelah finis di urutan ke-7 di GP Teruel GP, dia heran dengan penampilannya yang tidak konsisten. “Saya tidak mengerti bagaimana saya bisa begitu cepat di FP4, tapi kemudian tidak lagi mencapai catatan waktu terbaik dalam balapan,” renung pembalap Spanyol berusia 25 tahun.

Selain itu, peringkat ketiga di klasemen kejuaraan Dunia itu mengatakan, bahwa Suzuki saat ini berada di level yang berbeda. Tapi, bagaimana Vinales menjelaskan, mengapa Yamaha bisa memenangkan 6 balapan MotoGP musim ini?

“Jika motornya bekerja dengan baik mulai latihan bebas hari Jumat, maka Anda bisa memenangkan balapan dan menjadi sangat kuat. Tapi jika motornya tidak berfungsi, tidak ada yang bisa Anda lakukan untuk membuatnya bekerja,” jawab pemenang seri Misano itu.

“Saya selalu mengatakan bahwa jika trek yang menawarkan grip, Yamaha adalah motor terbaik. Jika tidak ada grip, tidak mungkin mengendarai motor ini.”

Grip Roda Belakang

Ketika ditanya tentang kesulitan yang dialami Vinales ini, manajer proyek MotoGP Yamaha, Takahiro Sumi membuat pernyataan yang jelas. “Maverick agak sensitif dalam hal grip pada roda belakang. Dia sangat cepat saat memiliki kepercayaan diri. Tetapi jika dia kehilangan sedikit (grip), dia tidak bisa mengendarai dengan cara terbaiknya,” tegasnya.

Yamaha juga secara jelas melihat perlunya perbaikan. “Kami sekarang mencoba meningkatkan perasaannya pada motor, dengan cengkeraman tinggi dan rendah. Jika dia selalu merasa baik, dia selalu bisa cepat. Itu adalah poin yang harus kita capai dalam setiap situasi, dalam semua kondisi, dan di setiap trek,” pungkas pria asal Jepang ini.

This post was last modified on 31 Oktober 2020 08:45

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Wuling Dkk Tawarkan Diskon Untuk Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Wuling masih menjadi pemimpin penjualan mobil listrik di Indonesia pada Maret lalu. Binguo yang mampu menjadi model BEV…

18 April 2024

Hyundai, Kia, dan Toyota Hadirkan Diskon Untuk MPV Mewahnya

RiderTua.com - Hyundai tidak hanya menghadirkan low MPV Stargazer di Indonesia, tetapi juga MPV mewah Staria. Nyatanya model ini hadir…

18 April 2024

Marc Marquez Bahagia: Di Qatar Duel Melawan Martin, di Portimao Bertarung dengan Pecco!

RiderTua.com - Marc Marquez kehilangan peluang meraih kemenangan di GP Amerika karena masalah pengereman, sehingga rider Gresini Ducati itu gagal…

18 April 2024

Siap Dibawa Trabasan! Modifikasi Honda CB350 RS Jadi Motor Scrambler

RiderTua.com - Dirt Freak Jepang yang menyediakan banyak sparepart modifikasi, kini mereka mengenalkan Honda CB350 RS yang telah dimodifikasi menjadi…

18 April 2024

Toyota Alphard Masih Memiliki Banyak Pesanan di Indonesia

RiderTua.com - Toyota memang cukup sukses dalam menjual mobil di Indonesia, terbukti dengan angka penjualannya yang tinggi selama ini. Bahkan…

18 April 2024

Daihatsu Sigra yang Memimpin Penjualan Mobil LCGC Bulan Lalu

RiderTua.com - Tidak bisa dipungkiri kalau Daihatsu mampu menjadi salah satu merek mobil terlaris di Indonesia. Walau mereka lebih unggul…

18 April 2024