Categories: MotoGP

Kenapa Jack Miller Favoritkan Le Mans?

RiderTua.com – Pembalap MotoGP Jack Miller ternyata favoritkan Sirkuit Le Mans, Prancis. Padahal sirkuit ini disebut tak pernah dimenangkan Ducati, kecuali menempatkan pembalapnya di posisi ke-2, 3 dan 4 pada musim lalu. Jack Miller favoritkan Le Mans sepertinya bertepatan dengan situasi sekarang. Dia pernah mengalahkan Marquez di Le Mans.. Atau berharap turun hujan..?

Jack Miller Favoritkan Le Mans Bertepatan Dengan Sekarang

Pembalap Pramac Ducati ini menjadi satu dari tiga pembalap Ducati yang bersaing pada Mei 2019 lalu. Meskipun dengan semua itu, Miller harus kehilangan podiumnya setelah disalip Marc Marquez dalam sesi awal balap. Sehingga ia mampu menyelesaikan balap dengan selisih waktu 2,9 detik dari Baby Alien.

Pada GP Catalunya lalu, Miller mampu berada di posisi keenam dengan selisih sembilan poin dari Dovizioso. Sementara Ducati merasa Le Mans sulit untuk ditaklukkan, Miller malah menyukai sirkuit ini, karena ia mengaku pernah menang disini ketika berlaga di kelas Moto3 dan bersaing dengan Marquez.

Hampir “Membunuhnya”

Lanjutnya, Miller mengatakan kalau Le Mans menjadi sirkuit yang cocok baginya dan ia selalu menanti untuk kembali kesana. Meskipun pembalap asal Australia ini menyebut Le Mans ‘hampir membunuhnya’ karena pernah mengalami cedera serius pada musim 2017. Walaupun begitu, itu menjadi pengalaman yang tak terlupakan baginya.

Walau ia menyukai sirkuit di Prancis ini, Miller sepertinya khawatir kalau seri pada tahun ini bisa tertunda karena masalah cuaca. Ketika masih berlaga di seri Barcelona, timnya mengecek ramalan cuaca di Le Mans yang saat itu hujan. Miller melihat ini sebagai pemandangan biasa, mengingat Le Mans menjadi satu diantara sirkuit yang banyak ditunda karena cuaca setelah Aragon dan Valencia.

Menurutnya, selain Le Mans, ia tak terlalu stres memikirkan Aragon, Valencia, maupun Portimao mengenai cuaca. Soal Portimao, setelah Le Mans berakhir, Miller dan pembalap lainnya akan fokus dengan seri terakhir disana. Mulai tahun depan, Miller dan Bagnaia akan membalap untuk tim pabrikan Ducati.

This post was last modified on 6 Oktober 2020 11:58

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Penjualan Mobil Hybrid Suzuki Catatkan Hasil yang Positif

RiderTua.com - Suzuki telah mencatatkan hasil penjualan mobil yang cukup bagus selama bulan Maret 2024 di Indonesia. Tercatat ada kenaikan…

27 April 2024

Toyota Hadirkan Dua Mobil Listrik Terbarunya!

RiderTua.com - Toyota kini memiliki sejumlah mobil listrik yang dijualnya di pasar global. Salah satunya bZ4X yang menjadi andalannya di…

27 April 2024

Toyota Alphard Kini Lebih Irit Bahan Bakar Dengan Teknologi Hybrid

RiderTua.com - Mobil hybrid Toyota di Indonesia kini cukup banyak modelnya dan dijual dalam harga yang bervariasi pula. Kebanyakan modelnya…

27 April 2024

Jorge Martin : Motor Tidak Ada Getaran!

RiderTua.com - Meski berada di posisi ke-5 dalam timesheet pada latihan hari Jumat di Jerez, Jorge Martin merasa dirinya jauh…

27 April 2024

Chery Tingkatkan Kapasitas Produksi Omoda E5!

RiderTua.com - Penjualan mobil Chery selama beberapa bulan terakhir di Indonesia masih cukup bagus. Terlebih bagi mobil listrik terbarunya, Omoda…

27 April 2024

Dua Motor Ducati Baru yang Segera Meluncur di Indonesia!

RiderTua.com - Seperti yang kita tau, Ducati punya pilihan model yang cukup fantastis dan desainnya keren-keren. Nanti pada tanggal 3-5…

27 April 2024